Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Hasil Malta Vs Inggris 0-4: Rekor Kane dan Roket Alexander-Arnold, Tiga Singa Pesta

Laga Malta vs Inggris dalam jadwal Kualifikasi Euro 2024 berlangsung di Ta’Qali National Stadium pada Sabtu (17/6/2023) dini hari WIB.

Tiga gol kemenangan Inggris atas Malta dikemas oleh Ferdinando Apap (8’ bunuh diri), Trent Alexander-Arnold (28’), Harry Kane (31’ penalti), dan Callum Wilson (83’ penalti).

Catatan satu gol ke gawang Malta membuat Harry Kane mengemas rekor di level internasional.

Menurut Squawka, Kane menjadi pemain pertama dalam sejarah timnas Inggris yang mencetak 50 gol di laga kompetitif.

Jalannya pertandingan Malta vs Inggris

Inggris berhasil memimpin 1-0 seusai pemain Malta, Ferdinando Apap, mencetak gol bunuh diri pada menit ke-8.

Memasuki menit ke-28, Inggris menggandakan keunggulan. Kali ini, gol The Three Lions lahir berkat aksi Trent Alexander-Arnold.

Semuanya bermula dari pergerakan James Maddison. Ia bermaksud mengirimkan umpan ke Harry Kane, tetapi disapu oleh pemain Malta.

Sapuan salah satu pemain Malta tak sempurna dan si kulit bulat bergerak ke kaki Trent Alexander-Arnold.

Tanpa berlama-lama, Trent Alexander-Arnold melepaskan tembakan roket dari luar kotak penalti guna membawa Inggris unggul 2-0.

Inggris lalu mendapatkan hadiah penalti. Harry Kane lantas dipercaya untuk menjadi algojo titik putih pada menit ke-31.

Harry Kane berhasil menjalankan tugasnya dengan baik. Ya, striker Tottenham Hotspur itu mengantarkan Inggris menutup paruh pertama via skor 3-0.

Berlanjut ke babak kedua, James Maddison menusuk masuk ke dalam kotak penalti. Ia sempat melewati pemain lawan sebelum menendang bola.

Namun, upaya Maddison nihil hasil. Pasalnya, bola hasil sepakan pemain Leicester itu tak masuk ke gawang Malta.

Menit ke-67, Callum Wilson melepaskan tembakan dari dekat kotak. Namun, pemain bertahan Malta berhasil melakukan blok.

Inggris kembali mendapatkan hadiah penalti seusai pemain Malta, Steve Borg, melakukan hand ball di area terlarang.

Callum Wilson lalu menjadi eksekutor penalti. Bola hasil tendangannya dari titik putih tak bisa dibaca kiper Malta, Henry Bonello, pada menit ke-83.

Torehan Callum Wilson sekaligus menutup pesta empat gol timnas Inggris ke gawang Malta.

HASIL MALTA vs INGGRIS 0-4 (Fernando Apap 8’ bunuh diri, Alexander-Arnold 28’, Harry Kane 31’ penalti, Callum Wilson 83’ penalti)

Susunan pemain Malta vs Inggris

Malta: 1-Bonello; 13-Apap, 4-Borg, 22-Muscat; 7-Mbong, 19-Kristensen, 6-Guillaumier, 10-Teuma, 2-Attard; 9-Nwoko, 11-Jones.

Pelatih: Michele Marcolini.

Inggris: 1-Pickford; 2-Trippier, 5-Guehi, 6-Maguire, 3-Shaw; 10-Alexander-Arnold, 4-Rice, 8-Henderson; 7-Saka, 9-Kane, 11-Maddison.

Pelatih: Gareth Southgate.

https://bola.kompas.com/read/2023/06/17/03390788/hasil-malta-vs-inggris-0-4-rekor-kane-dan-roket-alexander-arnold-tiga-singa

Terkini Lainnya

De Zerbi Tinggalkan Brighton Akhir Musim, Masuk Radar Milan dan Bayern

De Zerbi Tinggalkan Brighton Akhir Musim, Masuk Radar Milan dan Bayern

Liga Inggris
Leverkusen Juara Bundesliga Tanpa Kalah, Alonso Panjat Pagar, Hadiah Cincin Emas

Leverkusen Juara Bundesliga Tanpa Kalah, Alonso Panjat Pagar, Hadiah Cincin Emas

Bundesliga
Ungkapan Hati Bojan Hodak Bawa Persib ke Final, Putus Kutukan Bali United

Ungkapan Hati Bojan Hodak Bawa Persib ke Final, Putus Kutukan Bali United

Liga Indonesia
BERITA FOTO: Persib ke Final, Atmosfer Luar Biasa Si Jalak Harupat

BERITA FOTO: Persib ke Final, Atmosfer Luar Biasa Si Jalak Harupat

Liga Indonesia
Jadwal Final Thailand Open 2024: Ana/Tiwi Harapan Juara Indonesia

Jadwal Final Thailand Open 2024: Ana/Tiwi Harapan Juara Indonesia

Badminton
Thailand Open 2024, Rasa Syukur Febriana/Amalia Tembus Final Super 500 Pertama

Thailand Open 2024, Rasa Syukur Febriana/Amalia Tembus Final Super 500 Pertama

Badminton
Jadwal Liga Inggris dan Link Live Streaming Man City Vs West Ham, Arsenal Vs Everton

Jadwal Liga Inggris dan Link Live Streaming Man City Vs West Ham, Arsenal Vs Everton

Liga Inggris
Atalanta Lolos ke Liga Champions, De Ketelaere Minta Maaf ke AC Milan

Atalanta Lolos ke Liga Champions, De Ketelaere Minta Maaf ke AC Milan

Liga Italia
Hasil Torino Vs Milan: Bola Udara, Sengatan 17 Detik, Rossoneri Kalah

Hasil Torino Vs Milan: Bola Udara, Sengatan 17 Detik, Rossoneri Kalah

Liga Italia
Veddriq Leonardo Juara di Shanghai, Buka Kans Lolos Olimpiade Paris 2024

Veddriq Leonardo Juara di Shanghai, Buka Kans Lolos Olimpiade Paris 2024

Sports
Hasil Bundesliga, Bayer Leverkusen Torehkan Rekor Invincible

Hasil Bundesliga, Bayer Leverkusen Torehkan Rekor Invincible

Bundesliga
Shin Tae-yong Akan Melakoni 3 Laga Dalam Rentang Waktu 10 Hari

Shin Tae-yong Akan Melakoni 3 Laga Dalam Rentang Waktu 10 Hari

Timnas Indonesia
FC Utrecht Lepas Ivar Jenner ke Timnas Indonesia

FC Utrecht Lepas Ivar Jenner ke Timnas Indonesia

Timnas Indonesia
PSSI Umumkan Manajer Timnas U20 dan Timnas Putri Indonesia

PSSI Umumkan Manajer Timnas U20 dan Timnas Putri Indonesia

Timnas Indonesia
Hasil Persib Vs Bali United 3-0, Maung ke Final Championship Series Liga 1

Hasil Persib Vs Bali United 3-0, Maung ke Final Championship Series Liga 1

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke