Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Spalletti Izinkan Tonali dan Zaniolo Tinggalkan Skuad Italia

KOMPAS.com - Pelatih timnas Italia, Luciano Spalletti, mempertahankan keputusannya mengizinkan Sandro Tonali dan Nicolo Zaniolo meninggalkan kamp pelatihan.

Hal ini disampaikan setelah para pemain diberitahu mengenai keterlibatan mereka dalam investigasi judi ilegal yang dilakukan jaksa penuntut di Turin.

Federasi sepak bola Italia (FIGC) mengatakan pada Kamis (12/10/2023) bahwa para pemain diberitahu tentang penyelidikan oleh jaksa penuntut ketika berada di pusat pelatihan tim nasional di Coverciano, menjelang kualifikasi Euro 2024 melawan Malta dan Inggris.

Spalletti tidak mengatakan siapa yang mengambil keputusan untuk mengizinkan para pemain meninggalkan kamp, tetapi dia mendukung hal tersebut.

"Tidak baik untuk mengatakan siapa yang memutuskan, cukup untuk mengatakan bahwa itu adalah keputusan yang benar," kata Spalletti.

"Kami tidak bisa membawa dua pemain yang telah mengalami keterkejutan seperti itu untuk memainkan sebuah pertandingan," sambungnya.

"Sekarang mari kita pikirkan tentang bermain, kami kehilangan dua pemain juara tetapi kami tetap tim yang sangat kuat," tambah pelatih Italia tersebut.

Agen Tonali dan Zaniolo turut memberikan komentar pada Kamis (12/10).

"Kami harus mencoba membantu mereka membela diri, tetapi juga benar bahwa keadilan akan berjalan dengan sendirinya dan jika penyimpangan telah terjadi, maka itu adalah hak yang harus dibayar," ujar agen Tonali dan Zaniolo dilansir dari Reuters.

Selain itu, pemain Juventus Nicolo Fagioli turut diselidiki atas dugaan aktivitas taruhan ilegal.

Spalletti menambahkan, laga menghadapi Malta merupakan momen untuk menguji skuadnya.

Federico Chiesa telah meninggalkan skuad Italia setelah sesi latihan Jumat karena cedera.

Sang penyerang melewatkan pertandingan terakhir Juventus karena cedera otot dan Federasi Sepak Bola Italia (FIGC) mengonfirmasi ia akan kembali ke klubnya.

Italia akan menghadapi Malta dalam lanjutan Grup C Kualifikasi Euro 2024, Minggu (15/10/2023) dini hari WIB. Laga Italia vs Malta akan berlangsung di Stadio San Nicola, Bari.

Saat ini Italia berada di peringkat ketiga Grup C dengan raihan 7 poin dari empat laga yang sudah dimainkan.

Peluang Italia naik ke peringkat kedua terbilang sangat besar. Pasalnya, mereka hanya tertinggal tiga angka dari Ukraina yang sudah bermain 6 kali.

https://bola.kompas.com/read/2023/10/14/22310088/spalletti-izinkan-tonali-dan-zaniolo-tinggalkan-skuad-italia

Terkini Lainnya

Erick Thohir: Terima Kasih, Skuad Garuda Muda!

Erick Thohir: Terima Kasih, Skuad Garuda Muda!

Timnas Indonesia
Apresiasi Presiden FIFA Terhadap Perjuangan Timnas U23 Indonesia

Apresiasi Presiden FIFA Terhadap Perjuangan Timnas U23 Indonesia

Timnas Indonesia
Hasil Piala Asia U17 Putri 2024: Timnas Indonesia Kalah Telak dari Korsel

Hasil Piala Asia U17 Putri 2024: Timnas Indonesia Kalah Telak dari Korsel

Timnas Indonesia
Hasil Timnas U23 Indonesia Vs Guinea 0-1: Garuda Kalah, STY Kartu Merah, Olimpiade Harus Menunggu

Hasil Timnas U23 Indonesia Vs Guinea 0-1: Garuda Kalah, STY Kartu Merah, Olimpiade Harus Menunggu

Timnas Indonesia
LIVE Timnas U23 Indonesia Vs Guinea 0-1: Penalti Lawan Gagal, STY Dapat Kartu Merah

LIVE Timnas U23 Indonesia Vs Guinea 0-1: Penalti Lawan Gagal, STY Dapat Kartu Merah

Timnas Indonesia
LIVE Timnas U23 Indonesia Vs Guinea 0-1, Sapuan Nathan Selamatkan Garuda Muda

LIVE Timnas U23 Indonesia Vs Guinea 0-1, Sapuan Nathan Selamatkan Garuda Muda

Timnas Indonesia
HT Timnas U23 Indonesia Vs Guinea: Jebolan Barcelona Cetak Gol, Garuda Muda Tertinggal

HT Timnas U23 Indonesia Vs Guinea: Jebolan Barcelona Cetak Gol, Garuda Muda Tertinggal

Timnas Indonesia
LIVE Timnas U23 Indonesia Vs Guinea 0-1, Penalti Eks Barcelona Bawa Lawan Unggul

LIVE Timnas U23 Indonesia Vs Guinea 0-1, Penalti Eks Barcelona Bawa Lawan Unggul

Timnas Indonesia
Susunan Pemain Indonesia Vs Guinea, Rafael Struick dan Nathan Starter

Susunan Pemain Indonesia Vs Guinea, Rafael Struick dan Nathan Starter

Timnas Indonesia
Link Live Streaming Indonesia Vs Guinea, Kickoff 20.00 WIB

Link Live Streaming Indonesia Vs Guinea, Kickoff 20.00 WIB

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Guinea, Kata Ketua Badan Timnas soal Elkan Baggott

Indonesia Vs Guinea, Kata Ketua Badan Timnas soal Elkan Baggott

Timnas Indonesia
Petinggi Persib Harap Dua Kubu Suporter Bisa Hadir di Championship Series Liga 1

Petinggi Persib Harap Dua Kubu Suporter Bisa Hadir di Championship Series Liga 1

Liga Indonesia
Madrid ke Final Liga Champions, Sensasi Ancelotti dan Dongeng 'Comeback' Los Blancos

Madrid ke Final Liga Champions, Sensasi Ancelotti dan Dongeng "Comeback" Los Blancos

Liga Champions
Jadwal Siaran Langsung Indonesia Vs Guinea di Playoff Olimpiade Malam Ini

Jadwal Siaran Langsung Indonesia Vs Guinea di Playoff Olimpiade Malam Ini

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Guinea: Situasi Bola Mati dan Tekad Skuad Kaba Diawara

Indonesia Vs Guinea: Situasi Bola Mati dan Tekad Skuad Kaba Diawara

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke