Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Madrid Vs Milan: Komentator Tiba-tiba Pingsan Saat Siaran Langsung

Partai Real Madrid vs AC Milan digelar di Stadion Rose Bowl, Pasadena, Amerika Serikat, Senin (24/7/2023) pagi WIB.

Pertandingan yang masuk rangkaian ajang Soccer Champions Tour 2023 itu berlangsung dalam temperatur yang cukup panas, yakni sekitar 30 derajat celsius.

Real Madrid menang 3-2 berkat kontribusi gol Federico Valverde (2 gol) dan Vinicius Junior. Milan kalah usai gagal mempertahankan keunggulan 2-0 yang diperoleh berkat aksi Fikayo Tomori dan Luka Romero.

Shaka Hislop hadir dalam laga Madrid vs Milan sebagai analis ESPN. Ia didampingi oleh rekan kerjanya, Dean Thomas, yang melaporkan langsung dari pinggir lapangan.

Ketika sedang berbincang dan melakukan siaran langsung jelang pertandingan Madrid vs Milan, Hislop tiba-tiba terhuyung dan jatuh pingsan.

Kejadian tersebut segera memicu kepanikan. Sejumlah kru lantas menghampiri eks kiper Trinidad dan Tobago di Piala Dunia 2006 tersebut.

“Shak. Shak. Kami butuh bantuan,” kata rekan Shaka Hislop, Dean Thomas, mencoba mencari pertolongan.

“Rekan saya Shaka, tak ada di sini, namun saat ini, kabarnya baik,” kata Dean Thomas memberikan kabar.

“Dia sadar. Dia bicara. Saya pikir dia sedikit malu melihat ini semua. Dia meminta maaf sebesar-besarnya. Dia bukan orang yang suka memancing keriuhan,” ujar Dean Thomas menambahkan.

“Jelas terlalu dini untuk membuat diagnosis, tetapi yang terpenting adalah Shaka sadar dan kami juga telah berbicara dengan keluarganya. Karena, bisa Anda bayangkan menyaksikan itu ketika siaran langsung.”

Hislop adalah kiper yang malang melintang di Liga Inggris bersama klub semodel Newcastle dan West Ham.

Ia mencatat 121 penampilan bersama West Ham, yang terbagi dalam dua periode yakni 1998-2002 dan 2005-2006.

Hislop juga mengemas 26 cap bersama tim nasional Trinidad dan Tobago.

https://bola.kompas.com/read/2023/07/24/15380858/madrid-vs-milan-komentator-tiba-tiba-pingsan-saat-siaran-langsung

Terkini Lainnya

Kala Suporter Diminta Tidak Menyerbu Cristano Ronaldo di Lapangan

Kala Suporter Diminta Tidak Menyerbu Cristano Ronaldo di Lapangan

Internasional
Potensi Jalur Timnas Inggris ke Final Euro 2024

Potensi Jalur Timnas Inggris ke Final Euro 2024

Internasional
Isu Kencang Dimas Drajad ke Persib, Maung Bandung Terima Lagi Pemain dari Kesatuan?

Isu Kencang Dimas Drajad ke Persib, Maung Bandung Terima Lagi Pemain dari Kesatuan?

Liga Indonesia
Inggris dan Balada Minim Gol Grup C, Terburuk Sepanjang Sejarah

Inggris dan Balada Minim Gol Grup C, Terburuk Sepanjang Sejarah

Internasional
Timnas Basket U18 Putri Indonesia Kalah Dua Laga Awal, Level Permainan Terlihat

Timnas Basket U18 Putri Indonesia Kalah Dua Laga Awal, Level Permainan Terlihat

Sports
Ketum PBSI 2024-2028 Diminta Gairahkan Klub Bulu Tangkis di Daerah

Ketum PBSI 2024-2028 Diminta Gairahkan Klub Bulu Tangkis di Daerah

Badminton
Mochizuki Panggil 27 Pemain untuk TC Timnas Putri Indonesia di Jakarta

Mochizuki Panggil 27 Pemain untuk TC Timnas Putri Indonesia di Jakarta

Timnas Indonesia
Fasilitas Layanan Medis di Muenchen untuk Piala Eropa 2024

Fasilitas Layanan Medis di Muenchen untuk Piala Eropa 2024

Internasional
Hasil dan Klasemen Copa America 2024: Argentina Lolos, Kanada Bekuk Peru

Hasil dan Klasemen Copa America 2024: Argentina Lolos, Kanada Bekuk Peru

Internasional
Euro 2024, Southgate Sikapi Kritik yang Timpa Dirinya dan Timnas Inggris

Euro 2024, Southgate Sikapi Kritik yang Timpa Dirinya dan Timnas Inggris

Internasional
Hasil Chile Vs Argentina 0-1, Gol Lautaro Bawa Messi dkk Lolos

Hasil Chile Vs Argentina 0-1, Gol Lautaro Bawa Messi dkk Lolos

Internasional
Gian Zola Ramaikan Bursa Transfer Persib, Sang Adik Beckham Beri Bocoran

Gian Zola Ramaikan Bursa Transfer Persib, Sang Adik Beckham Beri Bocoran

Liga Indonesia
Penjelasan PSSI soal Situasi Kontrak Shin Tae-yong di Timnas Indonesia

Penjelasan PSSI soal Situasi Kontrak Shin Tae-yong di Timnas Indonesia

Timnas Indonesia
Euro 2024: Potret Antusiasme Fans Denmark-Serbia Banjiri Allianz Arena

Euro 2024: Potret Antusiasme Fans Denmark-Serbia Banjiri Allianz Arena

Internasional
Link Live Streaming Chile Vs Argentina, Kickoff 08.00 WIB

Link Live Streaming Chile Vs Argentina, Kickoff 08.00 WIB

Internasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke