Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

TC Timnas Indonesia: Pemain PSM Merapat, Kepastian Jordi Amat dan Shayne Pattynama

Ketiga pemain itu datang seusai membela PSM menghadapi Bali United pada laga leg kedua playoff internal Liga Champions Asia 2023-2024 di Stadion Gelora BJ Habibie Parepare, Sabtu (10/6/2023) malam.

“Game lawan Bali United di Parepare setelah itu mereka langsung ke Surabaya, langsung gabung dengan tim,” kata Manajer Timnas Indonesia, Sumardji.

Sumardji juga menjawab kabar seputar dua pemain timnas Indonesia, Shayne Pattynama dan Jordi Amat.

Muncul rumor Amat serta Pattynama cedera saat membela tim masing-masing sehingga bakal absen pada FIFA Matchday melawan Palestina (14/6/2023) dan Argentina (19/5/2023).

Sumardji mengeluarkan bantahan. Ia mengatakan kedua pemain itu dalam keadaan cukup bugar dan kemungkinan bisa diturunkan Shin Tae-yong saat berhadapan dengan Palestina dan Argentina.

“Saya perlu luruskan sampai saat ini belum ada dan tidak ada laporan dua pemain tersebut mengalami cedera,” tutur pria berkacamata itu.

“Jadi, artinya dalam keadaan bugar, sesuai jadwal tanggal 12 pemain semuanya sudah gabung tim. Jadi, saya luruskan agar tidak banyak yang bertanya termasuk di luar negeri,” katanya menambahkan.

Hingga saat ini, hanya satu pemain naturalisasi Garuda, Sandy Walsh, yang dipastikan tidak akan berpartisipasi dalam pertandingan melawan Palestina dan terancam tidak bisa turun melawan Argentina karena cedera.

Beberapa pemain lain disebut akan segera merapat ke pemusatan latihan di Surabaya, yakni Asnawi Mangkualam, Pratama Arhan, dan dua pemain Persija Jakarta, Witan Sulaeman serta Rizky Ridho Ramadhani.

Kedatangan beberapa pemain tersebut akan membuat komposisi skuad timnas Indonesia semakin komplet.

Diketahui, Shin Tae-yong memanggil 26 nama pemain untuk bergabung dengan timnas Indonesia menghadapi agenda FIFA Matchday 2023.

Hingga saat ini, baru 17 pemain yang sudah hadir mengikuti program latihan Shin Tae-yong di Surabaya.

“Arhan dan Asnawi nanti datang tanggal 12 pagi sudah kumpul di sini. Termasuk Persija yang dua orang. Mudah-mudahan tanggal 12 pagi sudah bergabung semuanya sudah bisa berkumpul berlatih bersama-sama,” tutur Sumardji.

“Sisa waktu satu hari nanti dimaksimalkan sebaik mungkin untuk bisa dipergunakan di pertandingan tanggal 14 melawan Palestina,” ujarnya menutup.

https://bola.kompas.com/read/2023/06/11/13000038/tc-timnas-indonesia-pemain-psm-merapat-kepastian-jordi-amat-dan-shayne-pattynama

Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke