Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Pemain Tottenham Ganti Biaya Tiket Suporter Usai Dibabat Newcastle 1-6

KOMPAS.com - Melalui sebuah pernyataan resmi, pemain Tottenham Hotspur, sepakat untuk mengganti biaya tiket suporter yang menyaksikan langsung pahit kekalahan 1-6 di kandang Newcastle.

Hujan tujuh gol tercipta pada laga pekan ke-32 Liga Inggris 2022-2023 antara Newcastle vs Tottenham di St James’ Park, Minggu (23/4/2023).

Tottenham dilibas 1-6 oleh tuan rumah Newcastle. Kekalahan telak itu mendepak Cristian Stellini dari jabatan pelatih interim Tottenham.

Pada Senin (24/4/2023) atau hanya sehari setelah bencana di St James Park, manajemen Tottenham menyudahi kerja sama dengan Cristian Stellini yang awalnya didaulat untuk mengarsiteki tim London Utara sampai akhir musim 2022-2023.

Untuk sementara, Tottenham akan ditukangi oleh Ryan Mason.

Pedih kekalahan dari Newcastle dari St James Park juga membuat pemain-pemain Tottenham merasa perlu untuk meminta maaf kepada suporter.

“Sebagai skuad, kami memahami rasa frustrasi kalian, kemarahan kalian. Itu tidak cukup baik. Kami tahu kata-kata tidak akan cukup dalam situasi seperti ini, namun percayalah, kekalahan seperti ini menyakitkan,” demikian bunyi pernyataan pemain yang dibagikan via Twitter, Selasa (25/4/2023).

Pernyataan tersebut tak cuma berisi permintaan maaf dari personel Spurs. Pemain Tottenham sepakat untuk mengganti biaya tiket yang dikeluarkan fan untuk mendukung langsung tim ke St James' Park.

“Kami menghargai dukungan kalian, kandang maupun tandang, dan seturut dengan pemikiran ini kami ingin mengganti biaya tiket pertandingan fan di St James’ Park.”

“Kami sadar ini tidak akan mengubah apa yang terjadi pada hari Minggu dan kami akan memberikan segalanya untuk memperbaiki keadaan melawan Man United pada Kamis malam. Sekali lagi, dukungan kalian akan bermakna segalanya bagi kami. Bersama dan hanya bersama, kita bisa melangkah ke depan.”

Wajar jika suporter Tottenham Hotspur marah besar melihat apa yang ditampilkan Harry Kane dkk di kandang Newcastle.

Bagaimana tidak? Hanya dalam tempo 21 menit, gawang Tottenham sudah dijebol tiga kali oleh Newcastle!

Apalagi, sejumlah gol Newcastle tercipta karena kelalaian pemain-pemain Tottenham. Ambil contoh gol pembuka kemenangan 6-1 Newcastle yang dicetak Jacob Murphy.

Gol itu berawal dari pergerakan dan tembakan Joelinton yang tak mendapatkan tekanan berarti dari pemain belakang Spurs.

Kemudian dalam proses gol kedua, bek kanan Spurs, Pedro Porro lengah dalam melakukan penjagaan terhadap Joelinton.

Apabila tak segera berbenah, Tottenham jelas dalam bahaya besar kala bersua finalis Piala FA, Man United, pada pekan ke-33 Liga Inggris 2022-2023, Jumat (28/4/2023) dini hari WIB.

https://bola.kompas.com/read/2023/04/25/20372228/pemain-tottenham-ganti-biaya-tiket-suporter-usai-dibabat-newcastle-1-6

Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke