Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Timnas Jamaika Dekati Mason Greenwood

KOMPAS.com - Pelatih timnas Jamaika, Heimir Hallgrimsson, mengaku telah menghubungi Manchester United untuk menakar kemungkinan Mason Greenwood membela negara Karibia tersebut.

The Athletic mengutarakan bahwa ide Timnas Jamaika dekati Mason Greenwood sudah mengapung sejak Oktober 2023.

Mason Greenwood sendiri berhak tampil membela Jamaika lewat jalur ayahnya, Andrew.

Sebenarnya, Greenwood punya satu cap senior bersama timnas Inggris. Namun, peraturan FIFA terbaru memperbolehkan sang pemain untuk berganti kewarganegaraan.

Penampilan tunggal Greenwood bagi timnas Inggris adalah saat ia masuk sebagai pemain pengganti, larut pada laga Nations League kontra Finlandia pada September 2020.

Peraturan FIFA menetapkan bahwa seorang pemain bisa pindah warga kenegaraan apabila ia tidak bermain dalam lebih dari tiga laga kompetitif bagi negara lain sebelum ulang tahunnya yang ke-21.

"Saya ingin sekali memiliki dia dalam tim," ujar Hallgrimsson kepada The Athletic.

"Seperti semua pelatih, saya ingin memiliki para pemain terbaik dalam tim kami, namun semua tergantung pada pemain itu sendiri apakah dia ingin terlibat."

Greenwood telah mencetak tujuh gol dan lima assist musim ini dalam masa peminjamannya ke tim LaLiga, Getafe.

Setan Merah telah mengumumkan pada bulan Agustus bahwa Greenwood tidak akan bermain lagi untuk klub dan kepindahannya dari Old Trafford sedang diupayakan.

Pelatih Inggris, Gareth Southgate, juga dilaporkan tak lagi ingin memanggil Greenwood sehingga pintu terbuka bagi sang pemain untuk membela Jamaika.

Hallgrimson pun menjawab soal kasus kekerasan seksual yang menimpa Greenwood di Inggris kendati pengadilan tidak melanjutkan kasus tersebut karena mundurnya saksi-saksi kunci.

"Itu semua tergantung pada Federasi (Jamaika)," ujarnya. "Bukan pelatih yang akan menjawab hal seperti itu. Saya bukan ahli dalam hal ini."

"Saya hanya melihat orangnya. Saya pikir apa yang telah ia lalui dalam satu setengah tahun sejak itu terjadi lebih buruk daripada yang bisa saya bayangkan."

"Dia berada dalam liputan pers dan media sosial. Saya hanya bisa membayangkan apa yang telah dia alami."

"Kasus ini telah melalui berbagai tahapan dan kasusnya telah dibatalkan, jadi bukan hak saya atau siapa pun untuk menghakiminya."

https://bola.kompas.com/read/2024/03/07/01025568/timnas-jamaika-dekati-mason-greenwood

Terkini Lainnya

Hodak Tanggapi Borneo FC Gugur dari Format Championship Series Liga 1

Hodak Tanggapi Borneo FC Gugur dari Format Championship Series Liga 1

Liga Indonesia
Persib Bandung Vs Madura United: Maung Analisis Kekuatan Lawan

Persib Bandung Vs Madura United: Maung Analisis Kekuatan Lawan

Liga Indonesia
Gelandang Man City Ungkap Faktor Arsenal Gagal Juara Liga Inggris

Gelandang Man City Ungkap Faktor Arsenal Gagal Juara Liga Inggris

Liga Inggris
Jadwal dan Hasil Undian Malaysia Masters 2024: Indonesia Kirim 13 Wakil

Jadwal dan Hasil Undian Malaysia Masters 2024: Indonesia Kirim 13 Wakil

Badminton
Daftar Top Skor Liga Spanyol: Sorloth Quattrick, Tinggalkan Bellingham

Daftar Top Skor Liga Spanyol: Sorloth Quattrick, Tinggalkan Bellingham

Liga Spanyol
Daftar Juara Liga Inggris dalam 10 Musim Terakhir: Man City Terbanyak

Daftar Juara Liga Inggris dalam 10 Musim Terakhir: Man City Terbanyak

Liga Inggris
Klopp Berpisah dengan Liverpool, Pimpin Nyanyian untuk Arne Slot

Klopp Berpisah dengan Liverpool, Pimpin Nyanyian untuk Arne Slot

Liga Inggris
Madura United Target Empat Besar Liga 1, Kini Mendamba Juara

Madura United Target Empat Besar Liga 1, Kini Mendamba Juara

Liga Indonesia
Arsenal Sudah Coba Semua, Catat Rekor Bersejarah, Tetap Gagal Juara

Arsenal Sudah Coba Semua, Catat Rekor Bersejarah, Tetap Gagal Juara

Liga Inggris
Jurus Madura United Tembus Final Championship Series Liga 1

Jurus Madura United Tembus Final Championship Series Liga 1

Liga Indonesia
Man City Juara Liga Inggris, Guardiola Isyaratkan Perpisahan

Man City Juara Liga Inggris, Guardiola Isyaratkan Perpisahan

Liga Inggris
PSSI Tunjuk Eks Bupati Tangerang sebagai Manajer Timnas U17 dan U20 Indonesia

PSSI Tunjuk Eks Bupati Tangerang sebagai Manajer Timnas U17 dan U20 Indonesia

Timnas Indonesia
Man City Juara, Saat Kata-kata Klopp Picu Air Mata Guardiola...

Man City Juara, Saat Kata-kata Klopp Picu Air Mata Guardiola...

Liga Inggris
Jadwal Final Championship Series Liga 1, Persib Vs Madura United

Jadwal Final Championship Series Liga 1, Persib Vs Madura United

Liga Indonesia
Akhir Kisah Klopp di Liverpool, The Normal One Sang Penggebah Keraguan

Akhir Kisah Klopp di Liverpool, The Normal One Sang Penggebah Keraguan

Liga Inggris
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke