Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Barcelona Tanggapi Kedatangan Kylian Mbappe ke Real Madrid

KOMPAS.com - Presiden Barcelona, Joan Laporta, memberi pandangan terkait kepindahan Kylian Mbappe ke tim rival, Real Madrid.

Kylian Mbappe resmi bergabung dengan Real Madrid pada Senin (1/6/2024). Pemain bintang asal Perancis itu menandatangani kontrak lima tahun.

Bergabungnya Mbappe menjadi tantangan baru bagi rival-rival domestik dan Eropa Los Blancos, julukan Madrid.

Bukan tanpa alasan, Real Madrid baru saja meraih gelar Liga Champions yang ke-15 dan kini diperkuat oleh salah satu penyerang terbaik dunia.

"Sebagai penggemar Barcelona, bukan kabar baik melihat Kylian Mbappe di Real Madrid," kata Laporta dikutip dari Metro.

Dengan begitu, Laporta memilih untuk lebih berfokus terhadap pengembangan para pemain yang berada di Camp Nou.

"Namun, saya lebih memilih strategi kami yang memercayai proyek dengan pemain yang diproduksi dan dibuat di La Masia," ujar Laporta.

"Saya menghormati rival kami, tetapi tetap menjadi filosofi tim kami," katanya.

Pada musim 2023-2024, Real Madrid finis di puncak klasemen, mengungguli Barca dengan selisih 10 poin.

Penunjukan Hansi Flick menjadi salah satu upaya Laporta untuk meningkatkan kualitas proyek pemain yang sedang dibangunnya.

Menurut Laporta, Flick memiliki catatan yang positif sehingga dia menjadi pilihan tepat bagi Barcelona.

"Saya mulai memikirkan Flick sebagai kemungkinan manajer Barca sejak saya kembali bergabung dengan klub. Dia mulai mempelajari tim tepat setelah pengumuman Xavi," ujar Laporta.

"Semua laporan yang kami dapatkan tentang Flick sangat positif. Deco dan Bojan juga merasakan hal yang sama, Flick harus menjadi pelatih kami," jelasnya.

https://bola.kompas.com/read/2024/06/05/09200068/barcelona-tanggapi-kedatangan-kylian-mbappe-ke-real-madrid

Terkini Lainnya

Diperkenalkan sebagai Pelatih Baru Persija, Carlos Pena Minta Jangan Dihakimi

Diperkenalkan sebagai Pelatih Baru Persija, Carlos Pena Minta Jangan Dihakimi

Liga Indonesia
Laporan dari Jerman: Mobilisasi Polisi di Euro 2024, Terbesar Sepanjang Sejarah

Laporan dari Jerman: Mobilisasi Polisi di Euro 2024, Terbesar Sepanjang Sejarah

Internasional
Buku Baru Greysia Polii, Pesan Semangat untuk Merah Putih

Buku Baru Greysia Polii, Pesan Semangat untuk Merah Putih

Sports
Swiss Vs Italia, Variasi Taktik Gli Azzurri Jadi Momok

Swiss Vs Italia, Variasi Taktik Gli Azzurri Jadi Momok

Internasional
Cedera Lionel Messi, Berpacu dengan Waktu di Copa America

Cedera Lionel Messi, Berpacu dengan Waktu di Copa America

Internasional
Pujian Pepe untuk Cristiano Ronaldo yang Belum Cetak Gol di Euro 2024

Pujian Pepe untuk Cristiano Ronaldo yang Belum Cetak Gol di Euro 2024

Internasional
Kata Adhitia Putera soal Bujet Belanja Persib Usai Menjuarai Liga 1

Kata Adhitia Putera soal Bujet Belanja Persib Usai Menjuarai Liga 1

Liga Indonesia
Link Live Streaming Swiss Vs Italia, Kickoff 23.00 WIB

Link Live Streaming Swiss Vs Italia, Kickoff 23.00 WIB

Internasional
Nobar Unik di Piala Eropa, 'Layar Tancap' di Bantaran Sungai

Nobar Unik di Piala Eropa, "Layar Tancap" di Bantaran Sungai

Internasional
Timnas Indonesia dan Nasib Wakil Asia Tenggara di Putaran Ketiga Piala Dunia

Timnas Indonesia dan Nasib Wakil Asia Tenggara di Putaran Ketiga Piala Dunia

Timnas Indonesia
Kata Pelatih China soal Pertandingan Lawan Timnas Indonesia

Kata Pelatih China soal Pertandingan Lawan Timnas Indonesia

Timnas Indonesia
Force Majeure, Kesatria Bengawan Vs Prawira Bandung Ditunda

Force Majeure, Kesatria Bengawan Vs Prawira Bandung Ditunda

Sports
Madura United Tunjuk Widodo CP Sebagai Pelatih di Tengah Eksodus Pemain

Madura United Tunjuk Widodo CP Sebagai Pelatih di Tengah Eksodus Pemain

Liga Indonesia
Honor of Kings Gelar SEA All-Star Showmatch, Influencer asal Indonesia Ikut Berkompetisi

Honor of Kings Gelar SEA All-Star Showmatch, Influencer asal Indonesia Ikut Berkompetisi

Sports
Hasil Copa America 2024: Kolombia Lolos, Brasil Gilas Paraguay 4-1

Hasil Copa America 2024: Kolombia Lolos, Brasil Gilas Paraguay 4-1

Internasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke