Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Bali United Vs Persis Solo, Ujian Sesungguhnya Laskar Sambernyawa

Laga Bali United vs Persis Solo akan tersaji pada pekan ke-27 Liga 1 2022-2023 di Stadion Maguwoharjo Sleman, Senin (27/2/2023) besok.

Ini menjadi ujian yang sesungguhnya bagi Laskar Sambernyawa, julukan Persis Solo, karena dua laga terakhir, Bali United selalu meraih kemenangan.

Bali United juga berhasil memutus rekor apik Persebaya Surabaya yang meraih enam kemenangan beruntun.

Melihat performa lawan yang tengah menanjak dan kembali meramaikan persaingan di papan atas, pelatih Persis, Leonardo Medina, mengaku sudah banyak mengamati gaya permainan lawan.

Menurut dia, Bali United merupakan tim yang memiliki karakter permainan cepat.

Hal itulah yang akan coba diantisipasinya guna meraih hasil positif dan memprediksi laga akan berlangsung seru dan sengit.

"Saya melihat Bali United tim yang cukup kuat, mereka punya karakter permainan yang cepat juga dengan mengandalkan penguasaan bola yang baik," kata pelatih asal Meksiko itu.

"Bali United juga memiliki pelatih dan meteri pemain yang bagus dan ini menjadi hal yang penting karena kami juga akan memberikan yang terbaik," tuturnya.

Dari sisi persiapan, Persis tak banyak masalah karena akan turun dengan komposisi komplet dan tidak terganggu masalah cedera serta terkena akumulasi kartu jelang menghadapi Bali United.

"Cukup percaya diri dengan skuad yang kami miliki saat ini. Kami juga tidak ingin bergantung pada satu dua pemain saja karena skuad yang dimiliki saat ini cukup bagus," ujarnya.

Tambahan tiga poin akan membuat langkah Persis untuk merangsek lebih tinggi di tangga klasemen sementara Liga 1 2022-2023 semakin terbuka.

https://bola.kompas.com/read/2023/02/26/22013808/bali-united-vs-persis-solo-ujian-sesungguhnya-laskar-sambernyawa

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke