Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Timnas U-21 Siap Lakoni Laga Berat

Kompas.com - 07/03/2012, 11:09 WIB

BANDAR SRI BEGAWAN, KOMPAS.com — Tim nasional Indonesia U-21 akan menghadapi laga berat di semifinal Hassanal Bolkiah Trophy, Rabu (7/3/2012). Pasukan Widodo Cahyono Putro akan menghadapi salah satu favorit juara, Vietnam.

Persiapan demi persiapan sudah dilakukan, termasuk taktik yang akan digunakan untuk bisa meredam kecepatan para pemain Vietnam.

"Persiapan tadi kita sudah melakukan latihan simulasi," kata Widodo kepada wartawan lewat pesan singkat, Selasa kemarin.

Widodo kembali menempatkan striker Andik Vermansyah sebagai andalan timnas. Pemain yang sudah mengemas empat gol tersebut akan jadi tumpuan utama untuk membombardir lini pertahanan Vietnam. Widodo pun sudah mengantisipasi jika akhirnya nanti Andik mendapat pengawalan ketat dari para pemain belakang Vietnam.

"Kita memainkan 11 pemain, jadi jika Andik dapat penjagaan, yang lain harus bisa berperan," ujar mantan Pelatih Persela Lamongan tersebut.

Andik sendiri mengaku siap untuk jadi andalan. Meski mengaku lelah, Andik tetap bersemangat untuk membawa "Garuda Muda" untuk berprestasi di ajang ini.

"Aku enggak tahu berapa persen kondisiku. Namun, yang penting untuk laga semifinal aku fit," bebernya.

Namun, banyak hal yang harus dilakukan timnas untuk mengalahkan pasukan Mai Duc Chung tersebut. Torehan tak pernah kalah di penyisihan grup yang dicapai Vietnam tentu menjadi bukti bahwa sang lawan bukan tim sembarangan. Andik menyadari hal ini. Untuk itu, Andik yang ditunjuk sebagai kapten tim ini meminta semua rekannya untuk berkonsentrasi penuh.

"Kita harus kerja keras dan konsentrasi dari menit awal sampai terakhir," tutur Andik.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Kronologi Hari Terakhir Allegri di Juventus: Pimpin Latihan Pagi, Sore Dipecat

Kronologi Hari Terakhir Allegri di Juventus: Pimpin Latihan Pagi, Sore Dipecat

Liga Italia
Ketum PSSI soal Elkan Baggott: Tak Mau Menghakimi, Yakin Nasionalisme Masih Ada

Ketum PSSI soal Elkan Baggott: Tak Mau Menghakimi, Yakin Nasionalisme Masih Ada

Timnas Indonesia
Como Promosi ke Serie A, Fabregas Tepati Janji Bawa Skuad Liburan

Como Promosi ke Serie A, Fabregas Tepati Janji Bawa Skuad Liburan

Liga Italia
Jadwal Thailand Open 2024, Dua Wakil Indonesia Berburu Tiket Final

Jadwal Thailand Open 2024, Dua Wakil Indonesia Berburu Tiket Final

Badminton
Man City Vs West Ham: Guardiola Minta Man City Bermain Seperti Lawan Tottenham

Man City Vs West Ham: Guardiola Minta Man City Bermain Seperti Lawan Tottenham

Liga Inggris
Juventus Pecat Allegri, Angkat Paolo Montero Si 'Bodyguard' Zidane

Juventus Pecat Allegri, Angkat Paolo Montero Si "Bodyguard" Zidane

Liga Italia
Jadwal Siaran Langsung Persib Vs Bali United di Championship Series Liga 1

Jadwal Siaran Langsung Persib Vs Bali United di Championship Series Liga 1

Liga Indonesia
Al Nassr Vs Al Hilal: Ronaldo Assist, Mane Picu Penalti, Laga Seri

Al Nassr Vs Al Hilal: Ronaldo Assist, Mane Picu Penalti, Laga Seri

Internasional
Juventus Pecat Massimiliano Allegri, Dua Hari Usai Juara Coppa Italia

Juventus Pecat Massimiliano Allegri, Dua Hari Usai Juara Coppa Italia

Liga Italia
Hoffenheim Vs Bayern Muenchen, Laga Terakhir Tuchel dengan Die Roten

Hoffenheim Vs Bayern Muenchen, Laga Terakhir Tuchel dengan Die Roten

Bundesliga
Persib Vs Bali United, Wasit VAR Diharapkan Fair

Persib Vs Bali United, Wasit VAR Diharapkan Fair

Liga Indonesia
PSSI Ungkap Tanzania Lebih Responsif untuk Laga Uji Coba Timnas Indonesia

PSSI Ungkap Tanzania Lebih Responsif untuk Laga Uji Coba Timnas Indonesia

Timnas Indonesia
Thom Haye Hengkang, Urung Dilatih Robin van Persie di Heerenveen

Thom Haye Hengkang, Urung Dilatih Robin van Persie di Heerenveen

Liga Lain
Imbas Kritik Keuangan Barcelona, Xavi Hernandez Terancam Dipecat

Imbas Kritik Keuangan Barcelona, Xavi Hernandez Terancam Dipecat

Liga Spanyol
Semifinal Persib Vs Bali United, Momen Nick Kuipers Ajak Boxing Mohammed Rashid jelang Pertandingan

Semifinal Persib Vs Bali United, Momen Nick Kuipers Ajak Boxing Mohammed Rashid jelang Pertandingan

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com