Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Rashford Lewati Rekor Ronaldo, Man United Tembus 8 Besar Liga Europa

KOMPAS.com - Marcus Rashford memastikan kemenangan Manchester United atas Real Betis pada leg kedua 16 besar Liga Europa 2022-2023. 

Laga Real Betis vs Man United yang berlangsung di Stadion Benito Villamarin, Sevilla, Spanyol, Jumat (17/3/2023) dini hari WIB, berakhir dengan skor 0-1. 

Gol Man United tercipta berkat tendangan dari luar penalti yang dilepaskan Marcus Rashford pada menit ke-55. 

Kemenangan di markas Real Betis memastikan Man United melaju ke perempat final Liga Europa 2022-2023 dengan agregat 5-1. 

Sebelum mengalahkan Real Betis di Spanyol, Man United lebih dulu menang telak 4-1 di Stadion Old Trafford pada leg pertama. 

Gol Rashford di Stadion Benito Villamarin tak hanya memenangkan Man United, tetapi juga membuatnya mengukir catatan spesial. 

Rashford kini telah mencetak 25 gol di kompetisi Eropa. Catatan itu melewati torehan gol Cristiano Ronaldo saat membela Man United di ajang antarklub Eropa. 

CR7, julukan Cristiano Ronaldo, memiliki 24 gol yang tercipta di ajang Liga Champions selama berseragam Man United. 

Pelatih Man United, Erik ten Hag, senang Rashford akhirnya mencetak gol setelah melewatkan sejumlah peluang bagus. 

"Rashford memiliki beberapa peluang sebelumnya dan dia melewatkannya. Namun, dia tetap percaya, dia terus berusaha, dan mendapatkan imbalannya," ujar Ten Hag dikutip dari Sky Sports. 

"Semua striker bagus tahu bahwa tidak setiap kesempatan akan mendapatkan gol tapi di level ini, Anda tidak menciptakan lima atau enam peluang dalam satu pertandingan. Jadi, satu dari dua harus masuk," ucapnya. 

Rashford kini sudah mencetak 30 gol pada musim ini, 19 di antaranya tercipta sejak ia kembali dari membela timnas Inggris di Piala Dunia 2022. 

"Performanya menunjukkan sesuatu tentang kinerja tim. Itu memberi tahu Anda sesuatu tentang dia," tutur Ten Hag. 

"Jika dia tetap fokus dan memastikan memiliki energi dan cara dia harus bermain dalam sistem dan gaya tersebut, dia akan sampai ke posisi mencetak gol," katanya. 

"Kemudian ini soal dirinya, dia memiliki kemampuan untuk menyelesaikan (peluangnya)," ucap Erik ten Hag. 

https://bola.kompas.com/read/2023/03/17/14400038/rashford-lewati-rekor-ronaldo-man-united-tembus-8-besar-liga-europa

Terkini Lainnya

Madura United Kalah Telak dari Persib Bukan karena Roh Permainan Cedera

Madura United Kalah Telak dari Persib Bukan karena Roh Permainan Cedera

Liga Indonesia
BERITA FOTO: Euforia Final Liga 1 Persib Bandung Vs Madura United

BERITA FOTO: Euforia Final Liga 1 Persib Bandung Vs Madura United

Liga Indonesia
Reaksi Pelatih Suwon FC soal Kartu Merah Pratama Arhan

Reaksi Pelatih Suwon FC soal Kartu Merah Pratama Arhan

Liga Lain
Kehebatan Igor Tudor di Lazio, Bangga Klub ke Liga Europa

Kehebatan Igor Tudor di Lazio, Bangga Klub ke Liga Europa

Liga Italia
Makna Kemenangan Telak Persib Bandung bagi Alberto Rodriguez

Makna Kemenangan Telak Persib Bandung bagi Alberto Rodriguez

Liga Indonesia
Alasan Marc Klok Absen di Skuad Persib Bandung Vs Madura United

Alasan Marc Klok Absen di Skuad Persib Bandung Vs Madura United

Liga Indonesia
Jadwal Singapore Open 2024: Indonesia Kirim 11 Wakil, Ginting Juara Bertahan

Jadwal Singapore Open 2024: Indonesia Kirim 11 Wakil, Ginting Juara Bertahan

Badminton
Pesan Xavi Hernandez ke Pelatih Baru Barcelona: Bersabar...

Pesan Xavi Hernandez ke Pelatih Baru Barcelona: Bersabar...

Liga Spanyol
Strategi Mengangkat Prestasi Olahraga Indonesia

Strategi Mengangkat Prestasi Olahraga Indonesia

Olahraga
Tutup Musim dengan Juara Piala Perancis, Mbappe Segera Umumkan Klub Baru

Tutup Musim dengan Juara Piala Perancis, Mbappe Segera Umumkan Klub Baru

Liga Lain
Daftar Tim Promosi Liga Inggris, Southampton Pelengkap Premier League 2024-2025

Daftar Tim Promosi Liga Inggris, Southampton Pelengkap Premier League 2024-2025

Liga Inggris
Marotta Ungkap Isu di Perpanjangan Kontrak Lautaro Martinez

Marotta Ungkap Isu di Perpanjangan Kontrak Lautaro Martinez

Liga Italia
Hasil Persib Vs Madura United 3-0, Hodak: Bagus, tapi Belum Selesai...

Hasil Persib Vs Madura United 3-0, Hodak: Bagus, tapi Belum Selesai...

Liga Indonesia
Hasil dan Klasemen Serie A: Italia Batal Kirim 6 Tim ke Liga Champions

Hasil dan Klasemen Serie A: Italia Batal Kirim 6 Tim ke Liga Champions

Liga Italia
Hasil Sevilla Vs Barcelona 1-2: Tiga Angka di Laga Pamungkas Xavi

Hasil Sevilla Vs Barcelona 1-2: Tiga Angka di Laga Pamungkas Xavi

Liga Spanyol
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke