Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Roma Vs Brighton 4-0: Kisah Berseri De Rossi dan Mesin Gol "ROM4"

KOMPAS.com - AS Roma melibas Brighton 4-0 di Liga Europa. Kisah De Rossi dan mesin gol bernama "ROM4" pun terus berlanjut.

Pertandingan leg pertama 16 besar Liga Europa 2023-2024 antara Roma vs Brighton di Stadion Olimpico, Jumat (8/3/2024) dini hari WIB memunculkan skor mencolok.

Tuan rumah Roma asuhan Daniele De Rossi menang 4-0 berkat gol-gol Paulo Dybala (12'), Romelu Lukaku (43'), Gianluca Mancini (64'), dan Bryan Cristante (68').

Roma pun bak telah menapakkan satu kaki mereka ke perempat final Liga Europa 2023-2024.

Brighton kini dihadapkan misi sulit untuk menang dengan margin di atas empat gol pada leg kedua kontra Roma di Stadion American Express pekan depan.

"Tak pernah ada kata selesai melawan tim Inggris, pada leg kedua kami harus bermain lebih baik lagi," ujar Romelu Lukaku, dilansir dari Tuttomercatoweb.

Seperti kata Lukaku, Roma memang pantang terlena dan harus terus menunjukkan standar tinggi yang kini mereka perlihatkan.

Ya, dalam dua laga beruntun pasukan De Rossi menang dengan mencetak empat gol. Sebelum melibas Brighton, Roma menyikat Monza 4-1.

Patut dicatat, Brighton dan Monza adalah dua tim besutan pelatih Italia yang disebut-sebut punya masa depan menjanjikan.

Brighton dilatih Roberto De Zerbi, yang dikatakan Pep Guardiola adalah tim terbaik dunia dalam membangun serangan dari bawah.

Di sisi lain, Monza merupakan didikan Raffaele Palladino yang pernah membawa timnya mengalahkan Inter, Juventus, dan Milan dalam rentang dua musim terakhir.

Karena itu, pencapaian Roma bersama De Rossi pun terlihat ajab. Tuttomercatoweb sampai menerbitkan artikel berjudul "De Rossi seperti tukang sulap, Roma menghancurkan Brighton".

Padahal, De Rossi baru bekerja sebagai pelatih Roma pada Januari silam, menggantikan Jose Mourinho yang sukses membawa tim Ibu Kota Italia lolos ke final ajang antarklub Eropa dalam dua musim beruntun.

"Sebenarnya saya tidak melakukan banyak hal. Itu semua langsung berada tepat pada tempatnya dan saya sangat senang," ucap De Rossi yang mencoba merendah.

Kendati demikian, perubahan yang dibawa De Rossi begitu nyata. Selama dipegang De Rossi, Serigala Roma seperti mencetak gol untuk bersenang-senang.

Dalam delapan laga bersama De Rossi di semua kompetisi, tim beralias Il Giallorossi (Si Kuning-Merah) meraup enam kemenangan, satu imbang, dan satu kekalahan.

Catatan penting lain adalah dalam periode itu Roma mengemas 26 gol dan 11 kali kemasukan.

Jika dirata-rata, Roma arahan De Rossi mampu mencetak 3,25 gol per pertandingan!

Sebanyak tiga dari enam kemenangan Roma arahan De Rossi dipastikan dengan keberhasilan timnya mendulang empat gol.

Tiga tim yang menjadi korban empat gol Roma adalah Cagliari (4-0), Monza (4-1), dan Brighton (4-0).

De Rossi pun seperti berada dalam drama seri yang mengisahkan sepak terjangnya melatih mesin gol bernama "ROM4".

Pelatih asal Ostia yang 18 tahun mengabdi sebagai pemain untuk Roma itu sukses mengembalikan antusiasme Dybala dkk.

Pemain senior Roma, Gianluca Mancini, menyebut De Rossi memberikan ketenangan di tubuh tim.

Sang kiper Giallorossi, Mile Svilar, yang seperti terlahir kembali, menyebut De Rossi punya ide bagus dan telah mengejutkannya.

Walau begitu, sekali lagi, De Rossi tak mau tenggelam dalam pujian. Buatnya, level performa seperti sekarang ini harus jadi hal normal buat Tim Serigala.  

"Pemain yang ada di sini sangat bertalenta, saya mengatakan itu sejak hari pertama. Kami memenangkan pertandingan yang seharusnya dimenangkan Roma. Kami skuad yang hebat dan karena itu kami menang, tak ada yang spesial soal itu," ujar De Rossi.

https://bola.kompas.com/read/2024/03/08/13300038/roma-vs-brighton-4-0-kisah-berseri-de-rossi-dan-mesin-gol-rom4

Terkini Lainnya

Jadwal dan Hasil Undian Malaysia Masters 2024: Indonesia Kirim 13 Wakil

Jadwal dan Hasil Undian Malaysia Masters 2024: Indonesia Kirim 13 Wakil

Badminton
Daftar Top Skor Liga Spanyol: Sorloth Quattrick, Tinggalkan Bellingham

Daftar Top Skor Liga Spanyol: Sorloth Quattrick, Tinggalkan Bellingham

Liga Spanyol
Daftar Juara Liga Inggris dalam 10 Musim Terakhir: Man City Terbanyak

Daftar Juara Liga Inggris dalam 10 Musim Terakhir: Man City Terbanyak

Liga Inggris
Klopp Berpisah dengan Liverpool, Pimpin Nyanyian untuk Arne Slot

Klopp Berpisah dengan Liverpool, Pimpin Nyanyian untuk Arne Slot

Liga Inggris
Madura United Target Empat Besar Liga 1, Kini Mendamba Juara

Madura United Target Empat Besar Liga 1, Kini Mendamba Juara

Liga Indonesia
Arsenal Sudah Coba Semua, Catat Rekor Bersejarah, Tetap Gagal Juara

Arsenal Sudah Coba Semua, Catat Rekor Bersejarah, Tetap Gagal Juara

Liga Inggris
Jurus Madura United Tembus Final Championship Series Liga 1

Jurus Madura United Tembus Final Championship Series Liga 1

Liga Indonesia
Man City Juara Liga Inggris, Guardiola Isyaratkan Perpisahan

Man City Juara Liga Inggris, Guardiola Isyaratkan Perpisahan

Liga Inggris
PSSI Tunjuk Eks Bupati Tangerang sebagai Manajer Timnas U17 dan U20 Indonesia

PSSI Tunjuk Eks Bupati Tangerang sebagai Manajer Timnas U17 dan U20 Indonesia

Timnas Indonesia
Man City Juara, Saat Kata-kata Klopp Picu Air Mata Guardiola...

Man City Juara, Saat Kata-kata Klopp Picu Air Mata Guardiola...

Liga Inggris
Jadwal Final Championship Series Liga 1, Persib Vs Madura United

Jadwal Final Championship Series Liga 1, Persib Vs Madura United

Liga Indonesia
Akhir Kisah Klopp di Liverpool, The Normal One Sang Penggebah Keraguan

Akhir Kisah Klopp di Liverpool, The Normal One Sang Penggebah Keraguan

Liga Inggris
Man City Juara Premier League, Kehebatan Guardiola Si Mesin Trofi

Man City Juara Premier League, Kehebatan Guardiola Si Mesin Trofi

Liga Inggris
Top Skor Liga Inggris: Haaland Raih Sepatu Emas, Ikuti Jejak Henry dan RVP

Top Skor Liga Inggris: Haaland Raih Sepatu Emas, Ikuti Jejak Henry dan RVP

Liga Inggris
Hasil Liga Inggris: Man City Juara, Klopp Pamit, Rekor Buruk MU

Hasil Liga Inggris: Man City Juara, Klopp Pamit, Rekor Buruk MU

Liga Inggris
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke