Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Lyon Hancurkan Liverpool di Anfield

Kompas.com - 21/10/2009, 03:39 WIB

LIVERPOOL, KOMPAS.com - Liverpool dipaksa menyerah 1-2 oleh Olympique Lyonnais dalam lanjutan babak penyisihan grup Liga Champions, di Anfield, Selasa (20/10). Hasil ini memperpanjang rekor selalu kalah Liverpool menjadi empat kali berturut-turut.

Sebelumnya, Liverpool sudah menelan tiga kekalahan beruntun, yaitu dari Chelsea (0-2) dan Sunderland (0-1) di Premier League dan 0-2 dari Fiorentina di pentas Liga Champions. Hasil itu membuat pelatih Rafael Benitez dan penggawa Anfield berada dalam tekanan untuk menang saat menghadapi Lyon.

Bermain di kandang sendiri, Liverpool mencoba menggebrak dengan permainan cepat di awal laga. Namun, belum tuntas serangan itu, Lyon memotong serangan dan langsung mengambil kendali permainan.

Dengan koordinasi dan kolektivitas permainan solid, Lyon mampu menekan dan nyaris tak memberikan kesempayan lawan menguasai bola. Dengan permainan sayap dan variasi umpan, Lyon memberikan ancaman serius untuk gawang Liverpool melalui Lisandro Lopez di menit kesembilan.

Saat itu, memanfaatkan umpan silang Aly Cissokoho, Lopez menanduk bola ke tengah bawah gawang Pepe Reina. Sayang, sundulan keras itu mengarah tepat ke arah Reina, yang dengan sigap membuang bola.

Terus tertekan tak berarti Liverpool tak mampu menciptakan serangan balasan. Di menit ke-15, setelah menguasai umpan dari Steven Gerrard, Dirk Kuyt menanduk bola masuk ke sudut kiri atas gawang Hugo Lloris. Sayang, wasit Alberto Undiano Mallenco menganulir gol itu karena menilainya berada dalam posisi offside.

Meski kecewa, peluang Kuyt itu menginspirasi Liverpool. Perlahan, mereka berhasil memperbaiki koordinasi permainan dan ganti menekan lawan.  Sayang, di tengah membaiknya performa, Steven Gerrard terpaksa ditarik dari lapangan karena cedera di menit ke-24. Posisinya digantikan oleh Fabio Aurelio.

Masuknya Aurelio cukup membantu memperbaiki koordinasi permainan lini tengah Liverpool. Dirk Kuyt, David Ngog, dan Yossi Benayoun pun bisa menyerang lebih tenang. Akhirnya, di menit ke-35, mereka pun berhasil menciptakan ancaman serius ke gawang Lloris.

Saat itu, usai menguasai umpan silang Aurelio, Kuyt menyepak bola ke sudut kanan bawah gawang Lyon. Bola berhasil diblok Cisskho dan jatuh ke kaki Ngog, yang menyepaknya kembali ke tengah gawang. Kali ini, bola diblok oleh Lloris.

Liverpool yang penasaran mencoba menaikkan tensi serangan. Akhirnya, ketika pertandingan memasuki menit ke-39, mereka berhasil unggul melalui Yossi Benayoun. Memanfaatkan umpan silang Aurelio, Benayoun mengirim bola masuk ke sudut kiri bawah gawang Lloris.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com