Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

4 Fakta Timnas U23 Indonesia Libas Yordania di Piala Asia U23 2024

KOMPAS.com – Timnas U23 Indonesia memastikan diri lolos ke babak 8 besar Piala Asia U23 2024 Qatar setelah mengalahkan Yordania dengan skor 4-1.

Laga pamungkas antara Indonesia dan Yordania pada penyisihan Grup A digelar di Stadion Abdullah Bin Khalifa, Qatar, Minggu (21/4/2024) malam WIB.

Kemenangan 4-1 atas Yordania membuat Indonesia mengumpulkan enam poin dan berhak melaju ke babak selanjutnya menemani tuan rumah, Qatar.

Empat gol Indonesia dicetak melalui brace Marselino Ferdinan pada menit ke-23 dan 70, Witan Sulaeman pada menit ke-40, dan Komang Teguh di menit ke-86.

Sementara itu, gol balasan Yordania tercipta akibat gol bunuh diri bek timnas U23 Indonesia, Justin Hubner, pada menit ke-79.

Berikut ini 4 fakta yang dirangkum Kompas.com seusai Timnas U23 Indonesia berhasil mengalahkan Yordania:

1. Debutan Piala Asia U23 Lolos 8 Besar

Kemenangan 4-1 atas Yordania mengantar timnas U23 Indonesia melaju ke babak 8 besar Piala Asia U23 2024.

Pencapaian tersebut untuk sementara menjadi prestasi terbaik timnas U23 Indonesia pada Piala Asia U23.

Apalagi event ini menjadi kali pertama Indonesia berpartisipasi dalam ajang empat tahunan tersebut. Timnas mampu memberi kejutan sebagai tim debutan dengan lolos ke babak 8 besar.

2. Komang Teguh dan Marselino Jadi Pemain Tersubur di Timnas U23 Indonesia

Nama Marselinio Ferdinan dan Komang Teguh saat ini menjadi yang paling subur sepanjang babak penyisihan grup Piala Asia U23 2024. Keduanya tercatat telah mengemas masing-masing dua gol.

Dua gol Marselino Ferdinan tercipta di laga melawan Yordania. Sementara itu, dua gol Komang Teguh dicetak di dua pertandingan berbeda, yakni saat mengalahkan Australia dengan skor 1-0 dan kemenangan 4-1 dari Yordania semalam.

Keduanya pun masih berkesempatan menambah pundi-pundi gol mereka karena timnas U23 Indonesia berhasil melaju ke babak selanjutnya.

3. Shin Tae-yong Sukses Membuat Sejarah Bersama Timnas U23 Indonesia

Shin Tae-yong berhasil mengukir catatan sejarah yang cukup apik selama menukangi timnas Indonesia karena berhasil membawa Pratama Arhan dkk untuk kali pertama lolos ke babak 8 besar Piala Asia U23 2024.

Sebelumnya, dia telah mengukir catatan apik dengan membawa timnas U23 Indonesia lolos ke Piala Asia U23 2024 melalui babak kualifikasi dan untuk kali pertama tampil di event tersebut.

Ia pun merasa senang bisa membuat sejarah bersama Indonesia dan berharap bisa mencapai targetnya, yakni menembus babak semifinal.

"Saat kami membuat sejarah ini dengan para pemain saya, saya sangat senang," ujar pelatih asal Korea Selatan itu.

4. Rizky Ridho dan Pratama Arhan Tak Tergantikan

Ada dua nama pemain yang selalu masuk dalam starting eleven timnas U23 Indonesia ini.

Keduanya adalah Rizky Ridho Ramadhani dan Pratama Arhan yang selalu dipercaya tampil dalam tiga laga babak penyisihan grup yang telah dilalui tim.

Peran Pratama Arhan tak tergantikan di pos bek kiri yang kerap kali merepotkan lawan melalui lemparan ke dalam.

Adapun Rizky Ridho dipercaya menjaga jantung pertahanan Indonesia dengan penampilan yang lebih tenang, apalagi semenjak dipercaya menjadi kapten tim.

https://bola.kompas.com/read/2024/04/22/10213108/4-fakta-timnas-u23-indonesia-libas-yordania-di-piala-asia-u23-2024

Terkini Lainnya

Pep Guardiola Jadi Pelatih Terbaik Premier League 2023-2024

Pep Guardiola Jadi Pelatih Terbaik Premier League 2023-2024

Liga Inggris
Jelang Laga Final Lawan Persib, Pemain Muda Madura United Gabung Timnas

Jelang Laga Final Lawan Persib, Pemain Muda Madura United Gabung Timnas

Liga Indonesia
Piala AFF: Pelatih Thailand Puji Indonesia, Sebut Garuda Naik Level

Piala AFF: Pelatih Thailand Puji Indonesia, Sebut Garuda Naik Level

Timnas Indonesia
Jadwal Final Liga Europa, Atalanta Vs Bayer Leverkusen

Jadwal Final Liga Europa, Atalanta Vs Bayer Leverkusen

Liga Lain
Sepak Bola Menyatukan, Harga Tiket Melahirkan Lapisan

Sepak Bola Menyatukan, Harga Tiket Melahirkan Lapisan

Timnas Indonesia
Usai Bikin Keajaiban Terakhir, Claudio Ranieri Akan Pensiun

Usai Bikin Keajaiban Terakhir, Claudio Ranieri Akan Pensiun

Liga Italia
Semifinal Piala AFF Target VFF, Tak Peduli Satu Grup dengan Garuda

Semifinal Piala AFF Target VFF, Tak Peduli Satu Grup dengan Garuda

Internasional
Piala AFF 2024 Disebut Tantangan Utama Pelatih Vietnam Kim Sang-sik

Piala AFF 2024 Disebut Tantangan Utama Pelatih Vietnam Kim Sang-sik

Timnas Indonesia
Potensi Cristiano Ronaldo Pecahkan 3 Rekor di Euro 2024

Potensi Cristiano Ronaldo Pecahkan 3 Rekor di Euro 2024

Internasional
Ronaldo Bangga Dipanggil Timnas Portugal untuk Euro 2024

Ronaldo Bangga Dipanggil Timnas Portugal untuk Euro 2024

Internasional
Atletico Madrid ke Jakarta, Sesi Latihan dari Pelatih Akademi Rojiblancos

Atletico Madrid ke Jakarta, Sesi Latihan dari Pelatih Akademi Rojiblancos

Liga Spanyol
Syarat-syarat Calon Pengganti Mauricio Pochettino di Chelsea

Syarat-syarat Calon Pengganti Mauricio Pochettino di Chelsea

Liga Inggris
Persib Bandung Vs Madura United, Alasan Disebut Final Ideal Liga 1

Persib Bandung Vs Madura United, Alasan Disebut Final Ideal Liga 1

Liga Indonesia
Motivasi Pemain Asing Terlama Persib yang Begitu Dekat dengan Juara

Motivasi Pemain Asing Terlama Persib yang Begitu Dekat dengan Juara

Liga Indonesia
Jadwal Malaysia Masters 2024: 11 Wakil Indonesia Beraksi, Tersaji Duel Merah Putih

Jadwal Malaysia Masters 2024: 11 Wakil Indonesia Beraksi, Tersaji Duel Merah Putih

Badminton
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke