Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Timnas Indonesia Dibekuk Libya: Di Luar Skor STY Puas, Pemain Kerja Keras

KOMPAS.com - Timnas Indonesia mengalami dua kekalahan berturut-turut dalam laga uji coba melawan Libya Terlepas dari hasil, Shin Tae-yong mengaku puas karena pemain kerja keras. 

Skuad Garuda harus menerima hasil yang kurang memuaskan dalam dua partai persahabatan melawan Libya.

Timnas Indonesia asuhan Shin Tae-yong dibekuk Libya dengan skor 0-4 dan 1-2 dalam dua pertandingan ekshibisi di Stadion Titanic Mardan, Aksu, Turkiye.

"Di luar skor, saya puas dengan performa para pemain hari ini," kata pelatih berinisial STY itu dalam keterangan yang diterima KOMPAS.com.

Shin Tae-yong menjelaskan bahwa selama pemusatan latihan di Turkiye, tim fokus menempa kondisi kebugaran.

Uji coba pertama melawan Libya pada 2 Januari silam dipakai Shin Tae-yong untuk mengevaluasi kondisi pemain.

Baru jelang laga persahabatan kedua kontra Libya, timnas Indonesia mulai menyentuh materi taktik secara spesifik, menyongsong partai pertama di Piala Asia 2023 melawan Irak.

“Selama di Turkiye, kami sudah latihan fisik tanpa bisa latihan taktik,” ucap Shin Tae-yong.

“Hanya satu hari sebelum pertandingan saja bisa latihan taktik sebentar. Antisipasi melawan Irak, saya menggunakan formasinya dan semua bekerja keras.”

Setelah ini, timnas Indonesia akan melakukan perjalanan ke Qatar untuk terlibat dalam laga uji coba terakhir melawan Iran pada Selasa (9/1/2024).

Timnas Indonesia memiliki waktu sekitar 10 hari sebelum memulai perjalanan di Piala Asia 2023.

Pertandingan pertama timnas Indonesia di Piala Asia 2023 adalah melawan Irak pada Senin (15/1/2024).

Setelah menghadapi Irak, dalam fase grup Piala Asia mendatang, timnas Indonesia akan meladeni Vietnam pada Jumat (19/1/2024) dan Jepang pada Rabu (24/1/2024).

https://bola.kompas.com/read/2024/01/06/12310428/timnas-indonesia-dibekuk-libya-di-luar-skor-sty-puas-pemain-kerja-keras

Terkini Lainnya

Tangan Kanan Sir Alex Benarkan Ronaldo, Fasilitas Man United Kuno

Tangan Kanan Sir Alex Benarkan Ronaldo, Fasilitas Man United Kuno

Liga Inggris
Dortmund Vs Madrid: Ritual Keberuntungan Hitam-Kuning

Dortmund Vs Madrid: Ritual Keberuntungan Hitam-Kuning

Liga Champions
Madura United Jamu Persib dengan Tampilan Stadion Lebih Segar

Madura United Jamu Persib dengan Tampilan Stadion Lebih Segar

Liga Indonesia
Calvin Verdonk Disambut Shin Tae-yong, Latihan Perdana di Timnas Indonesia

Calvin Verdonk Disambut Shin Tae-yong, Latihan Perdana di Timnas Indonesia

Timnas Indonesia
Madura United Vs Persib, Tak Ada yang Mustahil Tutup Final dengan Manis

Madura United Vs Persib, Tak Ada yang Mustahil Tutup Final dengan Manis

Liga Indonesia
Madura United Vs Persib: Ezra Walian, 'Supersub' Beri Perbedaan

Madura United Vs Persib: Ezra Walian, "Supersub" Beri Perbedaan

Liga Indonesia
UFC 302: Islam Makhachev Vs Dustin Poirier, Siap Lewati Rekor Khabib

UFC 302: Islam Makhachev Vs Dustin Poirier, Siap Lewati Rekor Khabib

Sports
Madura United Vs Persib, Klok Main, Laskar Sape Kerrab Antusias

Madura United Vs Persib, Klok Main, Laskar Sape Kerrab Antusias

Liga Indonesia
Jay Idzes Dominan, Pintu Venezia ke Serie A Masih Terbuka

Jay Idzes Dominan, Pintu Venezia ke Serie A Masih Terbuka

Liga Italia
Madura United Vs Persib Bandung, Siap Ambil Risiko demi Gelar Juara

Madura United Vs Persib Bandung, Siap Ambil Risiko demi Gelar Juara

Liga Indonesia
Siaran Langsung dan Link Live Streaming Madura United Vs Persib

Siaran Langsung dan Link Live Streaming Madura United Vs Persib

Liga Indonesia
DXI 2024 Resmi Dibuka, Ajang Promosi Wisata Indonesia Lewat Olahraga Ekstrem

DXI 2024 Resmi Dibuka, Ajang Promosi Wisata Indonesia Lewat Olahraga Ekstrem

Sports
Madam Pang Ingin Mengikuti Jejak Erick Thohir untuk Perkuat Thailand

Madam Pang Ingin Mengikuti Jejak Erick Thohir untuk Perkuat Thailand

Sports
Gerard Pique Diinvestigasi karena Kasus Korupsi di Spanyol

Gerard Pique Diinvestigasi karena Kasus Korupsi di Spanyol

Liga Spanyol
Madura United Vs Persib, Madura United Tampil All Out 100 persen

Madura United Vs Persib, Madura United Tampil All Out 100 persen

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke