Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Presiden Persija Dukung Langkah PSSI Lakukan Audit Internal

KOMPAS.com - Langkah Ketua Umum PSSI, Erick Thohir dalam menggandeng firma audit keuangan Ernst & Young untuk melakukan audit keuangan dalam tubuh induk sepakbola nasional tersebut mendapatkan dukungan dari klub peserta Liga.

Persija Jakarta menjadi salah satu klub peserta liga yang memberikan apresiasi atas langkah yang diambil oleh PSSI

Presiden klub Persija, Mohamad Prapanca berpendapat bahwa pelibatan firma audit dalam pengelolaan finansial dapat membuat PSSI menjadi lebih profesional.

Selain itu, Prapanca menambahkan bahwa kebijakan yang diambil dapat meningkatkan kepercayaan publik penggemar sepak bola Indonesia bagi PSSI.

"Seluruh pelaku dan pemcinta sepak bola nasional tentu menginginkan pengelolaan keuangan di tubuh PSSI semakin baik," ujar Prapanca dilansir dari situs resmi klub.

"Kami tahu bahwa saat ini mereka telah berusaha keras untuk mewujudkan hal itu, maka harus terus dilakukan untuk mencapai standar yang teratas," sambungnya.

Presiden klub berjulukan Macan Kemayoran tersebut berharap langkah yang diambil oleh Erick Thohir untuk melakukan audit secara internal di tubuh PSSI bisa menjadi pijakan baru untuk mereformasi persepakbolaan di Indonesia.

Ia juga menambahkan harapan agar iklim sepak bola di Indonesia dapat lebih profesional lagi dibanding dengan saat ini.

"Pada intinya, saya mewakili Persija sangat berharap agar sepak bola Indonesia semakin profesional lagi di berbagai aspek, termasuk dalam manajemen finansial," tuturnya.

"Kami ingin sepak bola Indonesia menuju profesionalisme baru untuk mengawal industri sepak bola kedepannya," imbuhnya.

Erick sendiri saat ini menyerukan bahwa dirinya sedang melakukan upaya 'bersih-bersih' di tubuh PSSI.

Pria yang juga menjabat sebagai Menteri BUMN tersebut berharap agar pengelola liga, PT Liga Indonesia Baru (PT LIB) dapat melakukan audit juga sebelum musim baru Liga 1 bergulir awal Juli nanti.

https://bola.kompas.com/read/2023/04/21/18000068/presiden-persija-dukung-langkah-pssi-lakukan-audit-internal

Terkini Lainnya

4 Laga Final Persib di Championship Series, Fisik dan Finishing Diasah

4 Laga Final Persib di Championship Series, Fisik dan Finishing Diasah

Liga Indonesia
Sikap Stefano Pioli Usai Ultras AC Milan Lakukan Protes Aksi Bisu

Sikap Stefano Pioli Usai Ultras AC Milan Lakukan Protes Aksi Bisu

Liga Italia
Jadwal Semifinal Liga Champions: PSG Vs Dortmund, Bayern Vs Real Madrid

Jadwal Semifinal Liga Champions: PSG Vs Dortmund, Bayern Vs Real Madrid

Liga Champions
Susy Susanti Bangga Perjuangan Indonesia di Thomas dan Uber Cup 2024

Susy Susanti Bangga Perjuangan Indonesia di Thomas dan Uber Cup 2024

Badminton
Guinea Serius Tatap Indonesia, Panggil Eks Barcelona dan Tunjuk Pelatih Senior

Guinea Serius Tatap Indonesia, Panggil Eks Barcelona dan Tunjuk Pelatih Senior

Timnas Indonesia
Tour of Turkiye Jadi Bukti Sepak Terjang Brand Asal Indonesia bersama Atlet Balap Sepeda Internasional

Tour of Turkiye Jadi Bukti Sepak Terjang Brand Asal Indonesia bersama Atlet Balap Sepeda Internasional

Sports
Piala Asia U17 Wanita 2024, Tekad Satoru Mochizuki untuk Garuda Pertiwi

Piala Asia U17 Wanita 2024, Tekad Satoru Mochizuki untuk Garuda Pertiwi

Timnas Indonesia
Playoff Olimpiade Paris 2024, 4 Perbandingan Indonesia dan Guinea

Playoff Olimpiade Paris 2024, 4 Perbandingan Indonesia dan Guinea

Timnas Indonesia
Lando Norris Menangi Balapan F1 Kali Pertama, Asapi Verstappen

Lando Norris Menangi Balapan F1 Kali Pertama, Asapi Verstappen

Internasional
Ester Nurumi Bersyukur, Bangga, dan Petik Pelajaran di Piala Uber 2024

Ester Nurumi Bersyukur, Bangga, dan Petik Pelajaran di Piala Uber 2024

Badminton
Perjuangan Luar Biasa Para Srikandi Merah Putih di Piala Uber 2024

Perjuangan Luar Biasa Para Srikandi Merah Putih di Piala Uber 2024

Badminton
Apresiasi untuk Perjuangan Tim Thomas-Uber Indonesia

Apresiasi untuk Perjuangan Tim Thomas-Uber Indonesia

Badminton
Klok Lihat Marselino Kerja Keras untuk Negara, Sesalkan Warganet yang Asal Bicara

Klok Lihat Marselino Kerja Keras untuk Negara, Sesalkan Warganet yang Asal Bicara

Liga Indonesia
Hasil dan Klasemen Liga Italia: Roma Vs Juventus 1-1, Milan Imbang

Hasil dan Klasemen Liga Italia: Roma Vs Juventus 1-1, Milan Imbang

Liga Italia
Hasil Roma Vs Juventus 1-1: Bremer Selamatkan Bianconeri

Hasil Roma Vs Juventus 1-1: Bremer Selamatkan Bianconeri

Liga Italia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke