Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Persaingan Makin Ketat

Kompas.com - 04/01/2012, 03:28 WIB

London, Selasa - Persaingan posisi empat besar Liga Primer semakin ketat setelah Arsenal tergelincir di kandang Fulham. ”The Gunners” kalah 1-2 dan posisinya di peringkat keempat diambil alih oleh Chelsea yang menundukkan tuan rumah Wolverhampton Wanderers, 2-1, Selasa (3/1).

Laga yang dijalani Arsenal dan Chelsea berakhir dengan gol-gol dramatis menjelang wasit meniup peluit panjang. Gelandang veteran Frank Lampard membawa Chelsea unggul 2-1 melalui gol pada menit ke-89. Gol pertama Chelsea tercipta pada menit ke-54 melalui Ramires. Wolves menyamakan kedudukan melalui Stephen Ward pada menit ke-84. ”Ini kemenangan besar,” ujar Lampard kepada BBC.

”Semua orang tahu kami mengalami masa-masa sulit, tetapi kebulatan tekad mencuat dan kami layak mendapatkannya,” kata Lampard.

Kemenangan ini merupakan kebangkitan Chelsea setelah mengakhiri tahun 2011 dengan kekalahan pahit 1-3 dari Aston Villa di Stamford Bridge.

Sementara Arsenal yang sempat unggul sejak menit ke-21, melalui gol Laurent Koscielny, harus menyerah 1-2 setelah Fulham membalas dua gol melalui Steve Sidwell pada menit ke-85 dan Bobby Zamora pada menit ke-90.

Fulham bangkit di babak kedua dan menemukan momentum memenangi laga setelah Arsenal bermain dengan 10 pemain. Johan Djourou diusir oleh wasit, 12 menit menjelang bubaran, karena melanggar Zamora.

”Ini luar biasa. Ini hadiah besar bagi seluruh pemain karena di babak kedua mereka memimpin dan meraih gol penyama kedudukan merupakan suntikan semangat yang besar,” ujar Pelatih Fulham Martin Jol.

Kekecewaan Wenger

Pelatih Arsenal Arsene Wenger menilai Djourou seharusnya tidak diganjar kartu merah. Ia juga mengklaim Arsenal seharusnya mendapat hadiah penalti di babak pertama karena Gervinho dijatuhkan di dalam kotak penalti.

Arsenal turun satu tingkat ke posisi kelima dengan 36 poin, satu poin di bawah Chelsea. Hasil laga pekan ini membuka persaingan di empat besar, menyusul kekalahan Manchester City dan Manchester United pada akhir pekan lalu.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Pendekatan Como Dihiraukan Klub, Ali Jasim Luapkan Kekecewaan

Pendekatan Como Dihiraukan Klub, Ali Jasim Luapkan Kekecewaan

Liga Italia
Jadwal Euro 2024 Malam ini: Belanda dan Inggris Akan Turun

Jadwal Euro 2024 Malam ini: Belanda dan Inggris Akan Turun

Internasional
Hasil Jeka Saragih Vs Westin Wilson, Kekalahan Perdana Jeka di UFC

Hasil Jeka Saragih Vs Westin Wilson, Kekalahan Perdana Jeka di UFC

Sports
Spalletti: Italia Unggul Berkat Tim, Bukan Karena Satu Pemain

Spalletti: Italia Unggul Berkat Tim, Bukan Karena Satu Pemain

Internasional
Timnas Italia Cetak Sejarah, Jorginho dan Chiesa Senang Lewati Kejutan

Timnas Italia Cetak Sejarah, Jorginho dan Chiesa Senang Lewati Kejutan

Internasional
Messi Terpesona Talenta Inter: Masa Kini dan Masa Depan Argentina

Messi Terpesona Talenta Inter: Masa Kini dan Masa Depan Argentina

Internasional
Klasemen Grup B Piala Eropa 2024 Setelah Spanyol dan Italia Menang

Klasemen Grup B Piala Eropa 2024 Setelah Spanyol dan Italia Menang

Internasional
Hasil Italia Vs Albania: Gol Tercepat Euro, Barella Lewati Totti, Tripoin Azzurri

Hasil Italia Vs Albania: Gol Tercepat Euro, Barella Lewati Totti, Tripoin Azzurri

Internasional
Alvaro Morata Masuk Jajaran Elite Pencetak Gol Piala Eropa, Siap untuk Italia

Alvaro Morata Masuk Jajaran Elite Pencetak Gol Piala Eropa, Siap untuk Italia

Internasional
Serba-serbi Catatan Bersejarah Lamine Yamal di Piala Eropa

Serba-serbi Catatan Bersejarah Lamine Yamal di Piala Eropa

Liga Spanyol
Spanyol Vs Kroasia, Kabar Terkini Cedera Alvaro Morata dan Rodri

Spanyol Vs Kroasia, Kabar Terkini Cedera Alvaro Morata dan Rodri

Internasional
Italia Vs Albania: Azzurri Jebol dalam 23 Detik, Gol Tercepat Euro Lahir

Italia Vs Albania: Azzurri Jebol dalam 23 Detik, Gol Tercepat Euro Lahir

Internasional
Hasil Spanyol Vs Kroasia: Sejarah Lamine Yamal, La Roja Menang 3-0

Hasil Spanyol Vs Kroasia: Sejarah Lamine Yamal, La Roja Menang 3-0

Internasional
Link Live Streaming Italia Vs Albania, Kickoff 02.00 WIB

Link Live Streaming Italia Vs Albania, Kickoff 02.00 WIB

Internasional
Proliga 2024: Jakarta Pertamina Enduro Jaga Asa ke Final Four, Tuah Malang

Proliga 2024: Jakarta Pertamina Enduro Jaga Asa ke Final Four, Tuah Malang

Sports
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com