Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Barbastro Vs Barcelona: Keyakinan Xavi kepada Marc Guiu

KOMPAS.com – Pelatih Barcelona, Xavi Hernandez, memastikan timnya tak akan diperkuat bintang Spanyol di Piala Dunia U17 2023, Marc Guiu, saat melawan Barbastro.

Barcelona akan melakoni pertandingan meelawan Barbastro pada 32 besar Copa del Rey 2023-2024.

Laga Barbastro vs Barcelona dalam jadwal Copa del Rey berlangsung di Stadion Estadio Municipal de Deportes, pada Senin (8/1/2024) dengan kickoff pukul 03.00 WIB.

Namun, Barcelona tak bisa dibela oleh Marc Guiu. Bintang muda berumur 18 tahun itu mesti dipanggil ke tim junior Barcelona.

Nantinya, Marc Guiu akan membantu tim muda Barcelona untuk menghadapi Celta Vigo.

Marc Guiu merupakan pemain yang menjadi pusat perhatian publik saat tampil di Piala Dunia U17 2023 Indonesia.

Saat itu, Marc Guiu mampu mengantarkan Spanyol U17 menembus perempat final Piala Dunia U17 2023.

Penyerang kelahiran Granollers itu berhasil membukukan dua gol dan satu assist saat mentas bersama Spanyol di Piala Dunia U17 2023.

“Marc Guiu adalah pemain untuk masa kini, dan terutama untuk masa depan Barcelona, meski ada perekrutan Vitor Roque,” kata Xavi Hernandez menjelang duel kontra Barbastro, dikutip dari Mundo Deportivo.

“Besok, dia akan bergabung dengan tim junior karena ada pertandingan penting melawan Celta, kami mengandalkannya,” ujar dia.

Selain itu, Xavi Hernandez mengabarkan mengenai kemungkinan tampil Inigo Martinez dan Joao Cancelo saat menghadapi Barbastro.

Menurut Xavi Hernandez, Inigo Martinez akan berada di dalam skuad Barcelona ketika melakoni duel kontra Barbastro.

Namun, Xavi Hernandez menjelaskan, dirinya belum bisa memastikan mengenai kans Joao Cancelo masuk skuad Barcelona.

“Inigo Martinez akan masuk skuad. Kembalinya dia adalah kabar yang bagus,” ucap pelatih asal Spanyol itu.

“Cancelo dalam keadaan baik. Saya tidak mengesampingkan dia untuk tampil di Copa del Rey,” ujar Xavi soal Cancelo.

https://bola.kompas.com/read/2024/01/07/18000008/barbastro-vs-barcelona--keyakinan-xavi-kepada-marc-guiu

Terkini Lainnya

Persib Juara Liga 1, Rahasia Bojan Hodak Benahi Maung Bandung

Persib Juara Liga 1, Rahasia Bojan Hodak Benahi Maung Bandung

Liga Indonesia
Kata Pelatih Tanzania jika Timnas Indonesia Ingin Kalahkan Irak

Kata Pelatih Tanzania jika Timnas Indonesia Ingin Kalahkan Irak

Timnas Indonesia
AVC Challenge Cup: Indonesia Kalah dari Korsel, Grogi dan Tegang

AVC Challenge Cup: Indonesia Kalah dari Korsel, Grogi dan Tegang

Sports
Jelang Indonesia Vs Irak, Marselino Banyak Belajar dari Piala Asia U23

Jelang Indonesia Vs Irak, Marselino Banyak Belajar dari Piala Asia U23

Timnas Indonesia
Daftar Tim Promosi Serie A: Warna Indonesia dalam Jay Idzes dan Como 1907

Daftar Tim Promosi Serie A: Warna Indonesia dalam Jay Idzes dan Como 1907

Liga Italia
Satu Dekade di Indonesia, NBA Berkomitmen Kembangkan Talenta Muda

Satu Dekade di Indonesia, NBA Berkomitmen Kembangkan Talenta Muda

Sports
Persib Juara Liga 1 2024 Jadi Kado Spesial Ulang Tahun Umuh Muchtar

Persib Juara Liga 1 2024 Jadi Kado Spesial Ulang Tahun Umuh Muchtar

Liga Indonesia
Inggris Vs Bosnia-Herzegovina: Pemanasan Euro, Southgate Ingin Kombinasi Pemain

Inggris Vs Bosnia-Herzegovina: Pemanasan Euro, Southgate Ingin Kombinasi Pemain

Internasional
Rachmat Irianto Juara di Persib: Luruhkan Stigma Negatif, Tanpa Bayang-bayang Ayah

Rachmat Irianto Juara di Persib: Luruhkan Stigma Negatif, Tanpa Bayang-bayang Ayah

Liga Indonesia
Biang Kekalahan Fajar/Rian di Final Singapore Open 2024

Biang Kekalahan Fajar/Rian di Final Singapore Open 2024

Badminton
Kalah dari Selangor FC, Persija Runner-up Pramusim Premium Sports

Kalah dari Selangor FC, Persija Runner-up Pramusim Premium Sports

Liga Lain
Jay Idzes Bawa Venezia Promosi ke Serie A Usai Singkirkan Cremonese

Jay Idzes Bawa Venezia Promosi ke Serie A Usai Singkirkan Cremonese

Liga Italia
Marselino: Pemain Timnas Indonesia Tidak Tegang, Siap Lawan Irak

Marselino: Pemain Timnas Indonesia Tidak Tegang, Siap Lawan Irak

Timnas Indonesia
Jawaban Tegas Ketum PSSI soal Polemik Elkan Baggott di Timnas Indonesia

Jawaban Tegas Ketum PSSI soal Polemik Elkan Baggott di Timnas Indonesia

Timnas Indonesia
STY Jelaskan Alasan Pemanggilan Malik Risaldi ke Timnas Indonesia

STY Jelaskan Alasan Pemanggilan Malik Risaldi ke Timnas Indonesia

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke