Dzeko Setia kepada Wolfsburg

Kompas.com - 16/11/2010, 02:52 WIB

BERLIN, KOMPAS.com — Striker Wolfsburg, Edin Dzeko, membantah rumor kepindahannya pada bursa transfer bulan Januari nanti. Menurutnya, itu hanya isu belaka.

Edin Dzeko memang menjadi incaran banyak klub besar Eropa. Berbagai tawaran menggiurkan berdatangan, tetapi Wolfsburg tak mau melepaskannya. Sebab, dia menjadi bagian penting skuad racikan Pelatih Steve McClaren.

Menurut Dzeko, tidak ada yang berubah sejak dia berkomitmen dengan Wolfsburg pada musim panas lalu. "Aku telah mengatakan, saat ini sepenuhnya fokus kepada Wolfsburg," tegasnya kepada Kicker Sportmagazin.

"Itulah yang aku kerjakan sekarang. Aku tahu hampir semua rumor yang ada. Aku memang tidak berbicara banyak mengenai isu transfer yang ada, tetapi aku belum menyetujui satu tawaran pun," tambahnya.

"Yang pasti, aku tidak pernah menandatangani kontrak dengan salah satu klub yang gencar membicarakan diriku. Membaca cerita mengenai kepindahanku sungguh membuat tertawa. Itu semua tidak benar!"

Dzeko masih terikat kontrak dengan Wolfsburg hingga tahun 2013, setelah sebelumnya menandatangani perpanjangan kontrak pada tahun 2009.

Isi kontrak tersebut menyatakan bahwa Dzeko dapat melakukan negosiasi dengan suatu klub jika ada yang menawar sebesar 32,5 juta poundsterling (sekitar Rp 468,3 miliar), tetapi perjanjian tersebut batal pada tanggal 1 Juni lalu.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Indonesia Vs Guinea, Respons PSSI soal Shin Tae-yong Kena Kartu Merah

Indonesia Vs Guinea, Respons PSSI soal Shin Tae-yong Kena Kartu Merah

Timnas Indonesia
Gia Cedera, Jakarta Pertamina Enduro Akhiri Kontrak

Gia Cedera, Jakarta Pertamina Enduro Akhiri Kontrak

Sports
VAR Mobile Meluncur Ke Arena Championship Series, Teknologi Baru Liga 1

VAR Mobile Meluncur Ke Arena Championship Series, Teknologi Baru Liga 1

Liga Indonesia
Noda Rasialisme Indonesia Vs Guinea: PSSI Wajib Edukasi Fan, Beri Pemahaman

Noda Rasialisme Indonesia Vs Guinea: PSSI Wajib Edukasi Fan, Beri Pemahaman

Timnas Indonesia
Saat Philippe Troussier Tonton Langsung Indonesia Vs Guinea...

Saat Philippe Troussier Tonton Langsung Indonesia Vs Guinea...

Timnas Indonesia
Indonesia Ikut Turnamen Toulon 2024, Gantikan Mesir, Segrup dengan Italia

Indonesia Ikut Turnamen Toulon 2024, Gantikan Mesir, Segrup dengan Italia

Timnas Indonesia
Bali United Vs Persib Pindah Arena: Maung Tak Masalah, Ada Keuntungan

Bali United Vs Persib Pindah Arena: Maung Tak Masalah, Ada Keuntungan

Liga Indonesia
Noda Rasialisme Usai Indonesia Vs Guinea: Tak Sehat, Citra Buruk di Mata Dunia

Noda Rasialisme Usai Indonesia Vs Guinea: Tak Sehat, Citra Buruk di Mata Dunia

Timnas Indonesia
Persib Tatap Championship Series, Motivasi 'Tolak Kalah' dari Bobotoh

Persib Tatap Championship Series, Motivasi "Tolak Kalah" dari Bobotoh

Liga Indonesia
Jadwal Liga Inggris: Man United Vs Arsenal Akhir Pekan Ini

Jadwal Liga Inggris: Man United Vs Arsenal Akhir Pekan Ini

Liga Inggris
Laga Championship Series Bali United Vs Persib Resmi Pindah Arena

Laga Championship Series Bali United Vs Persib Resmi Pindah Arena

Liga Indonesia
Timnas Indonesia Minta Maaf Usai Warganet Lakukan Aksi Rasis ke Guinea

Timnas Indonesia Minta Maaf Usai Warganet Lakukan Aksi Rasis ke Guinea

Timnas Indonesia
PSSI Kecam Aksi Rasialisme kepada Guinea, Jangan Nodai Perjuangan Timnas Indonesia

PSSI Kecam Aksi Rasialisme kepada Guinea, Jangan Nodai Perjuangan Timnas Indonesia

Internasional
Timnas U17 Putri Indonesia Petik Pelajaran Berharga, Semangat Tak Patah

Timnas U17 Putri Indonesia Petik Pelajaran Berharga, Semangat Tak Patah

Timnas Indonesia
Saat Rekor Penalti Pemain Guinea Ternoda dalam Laga Vs Timnas U23 Indonesia...

Saat Rekor Penalti Pemain Guinea Ternoda dalam Laga Vs Timnas U23 Indonesia...

Internasional
komentar di artikel lainnya
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com