Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Prediksi Skor dan Susunan Pemain Manchester City vs Manchester United

KOMPAS.com - Manchester City akan bersua Manchester United dalam laga Derbi Manchester pada pekan ke-27 Liga Inggris 2023-2024.

Derbi Manchester ke-192 ini akan berlangsung di Etihad Stadium, Minggu (3/3/2024), kickoff 22.30 WIB.

The Citizens, julukan Man City, berupaya untuk menjaga tren positif sepanjang 2024 di mana mereka belum terkalahkan sejak Desember.

City sempat hanya menang tipis 1-0 atas Brentford dan Bournemouth sejak ditahan imbang Chelsea pada medio Februari tetapi mereka mengamuk dengan menang 6-2 atas Luton Town di ajang Piala FA pada medio pekan.

Di samping untuk menjaga tren positif, Man City menargetkan poin penuh tiga angka guna memangkas jarak dengan pemuncak klasemen Liverpool.

Man City terpaut 4 angka dengan Liverpool yang berada di posisi teratas (63 poin) setelah The Reds mengamankan kemenangan 1-0 atas Nottingham Forest.

Phil Foden, salah satu pemain lokal Manchester City, menyebut bahwa laga akan selalu terasa istimewa.

"Sangat spesial. Saya tahu tentang apa Derbi Manchester itu, saya tahu apa yang dirasakan oleh para penggemar," ujar Foden, menjawab mengenai pertanyaan mengenai makna derbi bagi dirinya.

Selain itu, Pep Guardiola juga memberi kepastian mengenai winger Man City Jack Grealish yang dipastikan tidak akan bermain.

"Dia tidak akan fit untuk akhir pekan ini. Kapan dia akan kembali saya tidak tahu," kata Guardiola, dikutip dari situs Manchester City.

Pelatih berkebangsaan Spanyol ini pun turut menyikapi jadwal padat yang harus dilalui timnya dalam persiapan melawan Manchester United.

"Masalahnya adalah hari Sabtu ke Selasa dengan perjalanan, waktu pemulihan menjadi lebih sedikit," ujar Pep.

"Dua hari libur, istirahat, tidak bertemu satu sama lain lalu dua hari untuk mempersiapkan diri menghadapi pertandingan melawan United," pungkasnya.

Beralih ke sisi Manchester United, kubu Setan Merah terus berupaya untuk memetik kemenangan pada laga mendatang.

Kendati demikian, Setan Merah, kembali diterpa badai cedera pada kedalaman skuad.

Terbaru, Harry Maguire masuk ke daftar pemain cedera. Sang bek tengah menyusul Luke Shaw, Lisandro Martinez, Tyrell Malacia, dan Aaron Wan-Bissaka di ruang medis klub.

Menjelang laga ini, Man United berhasil memetik hasil positif atas Nottingham Forest di Piala FA, usai diserang kritik karena kalah 1-2 dari Fulham pada Sabtu (24/2/2024).

Ten Hag mengakui bahwa kekalahan tersebut mengganggu dirinya, tetapi dia tetap yakin terhadap performa tim.

"Itu masih mengganggu saya, pertandingan melawan Fulham. Namun, hal itu telah terjadi dan, kami juga tidak bisa melupakan apa yang terjadi sebelumnya," sebut pelatih berkebangsaan Belanda ini.

"Sejak Januari, kami berada dalam performa sangat baik, dalam laju sangat bagus. Kami bangkit kembali [di Forest] dan harus melanjutkan proses ini," jelasnya

"Kami menatap ke depan, pertandingan-pertandingan hebat akan segera tiba - laga-laga besar dan tantangan-tantangan bagus," tukasnya.

Prediksi skor Manchester City vs Manchester United

  • Manchester City 2-0 Manchester United (Kompas.com)
  • Manchester City 4-1 Manchester United (WhoScored)
  • Manchester City 3-1 Manchester United (Sportskeeda)

Prediksi susunan pemain

Manchester City: Ederson, Kyle Walker, Ruben Dias, Manuel Akanji, Nathan Ake, Rodri, Bernardo Silva, Julian Alvarez, Kevin De Bruyne, Phil Foden, Erling Haaland

Manchester United: Andre Onana, Sofyan Amrabat, Raphael Varane, Victor Lindelof, Diogo Dalot, Casemiro, Kobbie Mainoo, Alejandro Garnacho, Bruno Fernandes, Antony, Marcus Rashfrod.

https://bola.kompas.com/read/2024/03/03/10155828/prediksi-skor-dan-susunan-pemain-manchester-city-vs-manchester-united

Terkini Lainnya

Bekal di Thomas-Uber, Indonesia Siap Tempur Hadapi Thailand Open 2024

Bekal di Thomas-Uber, Indonesia Siap Tempur Hadapi Thailand Open 2024

Badminton
PSSI Akan Segera Bertemu Shin Tae-yong untuk Bahas Kontrak

PSSI Akan Segera Bertemu Shin Tae-yong untuk Bahas Kontrak

Timnas Indonesia
Alasan Skuad AC Milan Gunakan Jersey Nama Ibu Kala Libas Cagliari

Alasan Skuad AC Milan Gunakan Jersey Nama Ibu Kala Libas Cagliari

Liga Italia
Alasan Ten Hag Yakin Akan Bertahan di Manchester United

Alasan Ten Hag Yakin Akan Bertahan di Manchester United

Liga Inggris
Menilik Statistik Perjuangan Timnas U23 Indonesia di Piala Asia-Playoff Olimpiade

Menilik Statistik Perjuangan Timnas U23 Indonesia di Piala Asia-Playoff Olimpiade

Timnas Indonesia
Exco PSSI Ungkap Reaksi Ernando Ari soal Marteen Paes

Exco PSSI Ungkap Reaksi Ernando Ari soal Marteen Paes

Timnas Indonesia
Championship Series: Hindari Sanksi Komdis, Persib Imbau Bobotoh

Championship Series: Hindari Sanksi Komdis, Persib Imbau Bobotoh

Liga Indonesia
Timnas U17 Putri Indonesia Jalani Hal Penting dan Dasar Jelang Vs Korea Utara

Timnas U17 Putri Indonesia Jalani Hal Penting dan Dasar Jelang Vs Korea Utara

Timnas Indonesia
Man United Vs Arsenal, Ten Hag Tak Menyesal Sedetik Pun Latih MU

Man United Vs Arsenal, Ten Hag Tak Menyesal Sedetik Pun Latih MU

Liga Inggris
Opsi Persib Perpanjang Kontrak Pelatih Bojan Hodak, Durasi Panjang…

Opsi Persib Perpanjang Kontrak Pelatih Bojan Hodak, Durasi Panjang…

Liga Indonesia
Al Hilal Juara Liga Arab Saudi, Tak Terkalahkan, Sisihkan Al Nassr-Ronaldo

Al Hilal Juara Liga Arab Saudi, Tak Terkalahkan, Sisihkan Al Nassr-Ronaldo

Liga Lain
Perundungan Siber Suporter Sepak Bola Indonesia dan Peran Penting PSSI

Perundungan Siber Suporter Sepak Bola Indonesia dan Peran Penting PSSI

Internasional
Hasil Sprint Race MotoGP Perancis: Jorge Martin Menang, Disusul Marquez dan Vinales

Hasil Sprint Race MotoGP Perancis: Jorge Martin Menang, Disusul Marquez dan Vinales

Motogp
Klasemen Liga Inggris: Man City Geser Arsenal, Singkirkan Liverpool

Klasemen Liga Inggris: Man City Geser Arsenal, Singkirkan Liverpool

Liga Inggris
Klasemen Liga Italia: Milan dan Inter Pesta Gol, Bologna Salip Juventus

Klasemen Liga Italia: Milan dan Inter Pesta Gol, Bologna Salip Juventus

Liga Italia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke