Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Pandangan Beda Pelatih Persib dan Persik soal Wasit Jepang

BANDUNG, KOMPAS.com - Laga Persib Bandung vs Persik Kediri dalam pertandingan pekan ke-22 Liga 1 2023-2024 dipimpin oleh wasit asing asal Jepang. 

Ia adalah Futoshi Nakamura, wasit yang juga memimpin laga final J League Cup 2023 antara Avispa Fukuoka vs Urawa Reds pada 4 November 2023 lalu.

Hasil Persib vs Persik berkesudahan dengan skor 0-2, Macan Putih menghentikan rekor tak terkalahkan Maung Bandung di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), Minggu (10/12/2023). 

Kepemimpinan Futoshi Nakamura membuahkan satu gol penalti yang dieksekusi sempurna Renan Silva. Futoshi Nakamura juga mengeluarkan tiga kartu kuning dari kantongnya.

Marcelo Rospide, pelatih Persik Kediri, punya kesan yang bagus terhadap kepemimpinan pengadil lapangan malam itu. 

Ia menyebut pertandingan tersebut bersih. Futoshi banyak melakukan diskusi singkat dalam setiap momen di lapangan. Hal tersebut bisa membuat kedua belah pihak tenang. 

"Saya pikir wasit ini jadi satu yang terbaik untuk pertandingan dan ini game yang bersih, tidak ada masalah, wasit banyak berdiskusi dengan pemain dan tetap menjaga pemain tetap tenang, dia mengambil keputusan yang tepat," kata Marcelo Rospide. 

Pelatih asal Brasil ini sebenarnya tidak mempermasalahkan pertandingan akan dipimpin wasit asing atau lokal karena pada dasarnya semua orang bisa membuat kesalahan. 

Selain laga Persib, adapun laga Persita Tangerang vs Persikabo 1973 di Stadion Indomilk Arena, di hari yang sama, dipimpin wasit Yusuke Araki.

"Sebenarnya saya tidak masalah dengan siapa pun wasitnya, mau itu wasit asing dan lokal sama saja," sebutnya. 

"Karena semua wasit bisa saja membuat kesalahan dan semua harus mengerti itu. Namun, hari ini bagi saya ini adalah game yang bagus," tuturnya. 

Sementara itu, pelatih Persib Bandung Bojan Hodak tidak bisa mengomentari hal soal wasit. Klubnya menekankan agar pelatih tak berbicara tentang kepemimpinan wasit kepada media.  

Hodak berharap bisa berbicara panjang lebar soal kepemimpinan Futoshi Nakamura di laga yang merusak rekor tak terkalahkannya. 

Hodak tampak mempertanyakan salah satu keputusan Futoshi yang memberikan penalti kepada Persik Kediri yang membuat timnya tertinggal di awal babak kedua.  

"Kami juga kebobolan dari penalti dan tendangan bebas yang mana salah satunya itu cukup dipertanyakan," kata Hodak. 

"Untuk ini, saya tidak mau memberikan komentar soal wasit. Sebenarnya saya berharap boleh memberikan komentar soal wasit, tetapi kami tidak boleh berkomentar mengenai wasit," kata Hodak. 

https://bola.kompas.com/read/2023/12/11/13300008/pandangan-beda-pelatih-persib-dan-persik-soal-wasit-jepang

Terkini Lainnya

Sepak Bola Menyatukan, Harga Tiket Melahirkan Lapisan

Sepak Bola Menyatukan, Harga Tiket Melahirkan Lapisan

Timnas Indonesia
Usai Bikin Keajaiban Terakhir, Claudio Ranieri Akan Pensiun

Usai Bikin Keajaiban Terakhir, Claudio Ranieri Akan Pensiun

Liga Italia
Semifinal Piala AFF Target VFF, Tak Peduli Satu Grup dengan Garuda

Semifinal Piala AFF Target VFF, Tak Peduli Satu Grup dengan Garuda

Internasional
Piala AFF 2024 Disebut Tantangan Utama Pelatih Vietnam Kim Sang-sik

Piala AFF 2024 Disebut Tantangan Utama Pelatih Vietnam Kim Sang-sik

Timnas Indonesia
Potensi Cristiano Ronaldo Pecahkan 3 Rekor di Euro 2024

Potensi Cristiano Ronaldo Pecahkan 3 Rekor di Euro 2024

Internasional
Ronaldo Bangga Dipanggil Timnas Portugal untuk Euro 2024

Ronaldo Bangga Dipanggil Timnas Portugal untuk Euro 2024

Internasional
Atletico Madrid ke Jakarta, Sesi Latihan dari Pelatih Akademi Rojiblancos

Atletico Madrid ke Jakarta, Sesi Latihan dari Pelatih Akademi Rojiblancos

Liga Spanyol
Syarat-syarat Calon Pengganti Mauricio Pochettino di Chelsea

Syarat-syarat Calon Pengganti Mauricio Pochettino di Chelsea

Liga Inggris
Persib Bandung Vs Madura United, Alasan Disebut Final Ideal Liga 1

Persib Bandung Vs Madura United, Alasan Disebut Final Ideal Liga 1

Liga Indonesia
Motivasi Pemain Asing Terlama Persib yang Begitu Dekat dengan Juara

Motivasi Pemain Asing Terlama Persib yang Begitu Dekat dengan Juara

Liga Indonesia
Jadwal Malaysia Masters 2024: 11 Wakil Indonesia Beraksi, Tersaji Duel Merah Putih

Jadwal Malaysia Masters 2024: 11 Wakil Indonesia Beraksi, Tersaji Duel Merah Putih

Badminton
Mauricio Pochettino Tinggalkan Chelsea Setelah Hanya Satu Musim

Mauricio Pochettino Tinggalkan Chelsea Setelah Hanya Satu Musim

Liga Inggris
Ronaldo Perkuat Portugal di Piala Eropa 2024, Kans Pecahkan Rekor

Ronaldo Perkuat Portugal di Piala Eropa 2024, Kans Pecahkan Rekor

Internasional
Sanksi FIFA Tuntas, PSS Sleman Persiapkan Liga 1 Musim Depan

Sanksi FIFA Tuntas, PSS Sleman Persiapkan Liga 1 Musim Depan

Liga Indonesia
Sorotan untuk Wasit Laga Timnas Indonesia di Piala AFF 2024

Sorotan untuk Wasit Laga Timnas Indonesia di Piala AFF 2024

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke