Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Pelatih Kiper Persebaya Jelaskan Penyebab Cedera Ernando Ari

KOMPAS.com - Pelatih kiper Persebaya Surabaya, Benny van Breukelen mengungkap beberapa faktor penyebab cedera yang dialami Ernando Ari Sutaryadi.

Penjaga gawang muda tersebut mengalami cedera saat laga pekan ke-24 Liga 1 2023-2024 melawan Bhayangkara FC, Minggu (4/2/2024) lalu.

Kejadian bermula saat Ernando Ari terbang berjibaku untuk menghalau bola tendangan bebas dari pemain Bhayangkara FC pada menit ke-87.

Tangan kanannya fokus untuk menggapai bola sehingga tidak sempat melakukan gerakan tambahan untuk menahan tubuhnya saat jatuh.

Alhasil bahunya terhempas ke tanah dengan cukup keras.

Setelah jatuh ia sempat bangun dengan lengan kanan yang lemas terkulai. Namun karena bola masih aktif, ia tetap bangun dan kembali ke posisinya dengan kondisi tersebut.

Baru setelah bola keluar lapangan, ia terduduk dan mengerang kesakitan.

Perawatan medis tidak dapat meredakan rasa sakitnya dan akhirnya ia digantikan Andhika Ramadhani pada menit ke-90+1.

Benny van Breukelen mengungkapkan kondisi penjaga gawang asal Semarang itu cukup kondusif dan tidak mengkhawatirkan.

"Saya rasa tidak terlalu mengkhawatirkan. Saat akan bangun setelah menepis tendangan lawan, ada gerakan di bahu (kanan) yang mengganggu Ernando," tuturnya.

Ia menilai salah satu faktornya adalah keletihan Ernando Ari yang sangat sibuk dengan berbagai agenda di Timnas dan klub.

"Ernando itu kan sempat main di SEA Games, di Liga 1 selalu starter, lalu dia juga membela Timnas senior. Mungkin (fisiknya) sudah overload," ujar Kiper legenda PSMS Medan tersebut.

Padatnya jadwal ini kemudian membebani fisik Ernando Ari. Apalagi ada riwayat cedera dan operasi yang membuatnya lebih rentan.

“Karena bahu kiri dan kanan Ernando ini sama-sama pernah dioperasi," imbuhnya.

Penjaga gawang jebolan Persebaya U19 tersebut sudah dibawa ke rumah sakit untuk mendapatkan perawatan lebih lanjut.

Pihak klub telah mengkonfirmasi bahwa kondisinya sudah kondusif dan mulai menjalani proses pemulihan.

Jeda waktu kompetisi Liga 1 2023-2024 hingga dua pekan kedepan dapat menjadi kesempatan untuk memulihkan diri.

Benny van Breukelen akan terus melakukan pemantauan secara berkala.

"Kalau memang belum sembuh, ya harus istirahat dulu. Biar nanti Andhika yang bermain," pungkasnya.

Ernando Ari sendiri menjadi aset berharga bagi tim berjuluk Bajul Ijo. Sejauh ini ia sudah mencatatkan tiga clean sheet dari 14 kali main dan kebobolan 21 gol. Paling penting dengan kehadirannya menghadirkan rasa tenang di lini belakang tim.

https://bola.kompas.com/read/2024/02/10/14000098/pelatih-kiper-persebaya-jelaskan-penyebab-cedera-ernando-ari-

Terkini Lainnya

Pendekatan Como Dihiraukan Klub, Ali Jasim Luapkan Kekecewaan

Pendekatan Como Dihiraukan Klub, Ali Jasim Luapkan Kekecewaan

Liga Italia
Jadwal Euro 2024 Malam ini: Belanda dan Inggris Akan Turun

Jadwal Euro 2024 Malam ini: Belanda dan Inggris Akan Turun

Internasional
Hasil Jeka Saragih Vs Westin Wilson, Kekalahan Perdana Jeka di UFC

Hasil Jeka Saragih Vs Westin Wilson, Kekalahan Perdana Jeka di UFC

Sports
Spalletti: Italia Unggul Berkat Tim, Bukan Karena Satu Pemain

Spalletti: Italia Unggul Berkat Tim, Bukan Karena Satu Pemain

Internasional
Timnas Italia Cetak Sejarah, Jorginho dan Chiesa Senang Lewati Kejutan

Timnas Italia Cetak Sejarah, Jorginho dan Chiesa Senang Lewati Kejutan

Internasional
Messi Terpesona Talenta Inter: Masa Kini dan Masa Depan Argentina

Messi Terpesona Talenta Inter: Masa Kini dan Masa Depan Argentina

Internasional
Klasemen Grup B Piala Eropa 2024 Setelah Spanyol dan Italia Menang

Klasemen Grup B Piala Eropa 2024 Setelah Spanyol dan Italia Menang

Internasional
Hasil Italia Vs Albania: Gol Tercepat Euro, Barella Lewati Totti, Tripoin Azzurri

Hasil Italia Vs Albania: Gol Tercepat Euro, Barella Lewati Totti, Tripoin Azzurri

Internasional
Alvaro Morata Masuk Jajaran Elite Pencetak Gol Piala Eropa, Siap untuk Italia

Alvaro Morata Masuk Jajaran Elite Pencetak Gol Piala Eropa, Siap untuk Italia

Internasional
Serba-serbi Catatan Bersejarah Lamine Yamal di Piala Eropa

Serba-serbi Catatan Bersejarah Lamine Yamal di Piala Eropa

Liga Spanyol
Spanyol Vs Kroasia, Kabar Terkini Cedera Alvaro Morata dan Rodri

Spanyol Vs Kroasia, Kabar Terkini Cedera Alvaro Morata dan Rodri

Internasional
Italia Vs Albania: Azzurri Jebol dalam 23 Detik, Gol Tercepat Euro Lahir

Italia Vs Albania: Azzurri Jebol dalam 23 Detik, Gol Tercepat Euro Lahir

Internasional
Hasil Spanyol Vs Kroasia: Sejarah Lamine Yamal, La Roja Menang 3-0

Hasil Spanyol Vs Kroasia: Sejarah Lamine Yamal, La Roja Menang 3-0

Internasional
Link Live Streaming Italia Vs Albania, Kickoff 02.00 WIB

Link Live Streaming Italia Vs Albania, Kickoff 02.00 WIB

Internasional
Proliga 2024: Jakarta Pertamina Enduro Jaga Asa ke Final Four, Tuah Malang

Proliga 2024: Jakarta Pertamina Enduro Jaga Asa ke Final Four, Tuah Malang

Sports
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke