Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

SEA Games 2023: Indra Sjafri Ungkap Kondisi Arhan Usai Gabung Timnas U22

KOMPAS.com - Pelatih timnas U22 Indonesia, Indra Sjafri, mengungkapkan kondisi Pratama Arhan yang baru bergabung dengan skuad Garuda Muda menjelang SEA Games 2023 Kamboja.

Pratama Arhan merupakan salah satu pemain andalan Indonesia yang berkarier di luar negeri. Saat ini, dia bermain di divisi kedua Liga Jepang bersama klub bernama Tokyo Verdy.

Di tengah perjalanan kariernya, Pratama Arhan mendapat panggilan membela timnas U22 Indonesia pada SEA Games 2023 Kamboja.

Oleh karena itu, dia harus kembali ke Indonesia untuk bergabung bersama skuad asuhan Indra Sjafri.

Kini, Pratama Arhan dilaporkan sudah tiba di Indonesia dan langsung menjalani sesi latihan pada Minggu (23/4/2023) malam WIB.

Setelah itu, dia kembali mengikuti sesi latihan yang digelar di Lapangan B Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, pada Senin (24/4/2023).

Indra Sjafri mengatakan bahwa Pratama Arhan berada dalam kondisi baik setelah melakoni dua sesi latihan tersebut.

Menurut Indra Sjafri, Pratama Arhan sudah siap membela timnas U22 Indonesia di SEA Games 2023 Kamboja.

"Kualitas latihan dia saya pikir bagus. Saya lihat begitu dia bergabung, hasil tes semua juga cukup oke," kata Indra Sjafri, dikutip dari Antara News.

"Dia juga siap untuk bermain di SEA Games," ujar Indra Sjafri.

Pratama Arhan bukan satu-satunya pemain abroad (punya karier di luar negeri) yang dipanggil ke timnas U22 SEA Games 2023.

Selain Arhan, ada Marselino Ferdinan yang berkarier di klub peserta divisi kedua Liga Belgia, KMSK Deinze.

Berdasarkan pemberitaan sebelumnya, Marselino Ferdinan disebut telah tiba di Indonesia.

Namun, pemain berusia 18 tahun itu belum bisa bergabung dalam sesi latihan skuad Garuda Muda karena masih butuh waktu istirahat.

Kehadiran Marselino Ferdinan diyakini bisa menambah kekuatan timnas U22 Indonesia.

Terlebih lagi, Marselino Ferdinan sempat menyumbangkan gol untuk klubnya sebelum kembali ke Indonesia.

Indra Sjafri menilai, sumbangan gol tersebut akan berdampak baik terhadap kepercayaan diri seorang pemain.

"Alhamdulillah, itu yang kami inginkan, semua pemain timnas yang bermain di klub makin lama makin bagus. Apalagi cetak gol, pasti makin percaya diri," ucap Indra Sjafri.

https://bola.kompas.com/read/2023/04/24/16560798/sea-games-2023-indra-sjafri-ungkap-kondisi-arhan-usai-gabung-timnas-u22

Terkini Lainnya

Toni Kroos Pensiun, Ruang Ganti Real Madrid Terguncang

Toni Kroos Pensiun, Ruang Ganti Real Madrid Terguncang

Liga Spanyol
Toni Kroos Gantung Sepatu Setelah Piala Eropa 2024

Toni Kroos Gantung Sepatu Setelah Piala Eropa 2024

Internasional
Hasil Lengkap Malaysia Masters 2024: Vito ke Babak Utama, Sabar/Reza Tersingkir

Hasil Lengkap Malaysia Masters 2024: Vito ke Babak Utama, Sabar/Reza Tersingkir

Badminton
Kata David Beckham Usai Klopp Pergi dari Liverpool: Luar Biasa...

Kata David Beckham Usai Klopp Pergi dari Liverpool: Luar Biasa...

Liga Inggris
Daftar 34 Pemain Timnas Putri Indonesia untuk Lawan Singapura

Daftar 34 Pemain Timnas Putri Indonesia untuk Lawan Singapura

Timnas Indonesia
Piala AFF 2024, Pelatih Vietnam Sebut Indonesia Kuat, Yakin Menang dan Juara

Piala AFF 2024, Pelatih Vietnam Sebut Indonesia Kuat, Yakin Menang dan Juara

Timnas Indonesia
Respons Media Vietnam Usai Segrup dengan Indonesia di Piala AFF 2024

Respons Media Vietnam Usai Segrup dengan Indonesia di Piala AFF 2024

Timnas Indonesia
Saat Shin Tae-yong Pilih Tak Hadir di Drawing Piala AFF 2024

Saat Shin Tae-yong Pilih Tak Hadir di Drawing Piala AFF 2024

Timnas Indonesia
Hasil Drawing ASEAN Cup 2024, Timnas Indonesia Segrup dengan Vietnam

Hasil Drawing ASEAN Cup 2024, Timnas Indonesia Segrup dengan Vietnam

Timnas Indonesia
Calvin Verdonk dan Jens Raven Diperkirakan Bisa Bermain di Kualifikasi Piala Dunia

Calvin Verdonk dan Jens Raven Diperkirakan Bisa Bermain di Kualifikasi Piala Dunia

Timnas Indonesia
Brighton Dekati Kieran McKenna untuk Gantikan De Zerbi

Brighton Dekati Kieran McKenna untuk Gantikan De Zerbi

Liga Inggris
Mohamed Salah Beri Sinyal Bertahan di Liverpool, Masih Haus Trofi

Mohamed Salah Beri Sinyal Bertahan di Liverpool, Masih Haus Trofi

Liga Inggris
Kunci Sukses Penerapan VAR di Indonesia Ternyata karena Komunikasi Intens dengan FIFA

Kunci Sukses Penerapan VAR di Indonesia Ternyata karena Komunikasi Intens dengan FIFA

Liga Indonesia
Como 1907, Sentuhan Indonesia dalam Wajah Internasional Serie A

Como 1907, Sentuhan Indonesia dalam Wajah Internasional Serie A

Liga Italia
Link Live Streaming Drawing Piala AFF 2024, Mulai 14.00 WIB

Link Live Streaming Drawing Piala AFF 2024, Mulai 14.00 WIB

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke