Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Skenario Inter untuk Pastikan Scudetto dalam Derbi Lawan AC Milan

KOMPAS.com - Inter Milan hanya butuh 11 poin untuk menyegel gelar juara Liga Italia. Skenario ideal Nerazzurri adalah merayakan scudetto tepat dalam derbi kontra AC Milan.

Raihan kemenangan 2-0 atas Empoli pada pekan ke-30 Liga Italia 2023-2024 mendekatkan Inter Milan kepada titel scudetto.

Gol Federico Dimarco (5') serta Alexis Sanchez (81') menjadi penentu hasil duel Inter vs Empoli di Stadion Giuseppe Meazza, Selasa (2/4/2024) dini hari WIB.

Secara matematis, pasukan beralias Il Nerazzurri (Si Hitam-Biru) hanya membutuhkan tambahan 11 poin untuk mengamankan gelar juara Liga Italia 2023-2024.

Tambahan 11 angka bakal mengantar tim asuhan Simone Inzaghi mencapai 90 poin.

Perolehan itu tidak akan mungkin lagi dikejar oleh AC Milan, rival terdekat yang menghuni posisi dua klasemen Liga Italia 2023-2024.

Mengingat kompetisi Serie A Liga Italia tinggal menyisakan delapan pekan, AC Milan hanya akan bisa mencapai poin maksimal 89.

Bahkan, Inter juga punya kans besar memastikan gelar juara pada pekan ke-33, dalam partai Derby della Madonnina melawan AC Milan.

Syarat agar Inter bisa memastikan titel scudetto ke-20 saat melawan Milan adalah mereka perlu terus menjaga keunggulan 14 angka dari sang tetangga itu sampai jelang pekan ke-33.

Artinya, Il Biscione wajib memenangi duel melawan Udinese dan Cagliari pada pekan ke-31 serta 32.

Di sisi lain, Milan juga mesti terus menuai hasil sempurna kala bersua Lecce dan Sassuolo.

Apabila Inter bisa membekuk Milan pada pekan ke-33, maka bisa dipastikan trofi juara Liga Italia 2023-2024 akan melayang ke pelukan mereka.

Mengasumsikan semua skenario di atas tadi terwujud, Inter akan punya keunggulan 17 poin dari Milan ketika kompetisi tinggal menyisakan lima pekan.

Hal itu berarti Milan tak akan mungkin lagi menyalip Inter, mengingat poin maksimal yang bisa didapat dari lima pekan sisa hanya 15.

"Kami tidak pernah membicarakan di pertandingan mana kami akan memastikan scudetto, kami hanya membahasnya satu demi satu," ujar asisten pelatih Inter, Massimiliano Farris, usai laga kontra Empoli.

"Hal yang ada dalam pikiran kami hanyalah meraih scudetto, akan lebih baik jika mendapatkannya sesegera mungkin, namun kami menikmati perjalanannya,” ujar Farris menjelaskan, dilansir dari Football Italia.

https://bola.kompas.com/read/2024/04/02/17300018/skenario-inter-untuk-pastikan-scudetto-dalam-derbi-lawan-ac-milan

Terkini Lainnya

Alasan Liverpool Perkenalkan Arne Slot sebagai Pelatih, Bukan Manajer

Alasan Liverpool Perkenalkan Arne Slot sebagai Pelatih, Bukan Manajer

Liga Inggris
Daftar Skuad Argentina untuk Copa America 2024: Messi Ada, Tanpa Dybala

Daftar Skuad Argentina untuk Copa America 2024: Messi Ada, Tanpa Dybala

Internasional
Jadwal Malaysia Masters 2024, 3 Wakil Indonesia Beraksi pada Hari Pertama

Jadwal Malaysia Masters 2024, 3 Wakil Indonesia Beraksi pada Hari Pertama

Badminton
Jay Idzes 'Solid dan Konkret', Venezia Libas Palermo, Jaga Asa ke Serie A

Jay Idzes "Solid dan Konkret", Venezia Libas Palermo, Jaga Asa ke Serie A

Liga Italia
Hasil Bologna Vs Juventus 3-3: Drama 6 Gol, Nyonya Bangkit dalam 8 Menit

Hasil Bologna Vs Juventus 3-3: Drama 6 Gol, Nyonya Bangkit dalam 8 Menit

Liga Italia
Liverpool Resmi Umumkan Arne Slot Pelatih Baru Gantikan Klopp

Liverpool Resmi Umumkan Arne Slot Pelatih Baru Gantikan Klopp

Liga Inggris
David da Silva Hampir Pasti Top Skor Liga 1, Fokusnya di Persib Kini...

David da Silva Hampir Pasti Top Skor Liga 1, Fokusnya di Persib Kini...

Liga Indonesia
Madura United Tak Gentar Hadapi Persib di Final Championship Series

Madura United Tak Gentar Hadapi Persib di Final Championship Series

Liga Indonesia
Timnas Indonesia Vs Irak, di Balik Berubahnya Waktu Kickoff Laga

Timnas Indonesia Vs Irak, di Balik Berubahnya Waktu Kickoff Laga

Timnas Indonesia
16 Juara SAC Indonesia 2023 Tambah Pengalaman Usai Ikuti Latihan di China

16 Juara SAC Indonesia 2023 Tambah Pengalaman Usai Ikuti Latihan di China

Sports
Sempat Tak Pede, Marc Klok Ingin Tuntaskan Musim, Juara bersama Persib

Sempat Tak Pede, Marc Klok Ingin Tuntaskan Musim, Juara bersama Persib

Liga Indonesia
Run The City Makassar, Persiapan Menuju Monas Half Marathon Jakarta

Run The City Makassar, Persiapan Menuju Monas Half Marathon Jakarta

Sports
4 Laga Championship Series Gunakan VAR, Siap Liga 1 Musim Depan

4 Laga Championship Series Gunakan VAR, Siap Liga 1 Musim Depan

Liga Indonesia
Final Piala FA Man City Vs Man United, Misi Ten Hag Tutupi Kegagalan Liga Inggris

Final Piala FA Man City Vs Man United, Misi Ten Hag Tutupi Kegagalan Liga Inggris

Liga Inggris
Jadwal Final Piala FA, Man City Vs Man United Akhir Pekan Ini

Jadwal Final Piala FA, Man City Vs Man United Akhir Pekan Ini

Liga Inggris
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke