Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Liverpool Kehilangan Mac Allister, Sepekan Jelang Lawan Man United

Alexis Mac Allister yang merupakan pilar lini tengah Liverpool harus mengakhiri laga lebih cepat, tepatnya pada menit ke-57.

Mac Allister mengalami cedera lutut pada laga tersebut. Ia sempat berupaya melanjutkan pertandingan.

Tetapi, pada akhirnya, gelandang Argentina itu tetap harus diganti. Posisinya kemudian diisi oleh Curtis Jones.

Klopp sudah angkat bicara terkait cedera pemainnya itu.

"Cedera Macca (Mac Allister) tidak terlihat baik tapi kami terus memantaunya hari demi hari," kata Klopp ketika ditanya mengenai kondisi MacAllister.

"Kami berharap itu tidak terlalu serius dan nyatanya itu memang tidak serius. Tapi, pada periode semacam ini, jika Anda kehilangannya selama lima hari, itu bisa berarti 12 pertandingan," tutur Klopp.

Klopp menjelaskan bahwa Mac Allister tidak akan masuk tim saat Liverpool bertandang ke markas Crystal Palace, Sabtu (9/12/2023).

Namun, kondisi Mac Allister akan terus dimonitor guna menentukan apakah dirinya siap untuk laga Liverpool di pentas Liga Europa tengah pekan depan.

Liverpool akan melawan Union Saint-Gilloise pada Kamis (14/12/2023). Selang tiga hari, tepatnya Minggu (17/12/2023) pasukan Klopp dihadapkan dengan laga panas melawan Man United di Premier League.

Walau cedera Mac Allister dinilai tidak serius, Klopp juga belum bisa memastikan kapan sang anak asuh bisa merumput kembali.

Mac Allister sejauh ini lebih sering bermain sebagai gelandang bertahan, meski pada laga melawan Sheffield United medio pekan kemarin, dia kembali ke posisi aslinya, di "posisi nomor 8".

Kala itu, Wataru Endo dipercaya Klopp mengisi posisi sebagai jangkar.

Liverpool sejauh ini juga masih kehilangan dua gelandang lain, yaitu Thiago Alcantara dan Stefan Bajcetic yang belum sempat bermain pada musim 2023-2024.

Daftar cedera Liverpool memuat pula nama Andrew Robertson yang baru akan tersedia pada bulan Januari nanti dan Joel Matip yang diyakini akan absen cukup lama karena cedera ACL.

Di tengah sejumlah kasus cedera itu, Liverpool mendapat kabar baik dari kiper utama mereka, Alisson.

Kiper yang sudah absen sejak akhir November itu dikabarkan akan kembali tersedia pada pertengahan bulan Desember 2023 ini.

https://bola.kompas.com/read/2023/12/09/19000068/liverpool-kehilangan-mac-allister-sepekan-jelang-lawan-man-united

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke