Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

PSS Vs Persib: Luis Milla Jawab "Misteri" Ricky Kambuaya dan Nick Kuipers

KOMPAS.com - Persib Bandung tak melibatkan nama bek asing asal Belanda, Nick Kuipers, dan penggawa timnas Indonesia, Ricky Kambuaya, pada pertandingan uji coba kontra PSS. 

Laga PSS vs Persib yang digelar di Stadion Maguwoharjo, Sleman, Minggu (25/6/2023), berakhir dengan skor 1-1.

Ketidakhadiran Kuipers, Ricky, hingga Achmad Jufriyanto mengundang tanda tanya dari pendukung Maung Bandung. 

Sebab, kabar absensi ketiga nama itu datang dalam waktu nyaris bersamaan dengan rencana Luis Milla melakukan perampingan skuad pada akhir TC Yogyakarta jelang kick off Liga 1 2023-2024.

Luis Milla lantas coba menjawab "misteri" dan meredam spekulasi soal Kuipers, Ricky Kambuaya, dan Achmad Jufriyanto.

Ia memberikan keterangan bahwa dirinya ingin memaksimalkan laga kontra PSS dengan memberi kesempatan bagi pemain baru.

“Itu karena kami memiliki pemain yang baru dan tentunya tidak semua pemain akan dimainkan,” ucap Milla.

I Putu Gede dan Ryan Kurnia tampil sejak menit pertama. Menyusul kemudian, Edo Febriansah dan Tyronne del Pino mentas pada babak kedua. 

Alberto Rodriguez Martin, bek anyar asal Spanyol, masih diparkir Luis Milla di bangku cadangan.

“Saya mendatangkan pemain baru dan memberi kesempatan untuk pemain baru. Pemain baru itu datang untuk membuat tim lebih kuat,” tutur Milla.

Ia mengaku senang dengan determinasi yang ditunjukkan pemainnya dalam dua laga uji coba terakhir kontra Dewa United dan PSS Sleman.

Milla mengaku tim masih butuh satu laga uji coba lagi. Namun, keinginan itu tampaknya akan sulit terpenuhi mengingat waktu persiapan menuju kompetisi Liga 1 2023-2024 tinggal dalam hitungan hari. 

“Saya merasa senang dengan sikap dari pemain. Tentu kami masih butuh satu pertandingan lagi dan itu akan lebih sempurna untuk masa pramusim ini,” kata Luis Milla. 

“Menurut saya jika itu dilakukan, maka pramusim kami lebih sempurna. Tapi, kami selalu untuk tetap positif. Dalam dua laga terakhir, tim bermain dengan fokus dan menunjukkan sikap yang bagus,” ucapnya menilai.

Masa pramusim kini telah usai. Dalam waktu sepekan, Milla akan coba membuat timnya fokus menatap pertandingan Persib vs Madura United.

Laga pekan pertama Liga 1 2023-2024 bagi Maung Bandung yang akan digelar di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), Minggu (7/6/2023).

“Sekarang setelah masa pramusim, saya melakukan analisis, dan lanjut memantau kinerja pemain,” ucap Milla.

https://bola.kompas.com/read/2023/06/25/23300008/pss-vs-persib--luis-milla-jawab-misteri-ricky-kambuaya-dan-nick-kuipers

Terkini Lainnya

Strategi demi Wujudkan Mimpi Timnas Indonesia ke Olimpiade

Strategi demi Wujudkan Mimpi Timnas Indonesia ke Olimpiade

Timnas Indonesia
Jadwal Timnas Indonesia di Tournoi Maurice Revello 2024

Jadwal Timnas Indonesia di Tournoi Maurice Revello 2024

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Guinea, Respons PSSI soal Shin Tae-yong Kena Kartu Merah

Indonesia Vs Guinea, Respons PSSI soal Shin Tae-yong Kena Kartu Merah

Timnas Indonesia
Gia Cedera, Jakarta Pertamina Enduro Akhiri Kontrak

Gia Cedera, Jakarta Pertamina Enduro Akhiri Kontrak

Sports
VAR Mobile Meluncur Ke Arena Championship Series, Teknologi Baru Liga 1

VAR Mobile Meluncur Ke Arena Championship Series, Teknologi Baru Liga 1

Liga Indonesia
Noda Rasialisme Indonesia Vs Guinea: PSSI Wajib Edukasi Fan, Beri Pemahaman

Noda Rasialisme Indonesia Vs Guinea: PSSI Wajib Edukasi Fan, Beri Pemahaman

Timnas Indonesia
Saat Philippe Troussier Tonton Langsung Indonesia Vs Guinea...

Saat Philippe Troussier Tonton Langsung Indonesia Vs Guinea...

Timnas Indonesia
Indonesia Ikut Turnamen Toulon 2024, Gantikan Mesir, Segrup dengan Italia

Indonesia Ikut Turnamen Toulon 2024, Gantikan Mesir, Segrup dengan Italia

Timnas Indonesia
Bali United Vs Persib Pindah Arena: Maung Tak Masalah, Ada Keuntungan

Bali United Vs Persib Pindah Arena: Maung Tak Masalah, Ada Keuntungan

Liga Indonesia
Noda Rasialisme Usai Indonesia Vs Guinea: Tak Sehat, Citra Buruk di Mata Dunia

Noda Rasialisme Usai Indonesia Vs Guinea: Tak Sehat, Citra Buruk di Mata Dunia

Timnas Indonesia
Persib Tatap Championship Series, Motivasi 'Tolak Kalah' dari Bobotoh

Persib Tatap Championship Series, Motivasi "Tolak Kalah" dari Bobotoh

Liga Indonesia
Jadwal Liga Inggris: Man United Vs Arsenal Akhir Pekan Ini

Jadwal Liga Inggris: Man United Vs Arsenal Akhir Pekan Ini

Liga Inggris
Laga Championship Series Bali United Vs Persib Resmi Pindah Arena

Laga Championship Series Bali United Vs Persib Resmi Pindah Arena

Liga Indonesia
Timnas Indonesia Minta Maaf Usai Warganet Lakukan Aksi Rasis ke Guinea

Timnas Indonesia Minta Maaf Usai Warganet Lakukan Aksi Rasis ke Guinea

Timnas Indonesia
PSSI Kecam Aksi Rasialisme kepada Guinea, Jangan Nodai Perjuangan Timnas Indonesia

PSSI Kecam Aksi Rasialisme kepada Guinea, Jangan Nodai Perjuangan Timnas Indonesia

Internasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke