Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Persib Bandung Datangkan Dua Pemain Tambahan

BANDUNG, KOMPAS.com - Persib Bandung mendatangkan dua pemain tambahan untuk rencana terlibat berkompetisi di sisa pertandingan Liga 1 2023-2024. 

Mereka adalah pemain yang masih berusia muda yakni Adzikri Fadlillah (gelandang) dan Abdul Faris (wing back), berkesempatan menjalani trial. Adalah dua jebolan akademi yang berkompetisi di Elite Pro Academy (EPA) U20.

Sebagai informasi, jika melihat regulasi Pasal 27 (Pendaftaran Pemain) poin empat berbunyi :

(4) Klub dapat memainkan Pemain U20 di tim utama Liga 1 sewaktu-waktu, sepanjang telah disahkan dalam sistem Informasi dan administrasi PSSI (SIAP), tanpa mengurangi jumlah 35 kuota pemain. Tahun kelahiran Pemain U20 tersebut maksimal tanggal 31 Desember 2004.

Pelatih Persib Bojan Hodak masih terus memantaunya.

Ada syarat yang harus dicapai Adzikri dan Faris jika ingin menetap di tim utama, keduanya harus membuktikan diri bisa nyetel dengan permainan tim. 

“Mereka baru bergabung di tim utama dan kami akan mengikuti bagaimana perkembangan adaptasinya,” kata Hodak. 

“Jika performa mereka meningkat, yang artinya mereka bisa nyetel dengan tim utama, dan berkembang, kami tentu akan menyimpan mereka di tim utama,” papar Hodak. 

Melibatkan pemain muda dari akademi ke latihan tim utama bagi Hodak adalah hal yang normal.

Klub-klub Eropa kerap memberi kesempatan pemain mudanya berlatih bersama. Dari sana muncul pemain-pemain yang bisa menjadi tulang punggung tim. 

Di Persib, nama-nama seperti Beckham Putra, Febri Hariyadi, Henhen Herdiana, awalnya juga adalah pemain yang dilibatkan dalam latihan tim senior. 

“Jadi ada peluang dan ini normal dimanapun, di Eropa klub-klub selalu memberi kesempatan pemain muda berlatih di tim utama dan nanti dipantau apakah mereka bisa beradaptasi atau tidak,” terang Hodak. 

Hodak tak mempermasalahkan Adzikry dan Faris datang dari tim yang mengalami kegagalan. Musim ini Persib U20 gagal lolos ke fase selanjutnya di Kompetisi EPA U20. 

Sekali lagi ia menekankan mereka untuk menunjukkan kepantasannya bermain di level senior. 

“Itu adalah tim yang mendapat hasil buruk, tapi bukan individual. Adzikry sudah sering berlatih bersama kami dan sudah mendapatkan sesuatu, jadi dia hanya perlu menunjukan dia pantas, karena ada jarak yang jauh antara tim Liga Indonesia dengan U-20,” paparnya. 

“Andai saja dia bisa mendekati level kami, jika dia mampu berkembang, karena kadang ada pemain muda sangat cepat (menunjukan kemajuan) maka itu tentu bagus untuk klub,” jelasnya. 

Pelatih asal Kroasia itu punya treatment tersendiri dalam mengelola pemain muda, hal terpenting adalah memberi tahu dengan cermat ketika ia melakukan kesalahan. 

“Mereka hanya perlu menunjukan yang terbaik dan mereka bisa berkembang dengan cepat. Tentu kami juga harus memberitahu mereka apa kesalahannya, apa yang kami harapkan dari mereka,” jelas dia.

“Lalu tinggal bagaimana mereka belajar dengan sangat cepat. Saya harap mereka bisa cepat berkembang,” tuturnya.

https://bola.kompas.com/read/2024/01/18/16300088/persib-bandung-datangkan-dua-pemain-tambahan

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke