Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Jawaban Kapten Meksiko Edson Alvarez soal Ketertarikan Man United

KOMPAS.com - Gelandang timnas Meksiko, Edson Alvarez, menanggapi soal kabar Manchester United tertarik untuk merekrutnya.

Man United dikabarkan tertarik untuk mendatangkan gelandang Meksiko, Edson Alvarez, yang saat ini bermain untuk West Ham United. 

Mengenai hal itu, Alvarez mengaku belum terlalu memikirkan kabar tersebut.  

Kapten timnas Meksiko itu lebih memilih untuk fokus pada Copa América 2024 yang saat ini sedang berlangsung di Amerika Serikat.

"Saya hanya bisa memberi tahu Anda bahwa saya fokus pada apa yang harus saya lakukan," kata Alvarez jelang laga melawan Jamaika, dikutip dari ESPN, Sabtu (22/6/2024).

"Saya tahu bahwa Copa América adalah turnamen yang sangat penting. Mata dunia pada dasarnya tertuju ke sini," ucap Álvarez, yang bergabung dengan West Ham dari Ajax pada musim panas lalu.

Pemain berusia 26 tahun itu mengatakan waktu yang akan menjawab mengenai kabar ketertarikan Man United tersebut.

"Nanti akan ada waktu untuk melihat apa yang akan terjadi,” tuturnya.

Álvarez mengenakan ban kapten sebagai pemimpin baru untuk skuad Meksiko yang sedang mengalami perubahan generasi di bawah pelatih, Jaime "Jimmy" Lozano.

"Bisa keluar dengan ban kapten, mendengarkan lagu kebangsaan Meksiko di depan semua orang, itu adalah sesuatu yang saya pikirkan dan membuat saya merinding," ucapnya.

Terkini, Alvarez berhasil membawa timnas Meksiko mengalahkan Jamaika dengan skor 1-0 pada lanjutan laga Copa America 2024.

Meksiko meraih kemenangan berkat gol semata wayang Gerardo Arteaga yang tercipta pada menit ke-69 . 

Hasil ini membuat Meksiko untuk sementara memuncaki klasemen Grup B, menyalip Venezuela yang juga punya koleksi 3 poin usai menang 2-1 atas Ekuador. 

https://bola.kompas.com/read/2024/06/23/11000078/jawaban-kapten-meksiko-edson-alvarez-soal-ketertarikan-man-united

Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke