Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Safee Sali Menjawab

Kompas.com - 02/03/2011, 11:47 WIB

3. Bagaimana sistem pelatihan tim di Indonesia dibanding sistem pelatihan klub di Malaysia ?
Memang berbeda. Di sana, latihannya lebih kepada disiplin. Sementara di sini lebih kepada fisikal.

4. Bagaimana perbedaan kondisi lapangan hijau di Indonesia dibanding di Malaysia?
J: Kalau dibedakan tidak terlalu jauh. Di Malaysia pun ada padang yang jelek. Di sini pun ada padang yang bagus dan yang jelek. Saya rase tidak terlalu jauh berbeda.

5. Apa yang Anda pikir bisa diperbaiki dari dunia sepak bola Indonesia ?
J: Memang banyak yang perlu diperbaiki. Saya rasa rugilah kalau di Indonesia ini, sepak bolanya jatuh karena di sini ramai pendukung yang fanatik.Malaysia tidak seperti di sini, pendukungnya amat fanatik dan amat bagus bagi pemain itu sendiri. Bila ramai pendukung di stadion, semangat pemain lebih bertambah. Kalau di sini, cara permainan yang harus ditingkatkan.

syahad.ms
Bagaimana dengan fans Anda di Malaysia tentang kepergian Anda ke Liga Indonesia dengan memanasnya hubungan diplomatik kedua negara? Apa Anda tidak takut di bilang seorang pengkhianat?
J: Tidak. Saya sudah jelaskan kepada pendukung di saya bahwa saya ingin belajar sesuatu di sini. Mereka harus paham di sini mempunyai suatu liga yang kompetitif dan mempunyai pemain asing. Saya boleh banyak belajar di sini.

zacky_top
Apa kesan Anda dan teman satu tim ketika melihat supporter indonesia yang begitu fanatik pada Piala AFF lalu?
J: Satu pengalaman yang kami tidak akan lupakan karena kami sebelumnya tidak pernah melihat pendukung yang fanatic seperti itu.

randhyfajarnugraha
Pertanyaan buat Safee Sali. Apa mungkin memilih Pelita Jaya daripada Persib Bandung karena ingin menjebol kembali gawang Markus Horison seperti di Piala AFF lalu?
J: Enggak. Saya melihat Pelita ini merupakan suatu klub yang besar dan pernah bermain hebat. Fandi Ahmad pun pernah menjadi pelatih di sini dan saya mendapatkan informasi saat datang ke Pelita Jaya.

Apa pendapat Safee dengan pemain muda Pelita dan bedanya apa dengan muda Malaysia?
J: Tidak juah beda. Mereka punya corak permainan yang pantas dan bagus sekali untuk sebuah tim di zaman modern ini. Cara permainan di sini dan di sana, hamper serupa.

dhani.van.halen
Mas kan keturunan Indonesia. Jika Anda diberi pilihan saat ini, ingin membela Indonesia atau Malaysia?
J: Memang di dalam darah saya mempunya dua Indonesia dan Malaysia. Tempat lahir saya di Malaysia. Untuk masa sekarang ini, saya harus mempertahankan hak saya di sanalah. Di sini, saya amat teresang. Saya bersyukur karena dalam darah saya ada Indonesia dan Malaysia.

ry4ntbj
Dear om safee... Pembinaan bola di Malaysia gimana sih? Kok bisa maju pesat? Sedangkan di Indonesia sekarang malah amburadu! Emang di Malaysia enggak ada korupsi ya? Dijawab ya om...tks salam:ry4n
J: Memang di Malaysia enggak ada korupsi karena kerajaan di sana mempunyai badan untuk mencegah korupsi. Saya rasa itu berperan sekali untuk membina Negara yang maju dari semua segi. Kalau korupsi ini tidak membangun sebuah Negara.

sandhy.yudha
Waktu final Piala AFF Leg 2 di Senayan, Saya tahu semua suporter Indonesia mencaci-maki setiap pemain Malaysia membawa bola. Saya salut dengan permainan Malaysia. Kebetulan saya Bobotoh Persib,saya mau tanya kenapa tidak jadi ke Persib? Padahal, saya dengar isu Shahril dan Baihakki bakal di depak. Saya berharap anda akan ke Persib. Saya masih berharap anda akan mengenakan seragam Pangeran Biru kebanggaan Persib pada suatu saat nanti.
J: Saya rasa Persib suatu klub yang amat besar di sini. Saya juga mempunyai teman di sini menceritakan soal Persib, Tapi sekarang, saya amat happy di Pelita. Banyak pemain baru dan pertemanan di sini amat mesra.

sunandar.sajugo
1. Apa kiat/tips buat orang tua untuk memfasilitasi anak supaya bisa menjadi pemain bola yang berbakat? Apakah sekolah bola akan membantu?
J: Kalau saya dulu, orang tua saya lebih mementingkan disiplin. Apabila sudah bermain di arena bola sepak sendiri, harus bersungguh-sungguh. Tidak ada lagi kata dua.

3. Sejak umur berapa berlatih bola secara reguler? dimana saja sekolah sepak bolanya? seminggu berapa kali?
J: Bermain regular sejak umur 12 tahun. Di usia tersebut, saya mengambil sekolah bola sepak yang bagus karena saya sudah mewakili negeri. Kalau berlatih, tiada hari saya berlatih.

yusril_amal
Motivasi apa Safee bermain di Indonesia? Padahal, dia di suruh sama FAM untuk bermain di Liga Jepang yang lebih baik daripada Liga Indonesia yang setiap harinya pasti ada banyak masalah?
J: Sebagai pemain bola sepak, saya lebih suka bermain di Indonesia lebih suka lagi daripada bermain di Jepang. Soalnya, kalau di Jepang, tidak semestinya saya mewakili klub itu. Maksud FAM di Jepang, bukan mewakili klub itu hanya untuk ujicoba di sana. Kalau terpilih, saya bermain di Jepang. Lebih bagus, saya membuat keputusan bermain di sini dan saya ingin belajar dari segi kompetisnya. 

resta.pxd
Sebelum resmi bergabung dengan Pelita Jaya, adakah klub LPI yang menawari kontrak untuk bergabung? kalau ada, klub mana?
J: Tidak ada yang menawari saya sebelum saya ke Pelita Jaya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Singapore Open 2024: Gregoria Tampil Nyaman, Tenang, dan Diuntungkan

Singapore Open 2024: Gregoria Tampil Nyaman, Tenang, dan Diuntungkan

Badminton
Hasil Singapore Open 2024: Sempat Dikte Lawan, Leo/Daniel Kalah

Hasil Singapore Open 2024: Sempat Dikte Lawan, Leo/Daniel Kalah

Badminton
Jadwal dan Live Streaming Timnas Putri Indonesia Vs Singapura Malam Ini

Jadwal dan Live Streaming Timnas Putri Indonesia Vs Singapura Malam Ini

Timnas Indonesia
Hasil Singapore Open 2024: Gregoria Mariska Melaju ke 16 Besar

Hasil Singapore Open 2024: Gregoria Mariska Melaju ke 16 Besar

Badminton
Marc Klok Stres Absen di Final Pertama Liga 1 2023-2024

Marc Klok Stres Absen di Final Pertama Liga 1 2023-2024

Liga Indonesia
Bursa Transfer: Chelsea Incar Enzo Maresca, Brighton Mau Graham Potter Kembali

Bursa Transfer: Chelsea Incar Enzo Maresca, Brighton Mau Graham Potter Kembali

Liga Inggris
Kapolri Resmikan Komite Olahraga Polri

Kapolri Resmikan Komite Olahraga Polri

Sports
Kualifikasi Piala Dunia 2026: STY Beri Peringatan Terkait Kartu Kuning

Kualifikasi Piala Dunia 2026: STY Beri Peringatan Terkait Kartu Kuning

Timnas Indonesia
Ungkapan Saling Support Bomber Persib DDS-Ciro, Jadi 11 Pemain Terbaik APPI

Ungkapan Saling Support Bomber Persib DDS-Ciro, Jadi 11 Pemain Terbaik APPI

Liga Indonesia
Kualifikasi Piala Dunia 2026: Perketat Pengamanan Hotel Tempat Timnas Menginap

Kualifikasi Piala Dunia 2026: Perketat Pengamanan Hotel Tempat Timnas Menginap

Timnas Indonesia
Aston Villa Perpanjang Kontrak Unai Emery

Aston Villa Perpanjang Kontrak Unai Emery

Liga Inggris
Martial Ucap Selamat Tinggal ke Man United: Emosional, MU Selalu di Hati

Martial Ucap Selamat Tinggal ke Man United: Emosional, MU Selalu di Hati

Liga Inggris
368 Siswi Ikut Turnamen Sepak Bola Putri di Jakarta

368 Siswi Ikut Turnamen Sepak Bola Putri di Jakarta

Liga Indonesia
Latihan Timnas Malaysia Dijaga Ketat Polisi Imbas Kasus Penyerangan ke Pemain

Latihan Timnas Malaysia Dijaga Ketat Polisi Imbas Kasus Penyerangan ke Pemain

Internasional
Penyerang Timnas Malaysia yang Disiram Air Keras Disembunyikan di Tempat Rahasia

Penyerang Timnas Malaysia yang Disiram Air Keras Disembunyikan di Tempat Rahasia

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com