Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Persikabo Vs Madura United: Laskar Sapeh Kerrab Waspadai Aji Santoso sebagai Pembeda

KOMPAS.com – Pelatih Madura United, Mauricio Souza, mewaspadai Persikabo 1973 yang bergembira dengan hadirnya pelatih baru, Aji Santoso.

Ia ingin tim melanjutkan tren positif saat tandang markas Persikabo 1973 pada pekan ke-9 Liga 1 2023-2024 di Stadion Pakansari Cibinong Bogor, Sabtu (19/8/2023) sore.

Menurutnya, keberadaan Aji Santoso sebagai nakhoda baru Persikabo 1973 akan membawa perubahan setelah dua laga terakhirnya menelan hasil buruk secara beruntun.

Mauricio Souza menilai setiap tim yang baru saja melakukan pergantian pelatih selalu tampil dengan motivasi dan spirit tinggi.

Hal itulah yang harus menjadi perhatian khusus Fachruddin Aryanto dkk saat meladeni permainan lawan yang tentu ingin merebut tiga poin perdana bersama Aji Santoso.

“Saya tidak tahu mengapa kalau ganti pelatih seperti klub ini dapat motivasi baru. Jadi pemain ingin main bagus dan menunjukkan ke pelatih baru,” ujar pelatih asal Brasil itu.

“Saya berbicara tim tidak bisa kontrol apa yang terjadi tapi kita bisa kontrol apa yang bisa kita lakukan.”

“Kami fokus, biarpun terjadi pergantian di Persikabo. Satu tim yang mempunyai kualifikasi bagus dan seimbang tim di Liga Indonesia,” imbuhnya.

“Kami persiapan dengan baik. Kami tiba di sini kemarin dan hari ini kami latihan terakhir untuk persiapan. Tim fokus untuk pertandingan ini karena tahu akan melawan tim yang bagus dan satu tim yang berganti pelatih,” tutur pelatih berusia 49 tahun itu.

“Kami harus mewaspadai, melawan, mencoba, dan membuat permainan kami supaya tidak ada masalah dalam pertandingan,” sambungnya.

Keyakinan yang disampaikan Mauricio Souza juga diamini kapten tim Madura United, Fachruddin Aryanto.

Melihat persiapan tim yang cukup matang menghadapilawan. Ia yakin tim berjuluk Laskar Sapeh Kerrab bisa mendapatkan tiga poin dan mempertahankan posisi mereka di puncak klasemen sementara Liga 1 2023-2024.

“Seperti yang dibilang coach, bahwa persiapan kami sudah sangat bagus. Di sini kami punya tujuan untuk tetap berada di puncak meskipun itu tidak mudah,” tegas pemain Timnas Indonesia itu.

“Kami akan bekerja keras, kami akan fokus dan mudah-mudahan semua bisa berjalan lancar,” pungkasnya.

https://bola.kompas.com/read/2023/08/19/14000028/persikabo-vs-madura-united--laskar-sapeh-kerrab-waspadai-aji-santoso-sebagai

Terkini Lainnya

Isu Kencang Dimas Drajad ke Persib, Maung Bandung Terima Lagi Pemain dari Kesatuan?

Isu Kencang Dimas Drajad ke Persib, Maung Bandung Terima Lagi Pemain dari Kesatuan?

Liga Indonesia
Inggris dan Balada Minim Gol Grup C, Terburuk Sepanjang Sejarah

Inggris dan Balada Minim Gol Grup C, Terburuk Sepanjang Sejarah

Internasional
Timnas Basket U18 Putri Indonesia Kalah Dua Laga Awal, Level Permainan Terlihat

Timnas Basket U18 Putri Indonesia Kalah Dua Laga Awal, Level Permainan Terlihat

Sports
Ketum PBSI 2024-2028 Diminta Gairahkan Klub Bulu Tangkis di Daerah

Ketum PBSI 2024-2028 Diminta Gairahkan Klub Bulu Tangkis di Daerah

Badminton
Mochizuki Panggil 27 Pemain untuk TC Timnas Putri Indonesia di Jakarta

Mochizuki Panggil 27 Pemain untuk TC Timnas Putri Indonesia di Jakarta

Timnas Indonesia
Fasilitas Layanan Medis di Muenchen untuk Piala Eropa 2024

Fasilitas Layanan Medis di Muenchen untuk Piala Eropa 2024

Internasional
Hasil dan Klasemen Copa America 2024: Argentina Lolos, Kanada Bekuk Peru

Hasil dan Klasemen Copa America 2024: Argentina Lolos, Kanada Bekuk Peru

Internasional
Euro 2024, Southgate Sikapi Kritik yang Timpa Dirinya dan Timnas Inggris

Euro 2024, Southgate Sikapi Kritik yang Timpa Dirinya dan Timnas Inggris

Internasional
Hasil Chile Vs Argentina 0-1, Gol Lautaro Bawa Messi dkk Lolos

Hasil Chile Vs Argentina 0-1, Gol Lautaro Bawa Messi dkk Lolos

Internasional
Gian Zola Ramaikan Bursa Transfer Persib, Sang Adik Beckham Beri Bocoran

Gian Zola Ramaikan Bursa Transfer Persib, Sang Adik Beckham Beri Bocoran

Liga Indonesia
Penjelasan PSSI soal Situasi Kontrak Shin Tae-yong di Timnas Indonesia

Penjelasan PSSI soal Situasi Kontrak Shin Tae-yong di Timnas Indonesia

Timnas Indonesia
Euro 2024: Potret Antusiasme Fans Denmark-Serbia Banjiri Allianz Arena

Euro 2024: Potret Antusiasme Fans Denmark-Serbia Banjiri Allianz Arena

Internasional
Link Live Streaming Chile Vs Argentina, Kickoff 08.00 WIB

Link Live Streaming Chile Vs Argentina, Kickoff 08.00 WIB

Internasional
Euro 2024, Saat Southgate Dilempari Gelas Plastik Usai Inggris Vs Slovenia

Euro 2024, Saat Southgate Dilempari Gelas Plastik Usai Inggris Vs Slovenia

Internasional
Kehilangan Terbesar Madura United, Hugo Gomes

Kehilangan Terbesar Madura United, Hugo Gomes

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke