Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Capello Masih Inginkan Beckham

Kompas.com - 30/08/2010, 01:36 WIB

LONDON, KOMPAS.com - Pelatih tim nasional Inggris, Fabio Capello, menarik ucapannya soal gelandang veteran David Beckham. Capello kini membuka kembali pintu "The Three Lions" bagi Beckham.

Sebelumnya, Capello sempat menggemparkan media dan berbagai kalangan di Inggris, lantaran mengatakan tak akan memasukkan Beckham lagi ke timnas. Pelatih berdarah Italia itu menilai, Becks sudah tua dan lamban. Capello bahkan telah menyiapkan partai perpisahan untuk Becks, saat Inggris menjalani laga persahabatan lawan Hungaria.

Namun, entah karena tak tahan terus-terusan mendapat kecaman atau karena pertimbangan taktik, Capello menelan kembali semua kata-kata mengenai Beckham. Ia mengaku masih akan mempertimbangkan peluang eks bintang Manchester United itu untuk masuk dalam skuad timnas, jika Beckham sembuh total dari cedera engkelnya.

"Pertama, Beckham harus bermain lagi dan pintu selalu terbuka. Kami memantau semua pemain. Saat Becks pulih dan ia berada dalam kondisi terbaiknya, kami akan berbicara," ungkap Capello kepada News of the World.

"Saya pikir masa depan ada pada pasukan muda. Namun, setelah itu, saya akan memutuskan siapa saja yang terpilih. Kami tahu nilai berbeda tiap pemain senior. Masa depan bersama pemain muda karena kami harus memikirkan Piala Eropa, namun tidak ada pemain yang keluar," tambahnya.

Beckham terakhir kali berada dalam pasukan "St. Geoger Cross" di Piala Dunia 2010 Afrika Selatan 2010. Namun perannya di sana bukan sebagai pemain, melainkan sebagai staf pelatih. Peran ini diterima Becks setelah gagal pulih dari cedera otot achilles. Meski begitu, Capello menilai peran Beckham di timnas sangat penting.

"Hubungan saya dengan Beckham sangat bagus. Saya bicara dengannya di telepon, karena ia adalah salah satu staf saya di Piala Dunia. Biasanya saya tidak bicara dengan pemain. Tapi untuk masalah ini, saya bicara dengan Beckham," tutur mantan allenatore AC Milan itu.

Inggris akan menjalani laga kualifikasi Piala Eropa 2012 pertama mereka dengan melawan Bulgaria dan Swiss. Capello sendiri dijadwalkan akan mengumumkan skuadnya Minggu atau Senin (30/8/2010) waktu Indonesia.

Menurut prediksi yang berkembang, Capello kemungkinan besar akan memanggil kiper muda Fulham, David Stockdale, menyusul penampilan gemilangnya di pekan pertama Premier League 2010-2011. (NOTW)

 

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Jadwal Final Thailand Open 2024: Ana/Tiwi Harapan Juara Indonesia

Jadwal Final Thailand Open 2024: Ana/Tiwi Harapan Juara Indonesia

Badminton
Thailand Open 2024, Rasa Syukur Febriana/Amalia Tembus Final Super 500 Pertama

Thailand Open 2024, Rasa Syukur Febriana/Amalia Tembus Final Super 500 Pertama

Badminton
Jadwal Liga Inggris dan Link Live Streaming Man City Vs West Ham, Arsenal Vs Everton

Jadwal Liga Inggris dan Link Live Streaming Man City Vs West Ham, Arsenal Vs Everton

Liga Inggris
Atalanta Lolos ke Liga Champions, De Ketelaere Minta Maaf ke AC Milan

Atalanta Lolos ke Liga Champions, De Ketelaere Minta Maaf ke AC Milan

Liga Italia
Hasil Torino Vs Milan: Bola Udara, Sengatan 17 Detik, Rossoneri Kalah

Hasil Torino Vs Milan: Bola Udara, Sengatan 17 Detik, Rossoneri Kalah

Liga Italia
Veddriq Leonardo Juara di Shanghai, Buka Kans Lolos Olimpiade Paris 2024

Veddriq Leonardo Juara di Shanghai, Buka Kans Lolos Olimpiade Paris 2024

Sports
Hasil Bundesliga, Bayer Leverkusen Torehkan Rekor Invincible

Hasil Bundesliga, Bayer Leverkusen Torehkan Rekor Invincible

Bundesliga
Shin Tae-yong Akan Melakoni 3 Laga Dalam Rentang Waktu 10 Hari

Shin Tae-yong Akan Melakoni 3 Laga Dalam Rentang Waktu 10 Hari

Timnas Indonesia
FC Utrecht Lepas Ivar Jenner ke Timnas Indonesia

FC Utrecht Lepas Ivar Jenner ke Timnas Indonesia

Timnas Indonesia
PSSI Umumkan Manajer Timnas U20 dan Timnas Putri Indonesia

PSSI Umumkan Manajer Timnas U20 dan Timnas Putri Indonesia

Timnas Indonesia
Hasil Persib Vs Bali United 3-0, Maung ke Final Championship Series Liga 1

Hasil Persib Vs Bali United 3-0, Maung ke Final Championship Series Liga 1

Liga Indonesia
LIVE Persib Vs Bali United, Maung Bandung Unggul 3-0

LIVE Persib Vs Bali United, Maung Bandung Unggul 3-0

Liga Indonesia
Babak Pertama Persib Vs Bali United, Ciro-Febri Bawa Maung Unggul 2-0

Babak Pertama Persib Vs Bali United, Ciro-Febri Bawa Maung Unggul 2-0

Liga Indonesia
LIVE Persib Vs Bali United, Gol Febri Hariyadi Bikin Maung Bandung Unggul 2-0

LIVE Persib Vs Bali United, Gol Febri Hariyadi Bikin Maung Bandung Unggul 2-0

Liga Indonesia
LIVE Persib Vs Bali United, Ciro Cetak Gol, Persib Unggul 1-0

LIVE Persib Vs Bali United, Ciro Cetak Gol, Persib Unggul 1-0

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com