Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Permainan Terbaik Ronaldo Telah Kembali

Kompas.com - 06/05/2009, 05:08 WIB

LONDON, KOMPAS.com — Gelandang Manchester United, Cristiano Ronaldo, kembali memperlihatkan ancamannya bagi lawan. Sebanyak dua gol yang diciptakannya ke gawang Arsenal membuatnya yakin telah mencapai permainan terbaiknya musim ini.

Awal musim ini, Ronaldo tak terlalu menonjol dalam pasukan "Setan Merah". Seusai sembuh dari cedera, pemain sayap itu kesulitan memainkan atraksinya di lapangan, lebih-lebih mengulang panen gol seperti musim lalu.

Seperti mesin diesel yang terlambat panas, permainan Ronaldo akhirnya memanas. Malam tadi ia memperlihatkan kepiawaiannya sebagai Pemain Terbaik Eropa. Ia membuat satu assist dan mencetak dua dari tiga gol MU. Gol pertamanya lahir berkat bakatnya melakukan tendangan keras seperti yang dia lakukan saat bertandang ke Porto.

“Kukira aku kembali ke bentuk terbaikku, terutama di beberapa pertandingan terakhir," ungkap Ronaldo kepada ITV seusai pertandingan di Emirates, Selasa (5/5).

Dalam duel semalam, Ronaldo dipasang sebagai striker dengan dukungan suplai bola dari Wayne Rooney di sayap kiri dan Park Ji-Sung di kanan. Tugas ini tak biasa bagi winger tersebut, tapi nyatanya ia bisa melakukan itu dengan baik.

"Aku bisa bermain (sebagai striker), tapi itu bukan posisiku sebenarnya. Jika pelatih merasa aku bisa berada di suatu posisi, aku bisa menjadi striker, kiper, winger. Aku hanya ingin main," tambahnya.

Dengan tambahan dua gol, CR7 yang sampai kini bermain selama 920 menit di Liga Champions telah mencetak empat gol musim ini. Jika ditambah dengan semua kompetisi, ia sudah mencatat 25 gol.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Kata Klopp soal Mo Salah Usai Ribut-ribut di Pinggir Lapangan

Kata Klopp soal Mo Salah Usai Ribut-ribut di Pinggir Lapangan

Liga Inggris
Hasil Piala Uber 2024: Gregoria Menang Dua Gim Langsung, Indonesia 1-0 Korsel

Hasil Piala Uber 2024: Gregoria Menang Dua Gim Langsung, Indonesia 1-0 Korsel

Badminton
Timnas Indonesia Langsung ke Perancis, Bersiap Lawan Guinea demi Mimpi Olimpiade

Timnas Indonesia Langsung ke Perancis, Bersiap Lawan Guinea demi Mimpi Olimpiade

Timnas Indonesia
Jepang Juara Piala Asia U23 2024, Kiper Pahlawan Tepis Penalti di Injury Time

Jepang Juara Piala Asia U23 2024, Kiper Pahlawan Tepis Penalti di Injury Time

Internasional
Milan dan Bayern Gigit Jari, De Zerbi Komitmen di Brighton

Milan dan Bayern Gigit Jari, De Zerbi Komitmen di Brighton

Liga Inggris
Rencana Persib Bidik Pemain Timnas U23 Indonesia

Rencana Persib Bidik Pemain Timnas U23 Indonesia

Liga Indonesia
Elkan Baggott dan Alfeandra Dewangga, Opsi untuk Laga Kontra Guinea

Elkan Baggott dan Alfeandra Dewangga, Opsi untuk Laga Kontra Guinea

Timnas Indonesia
Jadwal Siaran Langsung Thomas dan Uber Cup, Indonesia Berburu Tiket Final

Jadwal Siaran Langsung Thomas dan Uber Cup, Indonesia Berburu Tiket Final

Badminton
Apa Itu Clairefontaine, Lokasi Laga Indonesia Vs Guinea

Apa Itu Clairefontaine, Lokasi Laga Indonesia Vs Guinea

Timnas Indonesia
Daftar Juara Piala Asia U23: Jepang Tim Tersukses, Punya 2 Gelar

Daftar Juara Piala Asia U23: Jepang Tim Tersukses, Punya 2 Gelar

Internasional
Indonesia Tuan Rumah Kejuaraan Dunia Senam 2025

Indonesia Tuan Rumah Kejuaraan Dunia Senam 2025

Sports
Daftar Peraih Penghargaan Piala Asia U23 2024: Pembobol Gawang Indonesia Top Skor

Daftar Peraih Penghargaan Piala Asia U23 2024: Pembobol Gawang Indonesia Top Skor

Internasional
Jepang Juara Piala Asia U23 2024, Putus Rekor Uzbekistan, Sejarah Baru

Jepang Juara Piala Asia U23 2024, Putus Rekor Uzbekistan, Sejarah Baru

Internasional
Babak I Jepang Vs Uzbekistan 0-0: Tembok Serigala Masih Tak Tertembus

Babak I Jepang Vs Uzbekistan 0-0: Tembok Serigala Masih Tak Tertembus

Internasional
VFF Tunjuk Kawan Lama Shin Tae-yong Jadi Pelatih Timnas Vietnam

VFF Tunjuk Kawan Lama Shin Tae-yong Jadi Pelatih Timnas Vietnam

Internasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com