Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Jadwal Timnas Indonesia Vs Jepang di Piala Asia 2023, Laga Krusial Garuda

KOMPAS.com – Timnas Indonesia akan menghadapi Jepang dalam matchday terakhir babak penyisihan Grup D Piala Asia 2023.

Laga timnas Indonesia vs Jepang akan berlangsung di Stadion Al Thumama, Doha, Qatar, pada Rabu (24/1/2024) mulai pukul 18.30 WIB.

Timnas Indonesia dan Jepang dipastikan akan tampil ngotot. Sebab, kedua tim bakal berupaya mengunci kemenangan kedua di fase Grup D Piala Asia 2023.

Terlebih lagi, pertandingan pemungkas di fase grup ini akan menentukan kelolosan timnas Indonesia dan Jepang ke 16 besar Piala Asia 2023.

Timnas Indonesia mempunyai modal positif menjelang duel menghadapi Jepang berkat raihan kemenangan atas Vietnam.

Di lain sisi, Jepang tidak dalam kepercayaan diri bagus seusai menelan kekalahan mengejutkan dari Irak dengan skor 1-2.

Oleh sebab itu, timnas Indonesia pun mengantongi motivasi tinggi demi meloloskan diri ke 16 besar Piala Asia 2023.

Ketua Umum PSSI, Erick Thohir, sudah berjanji akan memberikan apresiasi berupa bonus kepada timnas Indonesia seandainya menang kontra Jepang.

Menurut Erick Thohir, timnas Indonesia diyakini mempunyai kesempatan besar untuk mengalahkan Jepang.

Pria yang juga menjabat sebagai Menteri BUMN itu menjelaskan, timnas Indonesia bisa menang melawan Jepang jika memperlihatkan permainan disiplin.

“Sudah pasti kemenangan ini (melawan Vietnam) berbuah bonus dan akan lebih besar lagi kalau mengalahkan Jepang,” kata Erick Thohir, dikutip dari laman resmi PSSI.

“Intinya, kita (timnas Indonesia) harus lebih disiplin untuk permainan selanjutnya,” ucap Erick Thohir.

“Jika tadi bisa bermain luar biasa, maka saya optimis pasti bisa. Jangan lihat Jepang, fokus saja bermain bagus,” ujar dia.

Meski begitu, timnas Indonesia mesti mewaspadai permainan Jepang besutan Hajime Moriyasu.

Pasalnya, Jepang merupakan tim besar, berkaca pada ranking FIFA. Tim berjuluk Samurai Biru itu saat ini menempati peringkat ke-17 FIFA.

Posisi Indonesia dan Jepang dalam ranking FIFA terlampau jauh. Skuad Garuda kini menduduki posisi ke-146.

Kapten timnas Jepang, Wataru Endo, telah menegaskan siap untuk mengerahkan seluruh kemampuan saat melawan timnas Indonesia.

“Satu-satunya pilihan kami adalah menang (melawan Indonesia),” kata Wataru Endo, dikutip dari The Japan Times.

“Kami bisa membicarakan mengenai taktik, tetapi kami harus kembali ke dasar dan bertarung,” tutur pemain Liverpool itu.

https://bola.kompas.com/read/2024/01/20/18300078/jadwal-timnas-indonesia-vs-jepang-di-piala-asia-2023-laga-krusial-garuda

Terkini Lainnya

Timnas Indonesia Vs Irak, di Balik Berubahnya Waktu Kickoff Laga

Timnas Indonesia Vs Irak, di Balik Berubahnya Waktu Kickoff Laga

Timnas Indonesia
16 Juara SAC Indonesia 2023 Tambah Pengalaman Usai Ikuti Latihan di China

16 Juara SAC Indonesia 2023 Tambah Pengalaman Usai Ikuti Latihan di China

Sports
Sempat Tak Pede, Marc Klok Ingin Tuntaskan Musim, Juara bersama Persib

Sempat Tak Pede, Marc Klok Ingin Tuntaskan Musim, Juara bersama Persib

Liga Indonesia
Run The City Makassar, Persiapan Menuju Monas Half Marathon Jakarta

Run The City Makassar, Persiapan Menuju Monas Half Marathon Jakarta

Sports
4 Laga Championship Series Gunakan VAR, Siap Liga 1 Musim Depan

4 Laga Championship Series Gunakan VAR, Siap Liga 1 Musim Depan

Liga Indonesia
Final Piala FA Man City Vs Man United, Misi Ten Hag Tutupi Kegagalan Liga Inggris

Final Piala FA Man City Vs Man United, Misi Ten Hag Tutupi Kegagalan Liga Inggris

Liga Inggris
Jadwal Final Piala FA, Man City Vs Man United Akhir Pekan Ini

Jadwal Final Piala FA, Man City Vs Man United Akhir Pekan Ini

Liga Inggris
Daftar Juara UCI MTB Eliminator World Cup 2024, Panggung Kalteng Dikenal Dunia

Daftar Juara UCI MTB Eliminator World Cup 2024, Panggung Kalteng Dikenal Dunia

Sports
Gagal Juara Liga Inggris, Arsenal Butuh Penyerang Lebih Tajam

Gagal Juara Liga Inggris, Arsenal Butuh Penyerang Lebih Tajam

Liga Inggris
Berpisah dengan Liverpool, Klopp Enggan Cepat Kembali Melatih

Berpisah dengan Liverpool, Klopp Enggan Cepat Kembali Melatih

Liga Inggris
Pebalap Indonesia Qarrar Firhand Raih Podium 3 di Italia Championship

Pebalap Indonesia Qarrar Firhand Raih Podium 3 di Italia Championship

Sports
Tangis Virgil van Dijk di Pelukan Juergen Klopp

Tangis Virgil van Dijk di Pelukan Juergen Klopp

Liga Inggris
Sisi Kebanggaan Shin Tae-yong terhadap Timnas Indonesia

Sisi Kebanggaan Shin Tae-yong terhadap Timnas Indonesia

Timnas Indonesia
Pesan Arteta Usai Arsenal Gagal Juara Liga Inggris 2023-2024

Pesan Arteta Usai Arsenal Gagal Juara Liga Inggris 2023-2024

Liga Inggris
Hodak Tanggapi Borneo FC Gugur dari Format Championship Series Liga 1

Hodak Tanggapi Borneo FC Gugur dari Format Championship Series Liga 1

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke