Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Hasil Juventus Vs Lazio 3-1: Duo Vlahovic-Chiesa Memangsa Elang Muda

KOMPAS.com - Juventus menang 3-1 atas Lazio pada pekan keempat Liga Italia 2023-2024. Duo Dusan Vlahovic dan Federico Chiesa makan korban lagi. 

Gol Dusan Vlahovic dan Federico Chiesa menentukan hasil Juventus vs Lazio di Stadion Allianz, Sabtu (16/9/2023). 

Juventus menang 3-1 berkat sumbangan gol dua striker mereka, Vlahovic (10', 67) dan Chiesa (26'). Lazio hanya sekali membalas via sepakan terarah Luis Alberto (64')

Ini merupakan kali kedua Vlahovic dan Chiesa musim ini bisa masuk papan skor bersama-sama. 

Sebelumnya, nama Vlahovic dan Chiesa juga menghiasi papan pencetak gol Juventus kala menggilas Udinese 3-0 pada pekan pertama Serie A 2023-2024. 

Vlahovic terbilang doyan menejebol gawang Lazio. Terhitung, sudah enam kali sang bomber asal Serbia menyarangkan bola ke gawang tim Ibu Kota Italia itu. 

Lazio menjadi mangsa favorit bagi Vlahovic di Serie A. Lazio bersama Bologna, sama-sama pernah enam kali dijebol eks striker Fiorentina itu.

Gol pertama Vlahovic ke gawang Lazio dalam laga pekan keempat Serie A 2023-2024 datang usai dirinya menyambar operan silang Manuel Locatelli (10'). 

Sepakan kaki kanan Vlahovic mengarah ke tiang dekat dan mengagetkan kiper Lazio, Ivan Provedel. 

Lazio nyaris menyamakan kedudukan pada menit ke-25 via sepakan jarak jauh Daichi Kamada. Akan tetapi, tembakan Kamada dimentahkan secara sempurna oleh Wojciech Szczesny. 

Semenit kemudian, justru Juve yang mampu menggandakan keunggulan lewat tandem Vlahovic di lini depan, Federico Chiesa.

Chiesa berada dalam posisi nyaman menembak setelah Weston McKennie melakukan akselerasi bagus dari sisi kanan penyerangan.

Tendangan kaki kiri Chiesa mulus menuju gawang Lazio kawalan Ivan Provedel. Setelah ketinggalan 0-2 pada babak pertama, Lazio coba menampilkan wajah berbeda. 

Tim beralias Gli Aquilotti (Elang Muda) meningkatkan intensitas pressing. Tekanan Lazio berbuah dengan gol sepakan jarak jauh Luis Alberto (64').

Juventus kebobolan usai melakukan kesalahan dalam penguasaan bola. Bola Juventus hilang setelah operan Gleison Breimer tak diterima secara sempurna oleh Andrea Cambiaso. 

Kesalahan itu memicu serangan Lazio yang berujung dengan penyelesaian apik Luis Alberto.

Juve hanya butuh tiga menit untuk memberikan reaksi. Vlahovic masuk papan skor lagi usai memamerkan aksi individu menawan.

Menerima operan panjang McKennie dengan dada, Vlahovic kemudian membelokkan bola untuk menciptakan ruang di anatara dua pemain Lazio yang menjaganya. 

Begitu melihat celah. Vlahovic melepaskan tembakan menyilang yang masuk ke arah tiang jauh gawang Juventus. 

Provedel tak kuasa menahan sepakan Vlahovic dan mesti kembali memungut bola dari gawangnya. Elang Muda kalah 1-3.

Juventus vs Lazio 3-0 (Dusan Vlahovic 10', 67', Federico Chiesa 26/Luis Alberto 64')

JUVENTUS (3-5-2): 1-Szczesny; 4-Gatti, 3-Bremer, 6-Danilo; 16-McKennie (22-Weah 72’), 20-Miretti (21-Fagioli 59’), 5-Locatelli, 25-Rabiot, 11-Kostic (27-Cambiaso 59’); 9-Vlahovic (18-Kean 83'), 7-Chiesa (14-Milik 83').

Pelatih: Massimiliano Allegri.

LAZIO (4-3-3): 94-Provedel; 23-Hysaj (3-Pellegrini 46’), 15- Casale, 13-Romagnoli, 77-Marusic; 10-Luis Alberrto, 32-Cataldi (65-Rovella 46’), 6-Kamada (8-Guendouzi 78’); 7-Felipe Anderson (9-Pedro 73’), 17-Immobile (19-Castellanos 69’), 20-Zaccagni. .

Pelatih: Maurizio Sarri.

https://bola.kompas.com/read/2023/09/16/21585628/hasil-juventus-vs-lazio-3-1-duo-vlahovic-chiesa-memangsa-elang-muda

Terkini Lainnya

Faisal Halim Penyerang Timnas Malaysia yang Disiram Air Keras Sukses Jalani Operasi Ketiga

Faisal Halim Penyerang Timnas Malaysia yang Disiram Air Keras Sukses Jalani Operasi Ketiga

Sports
Kurniawan DY Kutuk Keras Serangan Rasial kepada Guinea, Coreng Wajah Indonesia

Kurniawan DY Kutuk Keras Serangan Rasial kepada Guinea, Coreng Wajah Indonesia

Timnas Indonesia
Man United Vs Arsenal, Setan Merah Akan Dilibas di Old Trafford

Man United Vs Arsenal, Setan Merah Akan Dilibas di Old Trafford

Liga Inggris
Strategi demi Wujudkan Mimpi Timnas Indonesia ke Olimpiade

Strategi demi Wujudkan Mimpi Timnas Indonesia ke Olimpiade

Timnas Indonesia
Jadwal Timnas Indonesia di Tournoi Maurice Revello 2024

Jadwal Timnas Indonesia di Tournoi Maurice Revello 2024

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Guinea, Respons PSSI soal Shin Tae-yong Kena Kartu Merah

Indonesia Vs Guinea, Respons PSSI soal Shin Tae-yong Kena Kartu Merah

Timnas Indonesia
Gia Cedera, Jakarta Pertamina Enduro Akhiri Kontrak

Gia Cedera, Jakarta Pertamina Enduro Akhiri Kontrak

Sports
VAR Mobile Meluncur Ke Arena Championship Series, Teknologi Baru Liga 1

VAR Mobile Meluncur Ke Arena Championship Series, Teknologi Baru Liga 1

Liga Indonesia
Noda Rasialisme Indonesia Vs Guinea: PSSI Wajib Edukasi Fan, Beri Pemahaman

Noda Rasialisme Indonesia Vs Guinea: PSSI Wajib Edukasi Fan, Beri Pemahaman

Timnas Indonesia
Saat Philippe Troussier Tonton Langsung Indonesia Vs Guinea...

Saat Philippe Troussier Tonton Langsung Indonesia Vs Guinea...

Timnas Indonesia
Indonesia Ikut Turnamen Toulon 2024, Gantikan Mesir, Segrup dengan Italia

Indonesia Ikut Turnamen Toulon 2024, Gantikan Mesir, Segrup dengan Italia

Timnas Indonesia
Bali United Vs Persib Pindah Arena: Maung Tak Masalah, Ada Keuntungan

Bali United Vs Persib Pindah Arena: Maung Tak Masalah, Ada Keuntungan

Liga Indonesia
Noda Rasialisme Usai Indonesia Vs Guinea: Tak Sehat, Citra Buruk di Mata Dunia

Noda Rasialisme Usai Indonesia Vs Guinea: Tak Sehat, Citra Buruk di Mata Dunia

Timnas Indonesia
Persib Tatap Championship Series, Motivasi 'Tolak Kalah' dari Bobotoh

Persib Tatap Championship Series, Motivasi "Tolak Kalah" dari Bobotoh

Liga Indonesia
Jadwal Liga Inggris: Man United Vs Arsenal Akhir Pekan Ini

Jadwal Liga Inggris: Man United Vs Arsenal Akhir Pekan Ini

Liga Inggris
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke