Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Klasemen Liga 1 2023-2024 Pekan ke-25, Borneo Masih di Puncak

KOMPAS.com - Persis Solo dan Bali United menutup pekan ke-25 Liga 1 2023-2024 dengan hasil yang berbeda.

Laskar Sambernyawa, julukan Persis, berhasil mengunci pekan ini dengan kemenangan.

Pertandingan melawan Persik Kediri di Stadion Manahan, Solo, Sabtu (24/2/2024).

Bermain di rumah, Persis berhasil menang tipis 2-1 atas Macan Putih.

Dua gol kemenangan Persis masing-masing dicetak oleh Althaf Indie (8') dan Moussa Sidibe (42').

Sementara itu, gol balasan Persik dibukukan melalui aksi Flavio Silva (24') memanfaatkan bola bebas di area kotak penalti.

Kemenangan ini mengantarkan Persis menempati peringkat ke-11 Liga 1 2023-2024.

Kini, skuad asuhan Milomir Seslija mengoleksi 32 poin dari 25 laga yang sudah dimainkan.

Messidoro dkk mampu mengemas 8 kemenangan, 8 seri, dan 9 kekalahan.

Atas kemenangan ini, Milomir memuji kinerja para pemain yang sudah berjuang pada laga hari ini.

“Ini adalah laga yang luar biasa. Kita memang main 0-0 di babak kedua, tapi ini adalah salah satu laga terbaik Persis. Terima kasih anak muda Althaf yang bisa cetak 1 gol dan 1 assist. Situasi di pertandingan memang sudah disiapkan pada latihan,” kata Milomir dikutip dari situs Liga Indonesia Baru.

Kekalahan yang dialami Persik dari Persis menyebabkan asa mendekati zona championship terhambat.

Kini, Macan Putih harus tertahan di peringkat ke-6 dengan 37 poin.

Persik terpaut 5 poin dari Bali United yang menempati peringkat keempat.

Klub yang akan bermain di zona championship hanya mereka yang berhasil menempati posisi empat teratas.

Beralih ke laga lainnya, Bali United ditahan imbang 0-0 oleh PSM Makassar.

Laga PSM vs Bali United dimainkan di Stadion Batakan.

Meski bermain dengan skor kacamata, Serdadu Tridatu masih berada di zona championship.

Skuad besutan Stefano Cugurra mengoleksi 42 poin dari 25 laga yang sudah dijalani.

Bagi PSM, pertandingan yang masih bersaing di papan tengah klasemen belum cukup membantu melewati Barito Putra.

Juku Eja baru mengoleksi 33 poin di posisi ke-8, tertinggal 1 satu angka dari Barito.

Selanjutnya PSM akan menghadapi Persebaya di laga lanjutan Liga 1.

https://bola.kompas.com/read/2024/02/25/05000028/klasemen-liga-1-2023-2024-pekan-ke-25-borneo-masih-di-puncak

Terkini Lainnya

Hasil Timnas U23 Indonesia Vs Guinea 0-1: Garuda Kalah, STY Kartu Merah, Olimpiade Harus Menunggu

Hasil Timnas U23 Indonesia Vs Guinea 0-1: Garuda Kalah, STY Kartu Merah, Olimpiade Harus Menunggu

Timnas Indonesia
LIVE Timnas U23 Indonesia Vs Guinea 0-1: Penalti Lawan Gagal, STY Dapat Kartu Merah

LIVE Timnas U23 Indonesia Vs Guinea 0-1: Penalti Lawan Gagal, STY Dapat Kartu Merah

Timnas Indonesia
LIVE Timnas U23 Indonesia Vs Guinea 0-1, Sapuan Nathan Selamatkan Garuda Muda

LIVE Timnas U23 Indonesia Vs Guinea 0-1, Sapuan Nathan Selamatkan Garuda Muda

Timnas Indonesia
HT Timnas U23 Indonesia Vs Guinea: Jebolan Barcelona Cetak Gol, Garuda Muda Tertinggal

HT Timnas U23 Indonesia Vs Guinea: Jebolan Barcelona Cetak Gol, Garuda Muda Tertinggal

Timnas Indonesia
LIVE Timnas U23 Indonesia Vs Guinea 0-1, Penalti Eks Barcelona Bawa Lawan Unggul

LIVE Timnas U23 Indonesia Vs Guinea 0-1, Penalti Eks Barcelona Bawa Lawan Unggul

Timnas Indonesia
Susunan Pemain Indonesia Vs Guinea, Rafael Struick dan Nathan Starter

Susunan Pemain Indonesia Vs Guinea, Rafael Struick dan Nathan Starter

Timnas Indonesia
Link Live Streaming Indonesia Vs Guinea, Kickoff 20.00 WIB

Link Live Streaming Indonesia Vs Guinea, Kickoff 20.00 WIB

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Guinea, Kata Ketua Badan Timnas soal Elkan Baggott

Indonesia Vs Guinea, Kata Ketua Badan Timnas soal Elkan Baggott

Timnas Indonesia
Petinggi Persib Harap Dua Kubu Suporter Bisa Hadir di Championship Series Liga 1

Petinggi Persib Harap Dua Kubu Suporter Bisa Hadir di Championship Series Liga 1

Liga Indonesia
Madrid ke Final Liga Champions, Sensasi Ancelotti dan Dongeng 'Comeback' Los Blancos

Madrid ke Final Liga Champions, Sensasi Ancelotti dan Dongeng "Comeback" Los Blancos

Liga Champions
Jadwal Siaran Langsung Indonesia Vs Guinea di Playoff Olimpiade Malam Ini

Jadwal Siaran Langsung Indonesia Vs Guinea di Playoff Olimpiade Malam Ini

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Guinea: Situasi Bola Mati dan Tekad Skuad Kaba Diawara

Indonesia Vs Guinea: Situasi Bola Mati dan Tekad Skuad Kaba Diawara

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Guinea, STY Mau Berjuang di Tengah Kondisi Tak Sempurna

Indonesia Vs Guinea, STY Mau Berjuang di Tengah Kondisi Tak Sempurna

Timnas Indonesia
Hasil Drawing ASEAN Club Championship 2024-2025, Borneo FC di Grup Neraka

Hasil Drawing ASEAN Club Championship 2024-2025, Borneo FC di Grup Neraka

Liga Indonesia
Piala Asia U17 Putri 2024, Garuda Pertiwi Mawas Diri, Coach Mochi Tak Target Tinggi

Piala Asia U17 Putri 2024, Garuda Pertiwi Mawas Diri, Coach Mochi Tak Target Tinggi

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads

Copyright 2008 - 2023 PT. Kompas Cyber Media (Kompas Gramedia Digital Group). All Rights Reserved.

Bagikan artikel ini melalui
Oke