Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Del Neri "Keukeuh" Bertahan

Kompas.com - 22/03/2011, 03:33 WIB

TURIN, KOMPAS.com - Meski diterpa badai kritik, pelatih Juventus, Luigi Del Neri, tetap ngotot ingin bertahan di klub asal Turin tersebut. Del Neri malah berharap dirinya bisa meneruskan sisa kontraknya meski publik Juve sudah tak menginginkannya lagi.

Del Neri belakangan memang sering diisukan akan didepak akibat hasil minor Juventus musim ini. Kegagalan tim bermain di Liga Champions musim depan akan jadi alasan kuat manajemen mendepaknya. Meski demikian, Del Neri bergeming. Eks pelatih Sampdoria ini bertekad membuat Juventus lebih kuat musim depan, tentunya jika diberi kesempatan.

"Tentu saya punya kesempatan untuk tinggal. Saya punya kontrak untuk dua musim lagi dan semua tergantung kepada klub yang punya pengertian sempurna dengan saya," tegas Del Neri.

Juventus memang mengalami musim yang buruk tahun ini. Digadang-gadang jadi favorit juara, Juve malah tertatih-tatih di papan tengah. Saat ini Alessandro Del Piero bertengger di posisi ke-7 dengan perolehan 45 poin. Mereka tertinggal jauh (17 poin) dari AC Milan yang menempati posisi puncak. Mereka bahkan terancam tak bisa berlaga di Liga Champions setelah berselisih 11 poin dari Udinese yang menempati peringkat keempat.

Menyangkut buruknya performa Juve musim ini, Del Neri punya alasan sendiri. Banyaknya pemain yang cedera, katanya, jadi alasan utama kenapa Juve mengalami krisis. Terakhir, striker Vicenzo Iaquinta yang bermasalah dengan cedera.

"Tanpa cedera, kami bisa menghadapi siapa pun. Kami kehilangan empat atau lima poin di klasemen dan ini semua akibat cedera," cetusnya.

Del Neri sendiri bisa bernapas lega setelah menang 2-1 atas Brescia, Minggu (20/3/2011). Ini memutus catatan tiga kekalahan beruntun mereka di Serie-A. Namun, laga besar sudah menunggu mereka di pertandigan selanjutnya. Juve akan bertandang ke Stadion Olimpico untuk menghadapi AS Roma, 3 April mendatang.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Link Live Streaming Timnas Indonesia Vs Irak di Piala Asia U23 2024

Link Live Streaming Timnas Indonesia Vs Irak di Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Menpora Kunjungi Al Nassr, Bahas Kans Jadi Tuan Rumah Piala Dunia U20

Menpora Kunjungi Al Nassr, Bahas Kans Jadi Tuan Rumah Piala Dunia U20

Sports
Piala Asia U23 2024: Magi STY Disorot Pelatih Irak, Indonesia Wajib Dihormati

Piala Asia U23 2024: Magi STY Disorot Pelatih Irak, Indonesia Wajib Dihormati

Timnas Indonesia
Al Nassr Vs Al Khaleej 3-1: Voli Ronaldo Sakti, Faris Najd Tembus Final

Al Nassr Vs Al Khaleej 3-1: Voli Ronaldo Sakti, Faris Najd Tembus Final

Liga Lain
Parma Promosi, Buffon dan Dino Baggio Beri Ucapan Menyentuh

Parma Promosi, Buffon dan Dino Baggio Beri Ucapan Menyentuh

Liga Italia
5 Poin Penting dari Jumpa Pers STY-Rio Fahmi Jelang Irak Vs Indonesia

5 Poin Penting dari Jumpa Pers STY-Rio Fahmi Jelang Irak Vs Indonesia

Timnas Indonesia
Jadon Sancho Jadi Bintang Dortmund: 12 Dribel Tuntas, Setara Messi

Jadon Sancho Jadi Bintang Dortmund: 12 Dribel Tuntas, Setara Messi

Liga Champions
Piala Asia U23 2024: Irak Mata-matai Timnas Indonesia, Waspada Pemain dari Eropa

Piala Asia U23 2024: Irak Mata-matai Timnas Indonesia, Waspada Pemain dari Eropa

Timnas Indonesia
Kemenangan Dortmund Kunci 5 Slot Bundesliga di Liga Champions Musim Depan

Kemenangan Dortmund Kunci 5 Slot Bundesliga di Liga Champions Musim Depan

Bundesliga
Hasil Dortmund Vs PSG 1-0: Gol Fullkrug Bawa BVB Menang

Hasil Dortmund Vs PSG 1-0: Gol Fullkrug Bawa BVB Menang

Liga Champions
Parma Kembali ke Serie A Sementara Jay Idzes Cetak 2 Gol bagi Venezia

Parma Kembali ke Serie A Sementara Jay Idzes Cetak 2 Gol bagi Venezia

Liga Italia
Borneo FC Singgung Wasit, Alarm Bahaya Jelang Babak Championship Series

Borneo FC Singgung Wasit, Alarm Bahaya Jelang Babak Championship Series

Liga Indonesia
Perbasi DKI Jakarta Terus Lakukan Perbaikan demi Prestasi

Perbasi DKI Jakarta Terus Lakukan Perbaikan demi Prestasi

Sports
Bali United Harap Jadwal Pasti Championship Series untuk Lawan Persib

Bali United Harap Jadwal Pasti Championship Series untuk Lawan Persib

Liga Indonesia
Jadwal Siaran Langsung Timnas Indonesia Vs Irak di Piala Asia U23 2024

Jadwal Siaran Langsung Timnas Indonesia Vs Irak di Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com