Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Persib Buka Peluang Ganti Tyronne del Pino yang Alami Cedera

BANDUNG, KOMPAS.com - Hasil pemeriksaan Magenetic Resonance Imaging (MRI) dari cedera gelandang Persib Tyronne del Pino telah keluar. 

Namun dokter tim Rafi Ghani enggan buka suara dan tidak mau memberi penjelasan seperti apa kondisi yang dialami Tyronne atas dasar kode etik dokter.

Rafi menyerahkan penjelasan tersebut kepada pemain bersangkutan, atau pelatih dan manajemen klub yang punya wewenang memberikan keterangan. 

Ketika dikonfirmasi kepada pelatih kepala Luis Milla, ia menolak diwawancara pada Rabu (5/7/2023) usai memimpin latihan di Stadion Persib Sidolig Bandung.

Bos Persib Teddy Tjahjono kemudian memberikan jawaban. 

Teddy menjelaskan, pihaknya belum mendapatkan laporan dari tim medis maupun pelatih soal cedera Tyronne. 

Melalui sambungan telepon, Teddy menerangkan bahwa manajemen klub siap menghadapi kemungkinan terburuk dari kondisi Tyronne del Pino.

Jika pemain baru asal Spanyol itu harus absen lama karena cedera tendon achilles kaki kanan yang didapat dalam laga debutnya, maka keputusan harus diambil Luis Milla. 

Apakah Tyronne akan dipertahankan, atau putus kontrak dan mengganti sang pemain dengan pemain baru lainnya.

“Ya nanti kan setelah dapat laporannya (hasil pemeriksaan cedera Tyronne) harus diskusi sama pelatih. Pelatih yang harus menentukan,” sebut Teddy.

“Kalau memang (cederanya) lama apakah diganti atau gimana, itu nanti mesti dengan pelatih yang memutuskan seperti apa,” terang Teddy.

Teddy mengungkapkan, kemungkinan mengganti pemain masih terbuka saat ini. Persib akan terus bergerak di bursa transfer jelang pendaftaran pemain Liga 1 2023-2024 ditutup pada 20 Juli 2023. 

“Ya kan masih sampai 20 Juli menuju penutupan. Jadi ya ditunggu saja. Pokoknya sampai tanggal 20 masih ada dan masih bisa saja kejadian apapun,” papar Teddy.

Seperti diketahui Tyronne del Pino adalah gelandang baru Persib yang didatangkan Milla menatap musim baru kompetisi. 

Sayang, ia mengalami cedera tendon achilles dalam laga debutnya melawan Madura United Minggu (2/7/2023) pada laga pekan pertama Liga 1 2023-2023 di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA).

Cederanya diprediksi cukup parah, melihat gelagat dokter tim yang menolak memberikan keterangan lanjutan kepada publik setelah hasil pemeriksaan keluar.

https://bola.kompas.com/read/2023/07/05/23000098/persib-buka-peluang-ganti-tyronne-del-pino-yang-alami-cedera

Terkini Lainnya

Hasil Copa America 2024 Meksiko Vs Jamaika, El Tri Menang 1-0

Hasil Copa America 2024 Meksiko Vs Jamaika, El Tri Menang 1-0

Internasional
Panjat Tebing Indonesia Tambah 2 Atlet Lolos Olimpiade Paris 2024

Panjat Tebing Indonesia Tambah 2 Atlet Lolos Olimpiade Paris 2024

Sports
Daftar 6 Pemain Baru Borneo FC, dari Berpengalaman sampai Brasil

Daftar 6 Pemain Baru Borneo FC, dari Berpengalaman sampai Brasil

Liga Indonesia
Kroasia Vs Italia: Lupakan Kesempurnaan Spanyol, Azzurri Harus Bangkit

Kroasia Vs Italia: Lupakan Kesempurnaan Spanyol, Azzurri Harus Bangkit

Internasional
Modal Argentina untuk Pertahankan Gelar Juara Copa America 2024

Modal Argentina untuk Pertahankan Gelar Juara Copa America 2024

Internasional
Pilih Ketum, Munas PBSI Digelar Agustus 2024

Pilih Ketum, Munas PBSI Digelar Agustus 2024

Badminton
Hasil Ekuador Vs Venezuela 1-2, La Vintontio Bekuk 10 Pemain La Tri

Hasil Ekuador Vs Venezuela 1-2, La Vintontio Bekuk 10 Pemain La Tri

Internasional
Electric PLN Pupus Harapan Juara Bertahan Bandung BJB ke Final Four Proliga 2024

Electric PLN Pupus Harapan Juara Bertahan Bandung BJB ke Final Four Proliga 2024

Sports
Daftar Top Skor Euro 2024: Penyerang Georgia dan Jerman Teratas

Daftar Top Skor Euro 2024: Penyerang Georgia dan Jerman Teratas

Internasional
Jadwal Euro 2024: Laga Terakhir Fase Grup, Dibuka Swiss Vs Jerman

Jadwal Euro 2024: Laga Terakhir Fase Grup, Dibuka Swiss Vs Jerman

Internasional
Momen Assist Ronaldo, Aksi Spektakuler untuk Akademi Sepak Bola Dunia

Momen Assist Ronaldo, Aksi Spektakuler untuk Akademi Sepak Bola Dunia

Internasional
Daftar Tim Lolos 16 Besar Euro 2024, Portugal Terbaru

Daftar Tim Lolos 16 Besar Euro 2024, Portugal Terbaru

Internasional
Hasil Euro 2024: Portugal Menang ke 16 Besar, Belgia 3 Poin Perdana

Hasil Euro 2024: Portugal Menang ke 16 Besar, Belgia 3 Poin Perdana

Internasional
Saat Laga Turkiye Vs Portugal Terhenti 4 Kali karena Fans Ronaldo, Alarm Keamanan

Saat Laga Turkiye Vs Portugal Terhenti 4 Kali karena Fans Ronaldo, Alarm Keamanan

Internasional
Hasil Belgia Vs Romania 2-0, Tendangan Monster Kiper Bikin Assist bagi De Bruyne

Hasil Belgia Vs Romania 2-0, Tendangan Monster Kiper Bikin Assist bagi De Bruyne

Internasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke