Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Banyak Harga Pemain Lokal Tidak Rasional

“Saya dari dulu salah satu orang yang vokal perihal rasionalisasi market value pemain. Karena menurut saya pribadi pun harga pemain kita banyak yang tidak rasional,” ujarnya kepada Kompas.com.

Kenaikan harga yang tidak wajar ini biasanya terjadi pada pemain-pemain yang sedang naik daun atau namanya sedang dibicarakan.

Misalnya dalam kasus pemain-pemain muda yang memiliki momen bersama timnas dan menjadi pusat perbincangan.

Begitu pula dengan pemain-pemain yang tiba-tiba namanya melejit karena suatu momen di kompetisi.

Menjadi buah bibir dan menjadi sorotan di mana-mana ini kemudian dianggap sebagai value lebih yang meningkatkan nilai jual pemain. Tapi Daniel tidak sepenuhnya sependapat dengan hal tersebut.

Sebagai agen pemain Daniel Karamoy menegaskan kembali bahwa nilai utama seorang pemain ada pada kualitasnya di dalam lapangan. Bukan hanya sekedar sensasi ataupun karena sedang menjadi pusat perhatian.

“Saya mau yang terbaik untuk pemain saya tapi saya selalu tanamkan ke pemain bahwa kualitas itu harus seimbang dengan kompensasi,” tegas agen pemain berlisensi FIFA ini.

“Contohnya kalau kualitas pemain itu belum layak untuk dapat 100 juta per bulan, kira harus jujur dan memberikan harga yang benar sejalan dengan kualitasnya,” imbuhnya.

Kasus yang paling jamak menurutnya adalah pemain gagal memenuhi ekspektasi dengan harga barunya.

Klub merasa dirugikan karena sudah mengeluarkan nilai besar namun tidak mendapatkan target performa ataupun prestasi sebanding. Alhasil mencoreng nama pemain itu sendiri.

“Karena walaupun kita bisa jual ke klub harga Rp 100 juta per bulan untuk pemain kualitas Rp 50 juta per bulan, pada akhirnya kualitas yang akan berbicara di lapangan dan akan bisa jadi bumerang bagi pemain itu sendiri,” tutur Daniel Karamoy.

“Jadi kita benar-benar harus paham sebagus apa kualitas pemain kita dan berapa harga yang layak dan fair untuk klub bayar.”

“Nah yang salah selama ini hal itu banyak tidak terjadi terhadap pemain-pemain dan jujur sebenarnya menurut saya pribadi harga pemain kita banyak yang tidak wajar kalau kita komparasi sama Eropa,“ pungkasnya.

https://bola.kompas.com/read/2024/06/14/17300078/banyak-harga-pemain-lokal-tidak-rasional

Terkini Lainnya

Indonesia Vs Australia, Saat Erick Thohir Geram Cara Selebrasi Lawan...

Indonesia Vs Australia, Saat Erick Thohir Geram Cara Selebrasi Lawan...

Timnas Indonesia
Aice-NOC Indonesia Ajak Masyarakat Dukung Atlet di Olimpiade Paris 2024

Aice-NOC Indonesia Ajak Masyarakat Dukung Atlet di Olimpiade Paris 2024

Sports
Link Live Streaming Portugal Vs Slovenia, Kickoff 02.00 WIB

Link Live Streaming Portugal Vs Slovenia, Kickoff 02.00 WIB

Internasional
Hasil Perancis Vs Belgia 1-0, Gol Bunuh Diri Antar Les Bleus ke Perempat Final

Hasil Perancis Vs Belgia 1-0, Gol Bunuh Diri Antar Les Bleus ke Perempat Final

Internasional
Indonesia Vs Australia: Selebrasi Lawan Berlebihan, Mental Garuda Diuji

Indonesia Vs Australia: Selebrasi Lawan Berlebihan, Mental Garuda Diuji

Timnas Indonesia
Jersey Produk Lokal Mills Warnai LPS Monas Half Marathon 2024

Jersey Produk Lokal Mills Warnai LPS Monas Half Marathon 2024

Sports
Indonesia Vs Australia, Nova Sesalkan Blunder dan Kartu Merah

Indonesia Vs Australia, Nova Sesalkan Blunder dan Kartu Merah

Liga Indonesia
Link Live Streaming Perancis Vs Belgia, Kickoff 23.00 WIB

Link Live Streaming Perancis Vs Belgia, Kickoff 23.00 WIB

Internasional
Arema FC Butuh Bek, Pilihan Jatuh kepada Thales Lira

Arema FC Butuh Bek, Pilihan Jatuh kepada Thales Lira

Liga Indonesia
Hasil Indonesia Vs Australia 3-5: Berjuang 10 Pemain, Garuda Beri Perlawanan di Semifinal

Hasil Indonesia Vs Australia 3-5: Berjuang 10 Pemain, Garuda Beri Perlawanan di Semifinal

Timnas Indonesia
Kata Umuh soal Persib Lambat, Adem Ayem, di Bursa Transfer

Kata Umuh soal Persib Lambat, Adem Ayem, di Bursa Transfer

Liga Indonesia
HT Indonesia Vs Australia: Raihan Kena Kartu Merah, Skor Imbang 2-2

HT Indonesia Vs Australia: Raihan Kena Kartu Merah, Skor Imbang 2-2

Timnas Indonesia
The Batam Golf Challenge 2024, Bertanding demi Semarakkan Wisata Batam

The Batam Golf Challenge 2024, Bertanding demi Semarakkan Wisata Batam

Sports
Dua Atlet Renang Indonesia Lolos ke Olimpiade Paris 2024

Dua Atlet Renang Indonesia Lolos ke Olimpiade Paris 2024

Sports
Link Live Streaming Indonesia Vs Australia, Kickoff 19.30 WIB

Link Live Streaming Indonesia Vs Australia, Kickoff 19.30 WIB

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke