Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Demi Inggris, Owen Ogah Lempar Handuk

Kompas.com - 08/10/2009, 23:00 WIB

MANCHESTER, KOMPAS.com - Harapan penyerang Manchester United, Michael Owen, untuk kembali masuk timnas Inggris terus menyala. Apapun jalannya, pemain 29 tahun itu akan tetap berjuang untuk kembali ke skuad "The Three Lions".

Meski telah pulih dari cedera panjang, mantan pemain Liverpool tersebut masih belum mendapat jatah masuk ke skuad "Tiga Singa". Pelatih Fabio Capello masih belum yakin atas penampilannya bersama "Setan Merah" dan kondisi fisiknya pun masih dalam tanda tanya.

Owen mengalami cedera kaki kiri saat membela Inggris melawan Swedia pada Piala Dunia 2006. Sejak saat itu, penampilannya mulai surut, baik saat membela Real Madrid maupun Newcastle United. Setelah pulih dari deraan fisik, Owen belum menunjukkan ketajamannya kembali. Di Old Trafford, performanya belum maksimal dan masih sering menjadi pemain cadangan. Namun, hal itu tak menyurutkan semangatnya untuk bergabung kembali dengan John Terry cs.

"Aku selalu optimistis dan aku tidak pernah berubah sebagai pemain. Aku akan selalu menciptakan gol dan aku telah menunjukkannya," tegas Owen di situs The Sun.

"Aku pikir setiap orang tahu apa yang akan mereka dapatkan dariku dan aku telah membuktikannya di Piala Dunia sebelumnya. Aku perlu bermain baik dan menciptakan lebih banyak gol. Jika aku bisa melakukannya, aku bisa mencapainya," sambungnya.

Sebelum mengalami cedera, peran Owen untuk "St George Cross" sangat berarti. Pemain yang sudah memegang 89 caps itu sudah mencetak 40 gol. Jumlah ini hanya kalah sembilan gol dari pencetak gol terbanyak Inggris yang dipegang oleh Sir Bobby Charlton. (SUN)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Hasil dan Klasemen Liga Inggris: Liverpool Gagal Salip Man City, Sheffield United Degradasi

Hasil dan Klasemen Liga Inggris: Liverpool Gagal Salip Man City, Sheffield United Degradasi

Liga Inggris
Hasil Aston Villa Vs Chelsea 2-2: Gol Dianulir, The Blues Bawa Pulang 1 Poin

Hasil Aston Villa Vs Chelsea 2-2: Gol Dianulir, The Blues Bawa Pulang 1 Poin

Liga Inggris
Leverkusen 46 Laga Tanpa Kalah, Xabi Alonso Benar-benar Fenomenal

Leverkusen 46 Laga Tanpa Kalah, Xabi Alonso Benar-benar Fenomenal

Bundesliga
Juventus Vs AC Milan, Tidak Ada Pemenang

Juventus Vs AC Milan, Tidak Ada Pemenang

Liga Italia
Hasil Lengkap Tim Indonesia di Piala Thomas & Uber 2024

Hasil Lengkap Tim Indonesia di Piala Thomas & Uber 2024

Badminton
Hasil Man United Vs Burnley: Gol Penalti Buyarkan Kemenangan MU

Hasil Man United Vs Burnley: Gol Penalti Buyarkan Kemenangan MU

Liga Inggris
Catat Rekor Apik di Stadion Abdullah bin Khalifa, Modal Indonesia Lawan Uzbekistan

Catat Rekor Apik di Stadion Abdullah bin Khalifa, Modal Indonesia Lawan Uzbekistan

Timnas Indonesia
3 Hal yang Harus Dibenahi Indonesia Jelang Vs Uzbekistan

3 Hal yang Harus Dibenahi Indonesia Jelang Vs Uzbekistan

Timnas Indonesia
Piala Asia U23 2024: Sananta Kartu AS, Kecepatan Jadi Modal Indonesia

Piala Asia U23 2024: Sananta Kartu AS, Kecepatan Jadi Modal Indonesia

Timnas Indonesia
Hasil Sprint Race MotoGP Spanyol 2024: Jorge Martin Menang, Marquez Jatuh

Hasil Sprint Race MotoGP Spanyol 2024: Jorge Martin Menang, Marquez Jatuh

Motogp
Hasil West Ham Vs Liverpool 2-2, The Reds Gagal Menang

Hasil West Ham Vs Liverpool 2-2, The Reds Gagal Menang

Liga Inggris
Tahu Kekuatan Indonesia, Uzbekistan Bersiap

Tahu Kekuatan Indonesia, Uzbekistan Bersiap

Timnas Indonesia
Hasil Piala Thomas 2024: Jonatan Berjaya, Indonesia Bekuk Inggris

Hasil Piala Thomas 2024: Jonatan Berjaya, Indonesia Bekuk Inggris

Badminton
Piala Asia U23: Uzbekistan Kuat, Indonesia Punya Pengalaman dari Ferarri-Hokky

Piala Asia U23: Uzbekistan Kuat, Indonesia Punya Pengalaman dari Ferarri-Hokky

Timnas Indonesia
Arteta Dapat Saran dari Wenger untuk Bawa Arsenal Juara Liga Inggris

Arteta Dapat Saran dari Wenger untuk Bawa Arsenal Juara Liga Inggris

Liga Inggris
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com