Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Hasil Liga 1: Bali United Bekuk Bhayangkara FC, Persita Vs Persik Tanpa Pemenang

KOMPAS.com - Bali United mengalahkan Bhayangkara Presisi Indonesia FC pada pekan ke-15 Liga 1 2023-2024, Minggu (8/10/2023) malam WIB. 

Duel Bhayangkara vs Bali United yang berlangsung di Stadion Patriot Candrabhaga, Kota Bekasi, Jawa Barat, berakhir dengan skor 1-2. 

Gol-gol kemenangan Bali United dicetak Eber Bessa pada menit ke-34 dan Elias Dolah (44').  Berkat hasil ini, Bali United kini mengoleksi 24 poin. 

Sementara itu, satu gol balasan Bhayangkara Presisi Indonesia FC tercipta berkat Sani Rizki Fauzi (67'). 

Serdadu Tridatu, julukan Bali United, ikut memanaskan persaingan di papan tengah klasemen Liga 1 2023-2024. 

Jumlah poin Bali United sama dengan PSIS yang menempati posisi kelima. Bali United juga hanya unggul empat angka atas Persija yang menghuni urutan ke-10. 

Sementara itu, kekalahan dari Bali United membuat Bhayangkara masih menjadi juru kunci. Mereka tertahan di dasar klasemen dengan raihan 6 poin. 

Adapun di tempat lainnya, laga Persita vs Persik di Indomilk Arena berakhir tanpa pemenang dengan skor 2-2. 

Persita unggul 2-0 terlebih dahulu berkat gol Ezequiel Vidal (11') dan Ramiro Fergonzi (22').  Persik lalu memperkecil jarak lewat gol Flavio Silva pada menit ke-29. 

Macan Putih, julukan Persik, memupus harapan Persita untuk meraih tiga poin setelah mencetak gol penyama kedudukan melalui Jeam Kelly Sroyer (70'). 

Hasil imbang membuat Persik kini berada di peringkat ke-12 dengan 19 poin, sedangkan Persita menempati posisi ke-15 dengan 15 poin. 

Hasil Liga 1 2023-2024 

  • PSM vs Madura United 0-2 (Malik Risaldi 6', Lulinha 52')
  • Bhayangkara vs Bali United 1-2 (Sani Rizki Fauzi 67'/Eber Bessa 34', Elias Dolah 44')
  • Persita vs Persik 2-2 (Ezequiel Vidal 11', Ramiro Fergonzi 22'/Flavio Silva 29', Jeam Kelly Sroyer 70')

https://bola.kompas.com/read/2023/10/08/21054228/hasil-liga-1-bali-united-bekuk-bhayangkara-fc-persita-vs-persik-tanpa-pemenang

Terkini Lainnya

Hasil Final dan Daftar Juara MilkLife Soccer Challenge Kudus Series 2 2024

Hasil Final dan Daftar Juara MilkLife Soccer Challenge Kudus Series 2 2024

Sports
Alasan Pelatih PSM Yakin Portugal Juara Euro 2024

Alasan Pelatih PSM Yakin Portugal Juara Euro 2024

Liga Indonesia
Jadwal Euro 2024 Malam Ini, Timnas Perancis dan Belgia Beraksi

Jadwal Euro 2024 Malam Ini, Timnas Perancis dan Belgia Beraksi

Internasional
Arema Pertahankan 50 Persen Pemain Lokal dan 2 Asing Musim Lalu

Arema Pertahankan 50 Persen Pemain Lokal dan 2 Asing Musim Lalu

Liga Indonesia
Real Madrid Larang Kylian Mbappe Main di Olimpiade Paris 2024

Real Madrid Larang Kylian Mbappe Main di Olimpiade Paris 2024

Internasional
Pujian bagi Bellingham dan Trent dalam Penderitaan Inggris Raih Kemenangan

Pujian bagi Bellingham dan Trent dalam Penderitaan Inggris Raih Kemenangan

Internasional
Kata Bellingham Usai Antar Inggris Bekuk Serbia di Euro 2024

Kata Bellingham Usai Antar Inggris Bekuk Serbia di Euro 2024

Internasional
Bangkit Usai Insiden Ambruk di Lapangan, Eriksen Cetak Gol Denmark

Bangkit Usai Insiden Ambruk di Lapangan, Eriksen Cetak Gol Denmark

Internasional
Klasemen Grup C dan D Euro 2024 Usai Belanda dan Inggris Menang

Klasemen Grup C dan D Euro 2024 Usai Belanda dan Inggris Menang

Internasional
Hasil Euro 2024: Awal Manis Timnas Belanda dan Inggris di Piala Eropa

Hasil Euro 2024: Awal Manis Timnas Belanda dan Inggris di Piala Eropa

Internasional
Hasil Serbia Vs Inggris 0-1: Bellingham Bungkam 'Raksasa' Euro 2024

Hasil Serbia Vs Inggris 0-1: Bellingham Bungkam "Raksasa" Euro 2024

Internasional
Hasil Slovenia Vs Denmark 1-1: Eriksen Cetak Gol, Tim Dinamit Tertahan

Hasil Slovenia Vs Denmark 1-1: Eriksen Cetak Gol, Tim Dinamit Tertahan

Internasional
Link Live Streaming Serbia Vs Inggris, Kickoff 02.00 WIB

Link Live Streaming Serbia Vs Inggris, Kickoff 02.00 WIB

Internasional
Weghorst Pahlawan Belanda, Rekor 'Supersub' Oranye 2 Menit, 18 Detik

Weghorst Pahlawan Belanda, Rekor "Supersub" Oranye 2 Menit, 18 Detik

Internasional
Hasil Proliga 2024, Jakarta Pertamina Enduro Tembus Final Four

Hasil Proliga 2024, Jakarta Pertamina Enduro Tembus Final Four

Sports
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke