Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Media Italia Kaitkan Emil Audero dengan Como, Transfer Masuk Akal

KOMPAS.com - Sky Sports Italia mengabarkan bahwa ada ketertarikan kuat dari klub promosi Como 1907 untuk kiper cadangan Sampdoria yang dipinjamkan ke Inter Milan sepanjang 2023-2024, Emil Audero.

Penjaga gawang kelahiran Mataram, Nusa Tenggara Barat, tersebut sempat bermain tiga kali bagi Inter Milan di ajang Serie A selama masa peminjamannya.

Audero juga bermain di fase grup Liga Champions kala Inter bermain imbang 3-3 melawan Benfica.

Inter Milan sebenarnya punya opsi mempermanenkan peminjaman sang kiper dengan banderol hanya tujuh euro.

Namun, beberapa media Italia lain mengutarakan Inter belum ada tanda-tanda mengambil opsi tersebut dan bahkan dikatakan lebih melirik kiper klub Brasil Atletico Paranaense, Bento.

Bento dibilang akan dipersiapkan untuk menjadi pengganti jangka panjang Yann Sommer yang kini telah berusia 35 tahun.

Alhasil, Sky Italia kini melaporkan ada "ide konkret" dari Como 1907 untuk mendekati Audero.

Seperti yang diutarakan perwakilan Como 1907 dan Grup Djarum, Mirwan Suwarso, kepada Kompas.com pada medio bulan ini, klub memang bertekad untuk tidak mendatangkan pemain-pemain berkaliber bintang level elite.

Namun, mereka ingin mencari pemain-pemain yang punya pengalaman di kasta tertinggi Liga Italia.

Ikatan antara Como yang dimiliki oleh Hartono bersaudara dari Indonesia dengan darah Merah Putih yang mengalir di diri Audero membuat transfer ini tambah masuk akal.

Apalagi, Audero pada usianya yang masih 27 tahun mempunyai pengalaman di Serie A sesuai dengan apa yang dicari oleh manajemen Como.

Sebelum di Inter dan Sampdoria, Audero juga pernah memperkuat Juventus dan Venezia.

"Yang akan kami lakukan pasti mencoba mencari pemain-pemain efisien yang semoga harganya masih jauh di bawah pasar tetapi bisa langsung bermain di Serie A," ujar Mirwan ketika itu.

Audero tampil sebanyak 5 kali untuk Inter tahun ini, di Serie A, Liga Champions, dan Coppa Italia, dengan kebobolan enam gol. 

Kiper utama Como di Serie B musim adalah Adrian Semper asal Kroasia. Kiper berusia 26 tahun itu hanya kebobolan 40 gol dari 38 laga dan mencatatkan 12 clean sheet.

Namun, persentase penyelamatan Semper terhihtung rendah hanya di angka 70,4 persen (86 penyelamatan dari 125 tembakan ke gawang) menandakan bahwa lini belakang klub menjadi tumpuan Como dalam meraih clean sheet musim lalu.

https://bola.kompas.com/read/2024/05/26/09163338/media-italia-kaitkan-emil-audero-dengan-como-transfer-masuk-akal

Terkini Lainnya

Profil Adhitia Herawan, Bos Persib Penerus Teddy Tjahjono

Profil Adhitia Herawan, Bos Persib Penerus Teddy Tjahjono

Liga Indonesia
Georgia Vs Portugal: Laga Impian, Jersey Cristiano Ronaldo Incaran

Georgia Vs Portugal: Laga Impian, Jersey Cristiano Ronaldo Incaran

Internasional
Kala Suporter Diminta Tidak Menyerbu Cristano Ronaldo di Lapangan

Kala Suporter Diminta Tidak Menyerbu Cristano Ronaldo di Lapangan

Internasional
Potensi Jalur Timnas Inggris ke Final Euro 2024

Potensi Jalur Timnas Inggris ke Final Euro 2024

Internasional
Isu Kencang Dimas Drajad ke Persib, Maung Bandung Terima Lagi Pemain dari Kesatuan?

Isu Kencang Dimas Drajad ke Persib, Maung Bandung Terima Lagi Pemain dari Kesatuan?

Liga Indonesia
Inggris dan Balada Minim Gol Grup C, Terburuk Sepanjang Sejarah

Inggris dan Balada Minim Gol Grup C, Terburuk Sepanjang Sejarah

Internasional
Timnas Basket U18 Putri Indonesia Kalah Dua Laga Awal, Level Permainan Terlihat

Timnas Basket U18 Putri Indonesia Kalah Dua Laga Awal, Level Permainan Terlihat

Sports
Ketum PBSI 2024-2028 Diminta Gairahkan Klub Bulu Tangkis di Daerah

Ketum PBSI 2024-2028 Diminta Gairahkan Klub Bulu Tangkis di Daerah

Badminton
Mochizuki Panggil 27 Pemain untuk TC Timnas Putri Indonesia di Jakarta

Mochizuki Panggil 27 Pemain untuk TC Timnas Putri Indonesia di Jakarta

Timnas Indonesia
Fasilitas Layanan Medis di Muenchen untuk Piala Eropa 2024

Fasilitas Layanan Medis di Muenchen untuk Piala Eropa 2024

Internasional
Hasil dan Klasemen Copa America 2024: Argentina Lolos, Kanada Bekuk Peru

Hasil dan Klasemen Copa America 2024: Argentina Lolos, Kanada Bekuk Peru

Internasional
Euro 2024, Southgate Sikapi Kritik yang Timpa Dirinya dan Timnas Inggris

Euro 2024, Southgate Sikapi Kritik yang Timpa Dirinya dan Timnas Inggris

Internasional
Hasil Chile Vs Argentina 0-1, Gol Lautaro Bawa Messi dkk Lolos

Hasil Chile Vs Argentina 0-1, Gol Lautaro Bawa Messi dkk Lolos

Internasional
Gian Zola Ramaikan Bursa Transfer Persib, Sang Adik Beckham Beri Bocoran

Gian Zola Ramaikan Bursa Transfer Persib, Sang Adik Beckham Beri Bocoran

Liga Indonesia
Penjelasan PSSI soal Situasi Kontrak Shin Tae-yong di Timnas Indonesia

Penjelasan PSSI soal Situasi Kontrak Shin Tae-yong di Timnas Indonesia

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke