Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Arsenal Belum Pikirkan Pengganti Adebayor

Kompas.com - 19/07/2009, 02:19 WIB

LONDON, KOMPAS.com — Pelatih Arsenal, Arsene Wenger, belum memikirkan pengganti penyerang Emmanuel Adebayor yang pindah ke Manchester City. Menurutnya, Arsenal akan tetap kompetitif sekalipun tak membeli penyerang baru.

Adebayor sudah resmi hengkang ke Manchester City. Ia dijual dengan harga 25 juta poundsterling atau sekitar Rp 412 miliar. Dengan uang itu, Arsenal bisa mendapatkan penyerang baru yang berkualitas.

Wenger sendiri mengaku tertarik mendatangkan Maraouane Chamakh dari Bordeaux. Namun, ia ingin melihat dulu apakah skuadnya memang membutuhkan tenaga baru atau tidak.

"Kami tidak terdesak membeli siapa pun. Namun, saya bisa menggunakan uang bila kami menemukan pemain yang tepat," ungkapnya seperti dikutip The Sun.

"Bila perlu menambah sesuatu, kami akan melakukannya. Chamakh adalah salah satu pemain yang telah kami amati dan bila kami perlu pergi untuk seorang penyerang, kemungkinan ia adalah orangnya. Kami terus memantaunya," lanjutnya.

Tanpa Adebayor, Arsenal memang tidak mengalami krisis penyerang. Mereka masih memiliki Nicklas Bendtner, Eduardo, Robin Van Persie, dan Carlos Vela. Wenger ingin melihat apakah pemain-pemain ini bisa berkembang semakin baik tanpa Adebayor.

Menanggapi perginya Adebayor, Wenger mengaku sedih. Ia mengatakan terpaksa melepas Adebayor karena melihat Adebayor sulit mengatasi besarnya tekanan di Arsenal. Menurutnya, kepindahan Adebayor adalah yang terbaik untuk semua pihak.

"Kami akan merindukannya. Ia adalah pemain besar. Saya yakin, ia akan memberikan sesuatu yang istimewa untuk City," akunya.

"Saya tidak percaya bahwa musim lalu ia mendapat cukup dukungan dan saya pikir itu mengambil tempat dalam pikirannya," terangnya.

Wenger melemparkan pujian kepada City yang bisa membangun tim bermateri pemain top dengan cepat. Ia yakin, City segera menjelma sebagai kekuatan baru Premier League.

"Ini bagus untuknya (Adebayor) karena City bisa menjadi kekuatan besar di masa mendatang," tutur Wenger.

"Carlos Tevez, Robinho, dan Gareth Barry adalah pemain yang membuktikan kemampuan tinggi. Manchester City akan menjadi ancaman serius untuk tim top," tambahnya. (SUN)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Sorotan untuk Wasit Laga Timnas Indonesia di Piala AFF 2024

Sorotan untuk Wasit Laga Timnas Indonesia di Piala AFF 2024

Timnas Indonesia
Respons Shin Tae-yong soal Hasil Drawing ASEAN Cup 2024 Vs Vietnam

Respons Shin Tae-yong soal Hasil Drawing ASEAN Cup 2024 Vs Vietnam

Timnas Indonesia
Alasan Henderson dan Rashford Tak Masuk Skuad Inggris untuk Euro 2024

Alasan Henderson dan Rashford Tak Masuk Skuad Inggris untuk Euro 2024

Internasional
Akses Istimewa Passport Planet Persib Saat Nonton Laga Maung Bandung

Akses Istimewa Passport Planet Persib Saat Nonton Laga Maung Bandung

Liga Indonesia
Jadwal Timnas Indonesia pada Piala AFF 2024

Jadwal Timnas Indonesia pada Piala AFF 2024

Timnas Indonesia
Fakta Bojan Hodak Empat Kali Final Beruntun, Peluang Juara di Persib

Fakta Bojan Hodak Empat Kali Final Beruntun, Peluang Juara di Persib

Liga Indonesia
Daftar Skuad Inggris untuk Euro 2024: Tanpa Rashford-Henderson, Ada Maguire

Daftar Skuad Inggris untuk Euro 2024: Tanpa Rashford-Henderson, Ada Maguire

Internasional
Toni Kroos Pensiun, Ruang Ganti Real Madrid Terguncang

Toni Kroos Pensiun, Ruang Ganti Real Madrid Terguncang

Liga Spanyol
Toni Kroos Gantung Sepatu Setelah Piala Eropa 2024

Toni Kroos Gantung Sepatu Setelah Piala Eropa 2024

Internasional
Hasil Lengkap Malaysia Masters 2024: Vito ke Babak Utama, Sabar/Reza Tersingkir

Hasil Lengkap Malaysia Masters 2024: Vito ke Babak Utama, Sabar/Reza Tersingkir

Badminton
Kata David Beckham Usai Klopp Pergi dari Liverpool: Luar Biasa...

Kata David Beckham Usai Klopp Pergi dari Liverpool: Luar Biasa...

Liga Inggris
Daftar 34 Pemain Timnas Putri Indonesia untuk Lawan Singapura

Daftar 34 Pemain Timnas Putri Indonesia untuk Lawan Singapura

Timnas Indonesia
Piala AFF 2024, Pelatih Vietnam Sebut Indonesia Kuat, Yakin Menang dan Juara

Piala AFF 2024, Pelatih Vietnam Sebut Indonesia Kuat, Yakin Menang dan Juara

Timnas Indonesia
Respons Media Vietnam Usai Segrup dengan Indonesia di Piala AFF 2024

Respons Media Vietnam Usai Segrup dengan Indonesia di Piala AFF 2024

Timnas Indonesia
Saat Shin Tae-yong Pilih Tak Hadir di Drawing Piala AFF 2024

Saat Shin Tae-yong Pilih Tak Hadir di Drawing Piala AFF 2024

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com