Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Man United Gantung Nasib De Gea, Kata Legenda Situasi yang Lucu

Beberapa hari lalu, kiper Man United, David De Gea, membuat unggahan yang memicu beragam interpretasi di media sosial Twitter.

De Gea hanya menggunakan emoji menguap sebagai status terbarunya di Twitter.

Status tersebut dimaknai oleh sebagian fan sebagai wujud rasa lelah De Gea menanti kepastian seputar masa depannya bersama Man United.

Beberapa waktu silam, sempat muncul kabar bahwa De Gea bersedia menurunkan gaji secara masif dan memperbarui kontraknya bersama Manchester United yang akan habis per Jumat, 30 Juni 2023 ini.

Akan tetapi, manajemen Setan Merah disebut menarik proposal penawaran kontrak baru buat De Gea itu.

Nasib De Gea seperti digantung karena Man United kini tengah intens melakukan pengejaran kepada kiper Inter Milan, Andre Onana.

Andre Onana kabarnya dibanderol Inter Milan dengan nilai transfer sekitar 50 juta pound.

Kiper asal Kamerun itu bukan figur asing bagi pelatih Man United, Erik ten Hag. Keduanya pernah menjalin kolaborasi di Ajax Amsterdam.

“Situasi yang lucu. Soal apakah David De Gea masih cukup baik untuk Man United adalah hal yang bisa Anda perdebatkan,” tutur legenda Man United, Rio Ferdinand, dikutip Metro dari kanal YouTube, Five.

“Namun, dia telah menjadi abdi yang luar biasa bagi klub. Dia berada di sana selama 12 tahun dan beberapa kali menjadi pemain terbaik. Intinya dia melayani klub dengan sangat baik, dia seorang profesional yang luar biasa,” tutur Ferdinand menambahkan.

“Ada banyak orang yang memintanya pergi dan itu bisa dimengerti dan sah-sah saja. Saya hanya sedikit kecewa dengan cara klub menangani ini,” kata Rio Ferdinand yang berjasa mengantar MU juara Liga Champions 2008.

Menurut Ferdinand, satu-satunya skenario yang akan membuat David De Gea bertahan adalah kegagalan Man United mendatangkan Onana dari Inter Milan.

“Sebelumnya itu adalah cinta, mungkin sekarang menjadi bisnis. Mengecewakan dan saya harap ini terselesaikan, demi David dan kepentingan klub,” ujar Rio Ferdinand.

Keraguan fan untuk De Gea semakin besar ketika dirinya membuat blunder yang memicu kekalahan 0-1 Man United dari West Ham awal Mei silam.

De Gea juga disebut kurang pas dengan gaya permainan Ten Hag yang menginginkan konstruksi serangan dari belakang.

Cuma apa pun itu, De Gea masih menutup musim dengan raihan trofi sarung tangan emas, simbol kiper terbaik Liga Inggris 2022-2023. Ia musim lalu melalui 16 laga tanpa kebobolan.

Sejak bergabung dengan MU pada 2011, De Gea sudah mencatat 545 penampilan dan tercatat empat kali memenangi penghargaan pemain terbaik klub.

https://bola.kompas.com/read/2023/06/30/18000018/man-united-gantung-nasib-de-gea-kata-legenda-situasi-yang-lucu

Terkini Lainnya

Timnas Indonesia Vs Irak, di Balik Berubahnya Waktu Kickoff Laga

Timnas Indonesia Vs Irak, di Balik Berubahnya Waktu Kickoff Laga

Timnas Indonesia
16 Juara SAC Indonesia 2023 Tambah Pengalaman Usai Ikuti Latihan di China

16 Juara SAC Indonesia 2023 Tambah Pengalaman Usai Ikuti Latihan di China

Sports
Sempat Tak Pede, Marc Klok Ingin Tuntaskan Musim, Juara bersama Persib

Sempat Tak Pede, Marc Klok Ingin Tuntaskan Musim, Juara bersama Persib

Liga Indonesia
Run The City Makassar, Persiapan Menuju Monas Half Marathon Jakarta

Run The City Makassar, Persiapan Menuju Monas Half Marathon Jakarta

Sports
4 Laga Championship Series Gunakan VAR, Siap Liga 1 Musim Depan

4 Laga Championship Series Gunakan VAR, Siap Liga 1 Musim Depan

Liga Indonesia
Final Piala FA Man City Vs Man United, Misi Ten Hag Tutupi Kegagalan Liga Inggris

Final Piala FA Man City Vs Man United, Misi Ten Hag Tutupi Kegagalan Liga Inggris

Liga Inggris
Jadwal Final Piala FA, Man City Vs Man United Akhir Pekan Ini

Jadwal Final Piala FA, Man City Vs Man United Akhir Pekan Ini

Liga Inggris
Daftar Juara UCI MTB Eliminator World Cup 2024, Panggung Kalteng Dikenal Dunia

Daftar Juara UCI MTB Eliminator World Cup 2024, Panggung Kalteng Dikenal Dunia

Sports
Gagal Juara Liga Inggris, Arsenal Butuh Penyerang Lebih Tajam

Gagal Juara Liga Inggris, Arsenal Butuh Penyerang Lebih Tajam

Liga Inggris
Berpisah dengan Liverpool, Klopp Enggan Cepat Kembali Melatih

Berpisah dengan Liverpool, Klopp Enggan Cepat Kembali Melatih

Liga Inggris
Pebalap Indonesia Qarrar Firhand Raih Podium 3 di Italia Championship

Pebalap Indonesia Qarrar Firhand Raih Podium 3 di Italia Championship

Sports
Tangis Virgil van Dijk di Pelukan Juergen Klopp

Tangis Virgil van Dijk di Pelukan Juergen Klopp

Liga Inggris
Sisi Kebanggaan Shin Tae-yong terhadap Timnas Indonesia

Sisi Kebanggaan Shin Tae-yong terhadap Timnas Indonesia

Timnas Indonesia
Pesan Arteta Usai Arsenal Gagal Juara Liga Inggris 2023-2024

Pesan Arteta Usai Arsenal Gagal Juara Liga Inggris 2023-2024

Liga Inggris
Hodak Tanggapi Borneo FC Gugur dari Format Championship Series Liga 1

Hodak Tanggapi Borneo FC Gugur dari Format Championship Series Liga 1

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke