Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Karim Benzema Balik ke Arab Saudi, "100 Persen untuk Al-Ittihad"

KOMPAS.com - Striker asal Perancis, Karim Benzema, dikabarkan sudah akan kembali ikut berlatih bersama klubny, Al-Ittihad, pada Jumat (19/1/2024) ini.

Beberapa waktu lalu, sentimen negatif para suporter Al-Ittihad disampaikan kepada Benzema setelah mereka kalah 2-5 dari Al-Nassr dan Cristiano Ronaldo pada laga-laga sebelum Natal.

Karim Benzema kemudian menghapus akun Instagramnya yang mempunyai 76 juta pengikut setelah mendapat kritikan keras terkait performanya di laga tersebut dan di ajang Liga Arab Saudi secara keseluruhan.

Penyerang berusia 36 tahun ini bahkan sempat menghilang dari Riyadh, Arab Saudi, dan mangkir dari beberapa sesi latihan tim pada penghujung tahun lalu.

Benzema masih juga tak menampakkan diri di sentra latihan Al Ittihad di Jeddah, Arab Saudi, pada Jumat (12/1/2024) jelang jadwal keberangkatan rombongan Al Ittihad ke Dubai, Uni Emirat Arab, untuk menjalani pemusatan latihan tengah musim pada Minggu (14/1/2024) ini.

Spekulasi Benzema untuk menyusul Jordan Henderson hengkang dari Liga Arab Saudi pun kencang.

Namun, L'Equipe mengutarakan bahwa orang-orang terdekat Benzema menyatakan kalau sang striker "akan 100 persen bermain bersama Al-Ittihad".

Marca kemudian menulis, alasan Benzema tak bisa bergabung dengan tim pekan lalu adalah karena dirinya terjebak oleh Badai Belal yang menerpa Mauritius di mana dirinya sedang berlibur.

"Karim mengalami pasang surut dalam kehidupan olahraganya dan mungkin periode ini kurang menguntungkan," ujar Hugfues Vigier, pengacara sang pemain, kepada RMC Sports.

"Dia juga sempat mengalami cedera. Dia pergi selama beberapa hari, menjauh dari tim karena badai topan (di Mauritius) dan dia kembali ke Arab Saudi."

Pemenang Ballon d'Or 2022 itu pun dijadwalkan kembali berlatih di Jeddah pada Jumat (19/1/2024) ini.

Karim Benzema kini mengoleksi sembilan gol dan lima assist dari 15 laga di Liga Arab Saudi.

https://bola.kompas.com/read/2024/01/19/11263098/karim-benzema-balik-ke-arab-saudi-100-persen-untuk-al-ittihad

Terkini Lainnya

Jadwal dan Hasil Undian Malaysia Masters 2024: Indonesia Kirim 13 Wakil

Jadwal dan Hasil Undian Malaysia Masters 2024: Indonesia Kirim 13 Wakil

Badminton
Daftar Top Skor Liga Spanyol: Sorloth Quattrick, Tinggalkan Bellingham

Daftar Top Skor Liga Spanyol: Sorloth Quattrick, Tinggalkan Bellingham

Liga Spanyol
Daftar Juara Liga Inggris dalam 10 Musim Terakhir: Man City Terbanyak

Daftar Juara Liga Inggris dalam 10 Musim Terakhir: Man City Terbanyak

Liga Inggris
Klopp Berpisah dengan Liverpool, Pimpin Nyanyian untuk Arne Slot

Klopp Berpisah dengan Liverpool, Pimpin Nyanyian untuk Arne Slot

Liga Inggris
Madura United Target Empat Besar Liga 1, Kini Mendamba Juara

Madura United Target Empat Besar Liga 1, Kini Mendamba Juara

Liga Indonesia
Arsenal Sudah Coba Semua, Catat Rekor Bersejarah, Tetap Gagal Juara

Arsenal Sudah Coba Semua, Catat Rekor Bersejarah, Tetap Gagal Juara

Liga Inggris
Jurus Madura United Tembus Final Championship Series Liga 1

Jurus Madura United Tembus Final Championship Series Liga 1

Liga Indonesia
Man City Juara Liga Inggris, Guardiola Isyaratkan Perpisahan

Man City Juara Liga Inggris, Guardiola Isyaratkan Perpisahan

Liga Inggris
PSSI Tunjuk Eks Bupati Tangerang sebagai Manajer Timnas U17 dan U20 Indonesia

PSSI Tunjuk Eks Bupati Tangerang sebagai Manajer Timnas U17 dan U20 Indonesia

Timnas Indonesia
Man City Juara, Saat Kata-kata Klopp Picu Air Mata Guardiola...

Man City Juara, Saat Kata-kata Klopp Picu Air Mata Guardiola...

Liga Inggris
Jadwal Final Championship Series Liga 1, Persib Vs Madura United

Jadwal Final Championship Series Liga 1, Persib Vs Madura United

Liga Indonesia
Akhir Kisah Klopp di Liverpool, The Normal One Sang Penggebah Keraguan

Akhir Kisah Klopp di Liverpool, The Normal One Sang Penggebah Keraguan

Liga Inggris
Man City Juara Premier League, Kehebatan Guardiola Si Mesin Trofi

Man City Juara Premier League, Kehebatan Guardiola Si Mesin Trofi

Liga Inggris
Top Skor Liga Inggris: Haaland Raih Sepatu Emas, Ikuti Jejak Henry dan RVP

Top Skor Liga Inggris: Haaland Raih Sepatu Emas, Ikuti Jejak Henry dan RVP

Liga Inggris
Hasil Liga Inggris: Man City Juara, Klopp Pamit, Rekor Buruk MU

Hasil Liga Inggris: Man City Juara, Klopp Pamit, Rekor Buruk MU

Liga Inggris
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke