Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

PSS Siapkan Duet Maut Hokky Caraka dan Carlos Fortes di Putaran Kedua

Mereka berencana melibatkan dua penyerang bernama besar yakni Hokky Caraka dan Carlos Fortes.

Apa yang dilakukan PSS Sleman ini terbilang anomali. Sebab, rata-rata klub lain bergerilya dan bergerak dengan senyap mengatur rencana dalam bursa transfer.

Hokky dan Carlos Fortes berpeluang menjadi duet maut di lini depan PSS pada putaran kedua Liga 1 2023-2024.

Manajemen PSS mengungkapkan akan segera memagari Hokky Caraka dengan kontrak baru.

Keputusan tersebut sebagai respon atas ketertarikan beberapa klub yang mencoba menggoda penyerang langganan Timnas Indonesia itu.

"Pastinya kami tidak mungkin melepas Hokky karena kami membutuhkannya. Karena itu dalam waktu dekat ini, kami akan memperbaharui sistem dan nilai kontrak Hokky," ujar Presiden Direktur PT Putra Sleman Sembada (PT PSS), Gusti Randa.

Sementara terkait Carlos Fortes, ia secara gamblang menyatakan tim sudah menjalin komunikasi dengan PSIS Semarang.

Tidak tanggung-tanggung manajemen langsung menghubungi Yoyok Sukawi selaku pemilik klub.

Keinginan PSS mendapatkan lampu hijau. Masalahnya, tim berjuluk Laskar Mahesa Jenar itu minta ikut memboyong penyerang sayap Vitinho jika mengambil Carlos Fortes karena keduanya terikat klausul kontrak.

"Mengenai ketertarikan saya terhadap Fortes saya sudah telepon langsung dengan Mas Yoyok Sukawi selaku Ketua Umum dan Pemilik PSIS."

"Hanya saja, Mas Yoyok mengingatkan bahwa jika mau mengambil Fortes, juga harus ambil Vitinho. Mereka berdua satu paket," imbuhnya.

Hal tersebut membuat manajemen PSS berpikir sejenak. Sebab secara kedalaman komposisi mereka tidak membutuhkan tenaga Vitinho.

"Tim pelatih PSS juga setuju untuk kami mendatangkan Fortes ke PSS. Untuk Vitinho, kami perlu mengkaji lagi karena perencanaan PSS hanya ingin menambah satu pemain asing," tutur Gusti Randa.

Seperti diketahui, PSS sedang berusaha menata kekuatan bersama pelatih baru yaitu Bertrand Crasson.

Ia merupakan mantan pemain Napoli era 80-an, dibantu Marian Mihail yang naik jabatan sebagai Direktur Teknis PSS.

Lini depan memang menjadi salah satu sektor yang mendapatkan perhatian. Sebab sejauh ini gol terbanyak tim tidak dicetak penyerang utama melainkan winger yaitu Ricky Cawor dengan lima gol.

Untuk itu PSS mencari sosok yang bisa memuluskan langkah untuk kembali menjadi tim yang disegani. Hokky Caraka dan Carlos Fortes masuk rencana.

"Saat ini posisi kami masih berada di papan tengah. Dengan pembenahan yang dilakukan, tentu perubahan yang kami inginkan. Setidaknya di akhir kompetisi nanti, PSS Sleman masuk dalam barisan tim papan atas," pungkas Gusti Randa.

https://bola.kompas.com/read/2023/10/12/22134298/pss-siapkan-duet-maut-hokky-caraka-dan-carlos-fortes-di-putaran-kedua

Terkini Lainnya

Petinggi Persib Harap Dua Kubu Suporter Bisa Hadir di Championship Series Liga 1

Petinggi Persib Harap Dua Kubu Suporter Bisa Hadir di Championship Series Liga 1

Liga Indonesia
Madrid ke Final Liga Champions, Sensasi Ancelotti dan Dongeng 'Comeback' Los Blancos

Madrid ke Final Liga Champions, Sensasi Ancelotti dan Dongeng "Comeback" Los Blancos

Liga Champions
Jadwal Siaran Langsung Indonesia Vs Guinea di Playoff Olimpiade Malam Ini

Jadwal Siaran Langsung Indonesia Vs Guinea di Playoff Olimpiade Malam Ini

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Guinea: Situasi Bola Mati dan Tekad Skuad Kaba Diawara

Indonesia Vs Guinea: Situasi Bola Mati dan Tekad Skuad Kaba Diawara

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Guinea, STY Mau Berjuang di Tengah Kondisi Tak Sempurna

Indonesia Vs Guinea, STY Mau Berjuang di Tengah Kondisi Tak Sempurna

Timnas Indonesia
Hasil Drawing ASEAN Club Championship 2024-2025, Borneo FC di Grup Neraka

Hasil Drawing ASEAN Club Championship 2024-2025, Borneo FC di Grup Neraka

Liga Indonesia
Piala Asia U17 Putri 2024, Garuda Pertiwi Mawas Diri, Coach Mochi Tak Target Tinggi

Piala Asia U17 Putri 2024, Garuda Pertiwi Mawas Diri, Coach Mochi Tak Target Tinggi

Timnas Indonesia
3 Fakta Indonesia Vs Guinea di Playoff Olimpiade Paris 2024, Maksimalkan Kans Terakhir

3 Fakta Indonesia Vs Guinea di Playoff Olimpiade Paris 2024, Maksimalkan Kans Terakhir

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Guinea, Shin Tae-yong Waspadai Satu Keunggulan Lawan

Indonesia Vs Guinea, Shin Tae-yong Waspadai Satu Keunggulan Lawan

Timnas Indonesia
Link Streaming Indonesia Vs Guinea di Playoff Olimpiade Paris 2024 Malam Ini

Link Streaming Indonesia Vs Guinea di Playoff Olimpiade Paris 2024 Malam Ini

Timnas Indonesia
Viking Persib Ajukan Penangguhan Aturan Larangan Suporter Tandang ke PSSI

Viking Persib Ajukan Penangguhan Aturan Larangan Suporter Tandang ke PSSI

Liga Indonesia
Nominasi Gol Terbaik Piala Asia U23 2024, Ada Rafael Struick dan Witan Sulaeman

Nominasi Gol Terbaik Piala Asia U23 2024, Ada Rafael Struick dan Witan Sulaeman

Timnas Indonesia
Suara Optimisme Jelang Indonesia Vs Guinea di Playoff Olimpiade Paris

Suara Optimisme Jelang Indonesia Vs Guinea di Playoff Olimpiade Paris

Timnas Indonesia
Even Offroad Bertajuk IMI X IOF Challenge Akan Bergulir di Kebumen

Even Offroad Bertajuk IMI X IOF Challenge Akan Bergulir di Kebumen

Liga Indonesia
Insiden Air Keras Faisal Halim, Ekstrem dan Kriminal

Insiden Air Keras Faisal Halim, Ekstrem dan Kriminal

Internasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke