Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Suarez Dipuji Kawan dan Lawan

Kompas.com - 11/12/2011, 06:24 WIB

LIVERPOOL, KOMPAS.com - Pelatih Liverpool, Kenny Dalglish, dan manajer Queens Park Rangers, Neil Warnock, menilai luar biasa performa Luis Suarez, saat kedua kubu berhadapan, Sabtu (10/12/2011).

Pada laga itu, Suarez mencetak satu gol pada menit ke-47, yang menentukan kemenangan Liverpool 1-0. Ia menaklukkan gawang QPR dengan sundulan, memanfaatkan umpan silang Charlie Adam.

Menurut catatan Soccernet, sepanjang laga itu, Suarez melepaskan tiga tembakan akurat dari tujuh usaha dan dengan begitu menjadi pemain paling berbahaya pada laga itu.

Performa itu dinilai Dalglish akan memperbaiki citra Suarez dan Liverpool, yang pekan ini mendapat dua gugatan dari FA, atas penampilan pada laga Premier League melawan Fulham, yang dimenangkan Fulham 1-0, di Craven Cottage, Senin (5/12/2011).

Suarez dituduh bersikap tidak pantas kepada suporter tuan rumah setelah laga berakhir. Adapun Liverpool dituding tidak cukup mendidik pemain mereka, berkaitan dengan kartu merah yang diterima Jay Spearing karena dinilai wasit Kevin Friend melanggar Moussa Dembele pada menit ke-72.

"Berita itu tidak menjadi soal, bukan? Namun, besok akan ada berita bagus mengenai (Suarez). Ia mencetak gol dengan kepalanya, yang tidak terlalu sering terjadi dan ia bermain sangat baik," ujar Dalglish.

"Saya pikir, Suarez tampak luar biasa hari ini," timpal Warnock.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Piala Asia U23 2024: Penilaian Pemain Irak Soal Skuad Garuda Muda

Piala Asia U23 2024: Penilaian Pemain Irak Soal Skuad Garuda Muda

Timnas Indonesia
Link Live Streaming Timnas Indonesia Vs Irak di Piala Asia U23 2024

Link Live Streaming Timnas Indonesia Vs Irak di Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Menpora Kunjungi Al Nassr, Bahas Kans Jadi Tuan Rumah Piala Dunia U20

Menpora Kunjungi Al Nassr, Bahas Kans Jadi Tuan Rumah Piala Dunia U20

Sports
Piala Asia U23 2024: Magi STY Disorot Pelatih Irak, Indonesia Wajib Dihormati

Piala Asia U23 2024: Magi STY Disorot Pelatih Irak, Indonesia Wajib Dihormati

Timnas Indonesia
Al Nassr Vs Al Khaleej 3-1: Voli Ronaldo Sakti, Faris Najd Tembus Final

Al Nassr Vs Al Khaleej 3-1: Voli Ronaldo Sakti, Faris Najd Tembus Final

Liga Lain
Parma Promosi, Buffon dan Dino Baggio Beri Ucapan Menyentuh

Parma Promosi, Buffon dan Dino Baggio Beri Ucapan Menyentuh

Liga Italia
5 Poin Penting dari Jumpa Pers STY-Rio Fahmi Jelang Irak Vs Indonesia

5 Poin Penting dari Jumpa Pers STY-Rio Fahmi Jelang Irak Vs Indonesia

Timnas Indonesia
Jadon Sancho Jadi Bintang Dortmund: 12 Dribel Tuntas, Setara Messi

Jadon Sancho Jadi Bintang Dortmund: 12 Dribel Tuntas, Setara Messi

Liga Champions
Piala Asia U23 2024: Irak Mata-matai Timnas Indonesia, Waspada Pemain dari Eropa

Piala Asia U23 2024: Irak Mata-matai Timnas Indonesia, Waspada Pemain dari Eropa

Timnas Indonesia
Kemenangan Dortmund Kunci 5 Slot Bundesliga di Liga Champions Musim Depan

Kemenangan Dortmund Kunci 5 Slot Bundesliga di Liga Champions Musim Depan

Bundesliga
Hasil Dortmund Vs PSG 1-0: Gol Fullkrug Bawa BVB Menang

Hasil Dortmund Vs PSG 1-0: Gol Fullkrug Bawa BVB Menang

Liga Champions
Parma Kembali ke Serie A Sementara Jay Idzes Cetak 2 Gol bagi Venezia

Parma Kembali ke Serie A Sementara Jay Idzes Cetak 2 Gol bagi Venezia

Liga Italia
Borneo FC Singgung Wasit, Alarm Bahaya Jelang Babak Championship Series

Borneo FC Singgung Wasit, Alarm Bahaya Jelang Babak Championship Series

Liga Indonesia
Perbasi DKI Jakarta Terus Lakukan Perbaikan demi Prestasi

Perbasi DKI Jakarta Terus Lakukan Perbaikan demi Prestasi

Sports
Bali United Harap Jadwal Pasti Championship Series untuk Lawan Persib

Bali United Harap Jadwal Pasti Championship Series untuk Lawan Persib

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com