Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

2 Kali Takluk dari Libya, Timnas Indonesia Tekad Bangkit Lebih Kuat

KOMPAS.com - Bek timnas Indonesia, Jordi Amat, menegaskan skuad Garuda akan bangkit lebih kuat setelah menelan kekalahan dari Libya. 

Timnas Indonesia kalah 1-2 pada laga uji coba melawan Libya di Stadion Titanic Mardan, Turki, Jumat (5/1/2024), meski sempat memimpin lewat gol Yakob Sayuri. 

Jordi Amat yang pada laga tersebut berstatus kapten timnas Indonesia, menilai Garuda tak pantas menelan kekalahan. 

Pemain klub Malaysia, Johor Darul Ta'zim, itu berjanji bahwa hasil itu tak menyurutkan semangat timnya dan Garuda akan bangkit lebih kuat. 

"Bukan hasil yang pantas kami dapatkan, tetapi kami meningkat! Bermain untuk Indonesia sebagai kapten untuk pertama kalinya merupakan suatu kehormatan besar," tulis Jordi. 

"Kami akan bangkit kembali dengan lebih kuat. Pemberhentian berikutnya Qatar," lanjut pernyataan Jordi di Instagram pribadinya. 

Timnas Indonesia dinilai bermain lebih solid dibandingkan uji coba pertama yang juga melawan Libya pada Selasa (2/1/2024). 

Armada Shin Tae-yong saat itu babak belur setelah kebobolan empat gol tanpa balas. Indonesia selanjutnya akan menjalani uji coba terakhir melawan Iran. 

Pertandingan kontra Iran dijadwalkan berlangsung di Qatar pada Selasa (9/1/2024). Setelah itu, Indonesia bersiap memulai kampanye Piala Asia 2023. 

Piala Asia 2023 di Qatar dimulai pada 12 Januari-10 Feberuari 2024. Indonesia berada di Grup D bersama Jepang, Irak, dan Vietnam. 

Indonesia lebih dulu melawan Irak pada 15 Januari, disusul duel kontra Vietnam (19 Januari) dan menutup laga fase grup dengan menghadapi Jepang (24 Januari). 

https://bola.kompas.com/read/2024/01/07/07270248/2-kali-takluk-dari-libya-timnas-indonesia-tekad-bangkit-lebih-kuat

Terkini Lainnya

Gelandang Man City Ungkap Faktor Arsenal Gagal Juara Liga Inggris

Gelandang Man City Ungkap Faktor Arsenal Gagal Juara Liga Inggris

Liga Inggris
Jadwal dan Hasil Undian Malaysia Masters 2024: Indonesia Kirim 13 Wakil

Jadwal dan Hasil Undian Malaysia Masters 2024: Indonesia Kirim 13 Wakil

Badminton
Daftar Top Skor Liga Spanyol: Sorloth Quattrick, Tinggalkan Bellingham

Daftar Top Skor Liga Spanyol: Sorloth Quattrick, Tinggalkan Bellingham

Liga Spanyol
Daftar Juara Liga Inggris dalam 10 Musim Terakhir: Man City Terbanyak

Daftar Juara Liga Inggris dalam 10 Musim Terakhir: Man City Terbanyak

Liga Inggris
Klopp Berpisah dengan Liverpool, Pimpin Nyanyian untuk Arne Slot

Klopp Berpisah dengan Liverpool, Pimpin Nyanyian untuk Arne Slot

Liga Inggris
Madura United Target Empat Besar Liga 1, Kini Mendamba Juara

Madura United Target Empat Besar Liga 1, Kini Mendamba Juara

Liga Indonesia
Arsenal Sudah Coba Semua, Catat Rekor Bersejarah, Tetap Gagal Juara

Arsenal Sudah Coba Semua, Catat Rekor Bersejarah, Tetap Gagal Juara

Liga Inggris
Jurus Madura United Tembus Final Championship Series Liga 1

Jurus Madura United Tembus Final Championship Series Liga 1

Liga Indonesia
Man City Juara Liga Inggris, Guardiola Isyaratkan Perpisahan

Man City Juara Liga Inggris, Guardiola Isyaratkan Perpisahan

Liga Inggris
PSSI Tunjuk Eks Bupati Tangerang sebagai Manajer Timnas U17 dan U20 Indonesia

PSSI Tunjuk Eks Bupati Tangerang sebagai Manajer Timnas U17 dan U20 Indonesia

Timnas Indonesia
Man City Juara, Saat Kata-kata Klopp Picu Air Mata Guardiola...

Man City Juara, Saat Kata-kata Klopp Picu Air Mata Guardiola...

Liga Inggris
Jadwal Final Championship Series Liga 1, Persib Vs Madura United

Jadwal Final Championship Series Liga 1, Persib Vs Madura United

Liga Indonesia
Akhir Kisah Klopp di Liverpool, The Normal One Sang Penggebah Keraguan

Akhir Kisah Klopp di Liverpool, The Normal One Sang Penggebah Keraguan

Liga Inggris
Man City Juara Premier League, Kehebatan Guardiola Si Mesin Trofi

Man City Juara Premier League, Kehebatan Guardiola Si Mesin Trofi

Liga Inggris
Top Skor Liga Inggris: Haaland Raih Sepatu Emas, Ikuti Jejak Henry dan RVP

Top Skor Liga Inggris: Haaland Raih Sepatu Emas, Ikuti Jejak Henry dan RVP

Liga Inggris
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke