Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Hasil Milan Vs Bologna: Diwarnai 2 Penalti Gagal, Rossoneri Tertahan

KOMPAS.com – AC Milan bermain imbang 2-2 melawan Bologna dalam pekan ke-22 Serie A, kompetisi tertinggi Liga Italia 2023-2024.

Laga Milan vs Bologna dalam jadwal Liga Italia bergulir di Stadion San Siro pada Minggu (28/1/2024) dini hari WIB.

Bologna berhasil memimpin 1-0 seusai Joshua Zirkzee mencatatkan namanya di papan skor pada menit ke-29.

Joshua Zirkzee memanfaatkan bola rebound setelah melepaskan tembakan mendatar ke sisi kanan gawang Milan.

Kemudian, Milan mendapatkan kesempatan untuk menyamakan kedudukan seusai mendapatkan penalti pada menit ke-42.

Olivier Giroud dipercaya menjadi algojo titik putih. Ia menendang bola ke arah kanan, tetapi bisa dibaca dengan baik oleh kiper Bologna, Lukasz Skorupski.

Kegagalan Olivier Giroud mengeksekusi penalti membuat Milan belum mampu untuk menyamakan kedudukan dengan Bologna.

AC Milan baru bisa mencetak gol balasan melalui kontribusi Ruben Loftus-Cheek pada menit ke-45.

Saat itu, Davide Calabria mendapatkan umpan terobosan di sisi kanan. Ia lalu mengirimkan umpan akurat kepada Ruben Loftus-Cheek.

Ruben Loftus-Cheek tak mau menyia-nyiakan peluang. Eks penyerang Chelsea itu menyambut operan Calabria dengan sentuhan kaki kanan yang membuat bola meluncur mulus ke gawang Bologna.

Aksi Ruben Loftus-Cheek membuat Milan berhasil menyamakan kedudukan 1-1 dengan Bologna.

Memasuki menit ke-73, Milan kembali mendapatkan penalti. Kali ini, Theo Hernandez maju menjadi algojo penalti.

Bola hasil tendangan penalti Theo Hernandez membentur tiang. Ia lalu langsung bergerak memasukkan si kulit bulat ke gawang Bologna.

Namun, gol Theo Hernandez tak disahkan. Sebab, tidak ada pemain lain yang menyentuh bola setelah si kulit bulat mengenai tiang.

Meski begitu, Milan berhasil balik unggul 2-1 seusai Ruben Loftus-Cheek kembali mengemas gol pada menit ke-83.

Bermula dari umpan lambung Alessandro Florenzi, Loftus-Cheek melepaskan sunddulan keras ke gawang Bologna.

Kiper Bologna, Lukasz Skorupski, sejatinya menepis bola hasil tandukan Loftus-Cheek, tetapi tak sempurna sehingga si kulit bulat masuk ke gawang.

Sayang bagi Milan, Bologna berhasil menyamakan kedudukan 2-2 pada injury time, tepatnya menit ke-90+2, melalui Riccardo Orsolini.

Riccardo Orsolini menjebol gawang Milan setelah bola hasil sepakan penaltinya ke arah kiri tak bisa ditepis Mike Maignan.

Dengan demikian, pertandingan Milan vs Bologna berakhir imbang 2-2.

Susunan pemain Milan vs Bologna

Milan: 16-Maignan; 2-Calabria, 24-Kjaer, 46-Gabbia, 19-Theo Hernandez; 7-Adli, 14-Reijnders; 11-Pulisic, 8-Loftus-Cheek, 10-Rafael Leao; 9-Giroud.

Pelatih: Stefano Pioli.

Bologna: 28-Skorupski; 29-De Silvestri, 31-Beukema, 33-Calafiori, 15-Kristiansen; 20-Aebischer, 8-Freuler; 8-Fabbian, 19-Ferguson, 82-Urbanski; 9-Zirkzee.

Pelatih: Thiago Motta.

https://bola.kompas.com/read/2024/01/28/04540888/hasil-milan-vs-bologna-diwarnai-2-penalti-gagal-rossoneri-tertahan

Terkini Lainnya

Opsi Persib Perpanjang Kontrak Pelatih Bojan Hodak, Durasi Panjang…

Opsi Persib Perpanjang Kontrak Pelatih Bojan Hodak, Durasi Panjang…

Liga Indonesia
Al Hilal Juara Liga Arab Saudi, Tak Terkalahkan, Sisihkan Al Nassr-Ronaldo

Al Hilal Juara Liga Arab Saudi, Tak Terkalahkan, Sisihkan Al Nassr-Ronaldo

Liga Lain
Perundungan Siber Suporter Sepak Bola Indonesia dan Peran Penting PSSI

Perundungan Siber Suporter Sepak Bola Indonesia dan Peran Penting PSSI

Internasional
Hasil Sprint Race MotoGP Perancis: Jorge Martin Menang, Disusul Marquez dan Vinales

Hasil Sprint Race MotoGP Perancis: Jorge Martin Menang, Disusul Marquez dan Vinales

Motogp
Klasemen Liga Inggris: Man City Geser Arsenal, Singkirkan Liverpool

Klasemen Liga Inggris: Man City Geser Arsenal, Singkirkan Liverpool

Liga Inggris
Klasemen Liga Italia: Milan dan Inter Pesta Gol, Bologna Salip Juventus

Klasemen Liga Italia: Milan dan Inter Pesta Gol, Bologna Salip Juventus

Liga Italia
Hasil AC Milan Vs Cagliari 5-1: Pulisic Cetak Dwigol, Rossoneri Perkasa

Hasil AC Milan Vs Cagliari 5-1: Pulisic Cetak Dwigol, Rossoneri Perkasa

Liga Italia
Hasil Granada Vs Real Madrid 0-4, Messi dari Turki dan Brahim Diaz Jadi Bintang

Hasil Granada Vs Real Madrid 0-4, Messi dari Turki dan Brahim Diaz Jadi Bintang

Liga Spanyol
Hasil Forest Vs Chelsea 2-3, The Blues di Jalur Antarklub Eropa

Hasil Forest Vs Chelsea 2-3, The Blues di Jalur Antarklub Eropa

Liga Inggris
Reaksi Pertama Vincent Kompany Setelah Burnley Degradasi

Reaksi Pertama Vincent Kompany Setelah Burnley Degradasi

Liga Inggris
Hasil Liga Inggris: Tottenham Menang, Newcastle Imbang, Burnley Degradasi

Hasil Liga Inggris: Tottenham Menang, Newcastle Imbang, Burnley Degradasi

Liga Inggris
Prawira Bandung Kalahkan Tangerang Hawks, Singleton: Bukan Laga Indah

Prawira Bandung Kalahkan Tangerang Hawks, Singleton: Bukan Laga Indah

Sports
Opini Budi Sudarsono Soal Stok Striker yang Minim di Timnas Indonesia

Opini Budi Sudarsono Soal Stok Striker yang Minim di Timnas Indonesia

Timnas Indonesia
Bali United vs Persib, Teco Keluhkan Perubahan Venue Laga

Bali United vs Persib, Teco Keluhkan Perubahan Venue Laga

Liga Indonesia
Pengamat: Cetak Biru 2045 PSSI Harus Dijaga, Ambil Contoh dari Jepang

Pengamat: Cetak Biru 2045 PSSI Harus Dijaga, Ambil Contoh dari Jepang

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke