Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Jim Ratcliffe: MU Tertinggal dari Man City-Liverpool, Ingin Jatuhkan Keduanya

KOMPAS.com - Pengusaha asal Inggris, Sir Jim Ratcliffe, yang baru saja menyelesaikan proses pembelian saham Manchester United, buka suara soal klub rival, Manchester City dan Liverpool.

Dalam beberapa tahun terakhir, prestasi Man City dan Liverpool dapat dikatakan lebih baik daripada Man United.

Di liga domestik, Liga Inggris, misalnya, Man City menjadi juara dalam tiga tahun beruntun, yakni saat 2020-2021, 2021-2022, dan 2022-2023.

Sebelumnya, Liverpool meraih gelar Premier League pada musim 2019-2020.

Terkini, Man City dan Liverpool tengah bersaing ketat dalam papan atas klasemen Liga Inggris musim sekarang. Adapun Man United berada di peringkat keenam.

Sir Jim Ratcliffe pun mendapat pertanyaan mengenai kedua tim rival tersebut. Dia mengakui, Man United saat tertinggal dari Man City dan Liverpool. 

"Kami tertinggal jauh. Hal ini tidak akan berubah besok. Sayangnya, orang-orang perlu memberi kami waktu untuk bangkit," kata Ratcliffe dikutip dari BBC Sports.

"Ini akan memakan waktu dua hingga tiga musim. Kesabaran dibutuhkan. Menghabiskan uang secara boros di musim panas bukanlah solusinya, ini jauh lebih rumit dari itu," tuturnya.

Ratcliffe mengakui Man City dan Liverpool adalah salah satu tim terbaik di dunia.

"Mereka adalah salah satu tim terbaik di dunia," kata Ratcliffe dikutip dari SkySports.

"Kami harus banyak belajar dari tetangga kami yang berisik, dan tetangga kami yang lain (Liverpool). Mereka adalah rival pada akhirnya dan tidak ada yang lebih saya inginkan selain 'menjatuhkan' mereka berdua atau salah satu dari mereka," tuturnya.

"Namun, secara setara, kami adalah tiga klub besar dan kami semua cukup dekat satu sama lain," ucapnya.

Selain itu, dia pun mengatakan ada pelajaran yang bisa diambil dari Man City dan Liverpool.

"Mereka berada di posisi yang bagus selama beberapa waktu. Keduanya. Ada banyak hal yang bisa dipelajari dari kedua klub tersebut," tuturnya.

"Mereka mempunyai organisasi yang masuk akal, orang-orang hebat di dalam organisasi dan lingkungan tempat mereka bekerja. Jadi, saya sangat menghormati mereka, tetapi mereka masih menjadi rival," tuturnya.

Sebelumnya, Sir Jim Ratcliffe membeli saham Man United rampung setelah mendapatkan persetujuan dari FA dan Premier League.

Menurut laporan BBC Sports, investasi total Sir Jim Ratcliffe ke Man United senilai 1,6 miliar dollar AS (sekitar Rp 25 triliun).

Daily Mail mengabarkan Ratcliffe bersama grup INEOS bakal memberikan suntikan dana lagi 238 juta poundsterling (sekitar Rp 4 triliun).

https://bola.kompas.com/read/2024/02/22/09000008/jim-ratcliffe--mu-tertinggal-dari-man-city-liverpool-ingin-jatuhkan-keduanya

Terkini Lainnya

Latih Bayern, Kompany Bakal Rekrut 4 Pemain Ini

Latih Bayern, Kompany Bakal Rekrut 4 Pemain Ini

Bundesliga
Indonesia Finis ke-5 di Asian Relays Championships 2024, Persiapan SEA Games 2025

Indonesia Finis ke-5 di Asian Relays Championships 2024, Persiapan SEA Games 2025

Olahraga
Daftar Skuad Irak Saat Melawan Timnas Indonesia

Daftar Skuad Irak Saat Melawan Timnas Indonesia

Liga Indonesia
Putri KW Lolos ke 8 Besar Malaysia Masters 2024, Prinsip Jadi Kunci Kemenangan

Putri KW Lolos ke 8 Besar Malaysia Masters 2024, Prinsip Jadi Kunci Kemenangan

Badminton
Malaysia Masters 2024: Lolos Perempat Final, Rehan/Lisa Sempat Buru-buru dan Takut

Malaysia Masters 2024: Lolos Perempat Final, Rehan/Lisa Sempat Buru-buru dan Takut

Badminton
Final Championship Series Liga 1, 'Cocoklogi' Persib Juara 1994, 2014, Dejavu 2024?

Final Championship Series Liga 1, "Cocoklogi" Persib Juara 1994, 2014, Dejavu 2024?

Liga Indonesia
Hasil Malaysia Masters 2024: Putri KW dan Rehan/Lisa ke Perempat Final

Hasil Malaysia Masters 2024: Putri KW dan Rehan/Lisa ke Perempat Final

Badminton
Bek Selangor FC Jadi Korban Perampokan, Kehilangan Motor hingga Paspor

Bek Selangor FC Jadi Korban Perampokan, Kehilangan Motor hingga Paspor

Internasional
Kieran McKenna Tertarik ke Chelsea, Siap Gantikan Pochettino

Kieran McKenna Tertarik ke Chelsea, Siap Gantikan Pochettino

Liga Inggris
Lookman Bawa Atalanta Juara, Ada Peran Gasperini dan Keluarga

Lookman Bawa Atalanta Juara, Ada Peran Gasperini dan Keluarga

Internasional
Maarten Paes 'Tak Terkalahkan', 8 Penyelamatan bagi FC Dallas

Maarten Paes "Tak Terkalahkan", 8 Penyelamatan bagi FC Dallas

Liga Lain
Jadwal Final Championship Series Persib Vs Madura United Akhir Pekan Ini

Jadwal Final Championship Series Persib Vs Madura United Akhir Pekan Ini

Liga Indonesia
Jadwal Malaysia Masters 2024, 7 Wakil Indonesia Tanding di 16 Besar

Jadwal Malaysia Masters 2024, 7 Wakil Indonesia Tanding di 16 Besar

Badminton
Atalanta Juara Liga Europa, Parma Kenang Memori 25 Tahun Silam

Atalanta Juara Liga Europa, Parma Kenang Memori 25 Tahun Silam

Liga Lain
Atalanta Juara Liga Europa, Gasperini Sanjung Para Pemain La Dea

Atalanta Juara Liga Europa, Gasperini Sanjung Para Pemain La Dea

Liga Lain
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke