Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Persib Vs Arema FC, Sesal Maung Bandung Bermain Tanpa Bobotoh

BANDUNG, KOMPAS.com - Persib Bandung yang bertindak sebagai tuan rumah di partai big match melawan Arema FC, tak akan bisa didukung langsung oleh suporter setia mereka, Bobotoh. 

Status pertandingan Persib vs Arema FC diputuskan tanpa penonton. Laga akan digelar di Stadion Pakansari, Cibinong, Kabupaten Bogor, Kamis (23/2/2033), dengan kickoff pukul 15.00 WIB.

Keputusan laga digelar tanpa penonton diumumkan Selasa (21/2/2023), atas pertimbangan keamanan. Situasi ini amat sangat disesalkan para penggawa Persib Bandung. 

Melalui pemain seniornya, Victor Igbonefo, Persib menyayangkan status laga kandang tanpa penonton ini.

Sebab, dukungan penuh Bobotoh di stadion sangat dibutuhkan Persib yang tengah bersaing di jalur juara Liga 1.

“Sangat sayang karena sebenarnya sekarang kami butuh dukungan Bobotoh dari belakang kami,” kata Igbonefo.

“Karena semua tim yang bermain di kandang punya suporter mereka dan kami saat ini sedang mengejar posisi (satu),” tuturnya.

Terlebih, partai melawan Arema FC dikenal sarat gengsi dan bertensi tinggi. Kendati begitu, Igbonefo menyatakan timnya tetap harus fokus dan konsentrasi kepada permainan tim.

“Sangat sayang gim yang penting dan gim yang besar ini kami main tanpa penonton, tapi kami harus konsentrasi,” ujarnya.

Keputusan kini telah diambil, Igbonefo ingin Bobotoh tetap mematuhi aturan yang telah ditetapkan. 

Ia tak mau melihat fan sendiri berbuat ulah hingga dapat merugikan Persib yang tengah berjuang ke puncak klasemen Liga 1, menggeser PSM Makassar. 

Ia berharap doa Bobotoh untuk kemenangan Maung Bandung.

“Pasti selalu mereka dukung kami di rumah dan kami butuh dukungan positif itu dan doa mereka,” ucap pemain 37 tahun ini.

Persib saat ini kembali percaya diri setelah menelan kekalahan dari PSM Makassar. Maung Bandung mampu langsung bangkit pada laga lanjutan kontra RANS Nusantara FC. 

Kemenangan meyakinkan 3-1 atas RANS FC jadi modal Maung Bandung untuk mengalahkan Singo Edan.

“Kemarin kami dapat kemenangan setelah lawan PSM (kalah).”

“Aku pikir ini sangat bagus itu buat suasana tim kami untuk lebih percaya diri menghadapi Arema,” ujar Igbonefo.

https://bola.kompas.com/read/2023/02/21/22400048/persib-vs-arema-fc-sesal-maung-bandung-bermain-tanpa-bobotoh

Terkini Lainnya

VAR di Championship Series, Aspek Fisik Jadi Sorotan Persib

VAR di Championship Series, Aspek Fisik Jadi Sorotan Persib

Liga Indonesia
Ubah Cara Pikir Persib Lawan Bali United, Upaya Akhiri Tren Negatif

Ubah Cara Pikir Persib Lawan Bali United, Upaya Akhiri Tren Negatif

Liga Indonesia
Jadwal Indonesia di Piala Asia U17 Putri 2024, Lawan Filipina Malam Ini

Jadwal Indonesia di Piala Asia U17 Putri 2024, Lawan Filipina Malam Ini

Timnas Indonesia
Piala Asia U17 Putri, Garuda Pertiwi Bertekad Terbang Tinggi

Piala Asia U17 Putri, Garuda Pertiwi Bertekad Terbang Tinggi

Timnas Indonesia
Championship Series Bali United Vs Persib, Laga Tak Mudah Kedua Tim

Championship Series Bali United Vs Persib, Laga Tak Mudah Kedua Tim

Liga Indonesia
4 Laga Final Persib di Championship Series, Fisik dan Finishing Diasah

4 Laga Final Persib di Championship Series, Fisik dan Finishing Diasah

Liga Indonesia
Sikap Stefano Pioli Usai Ultras AC Milan Lakukan Protes Aksi Bisu

Sikap Stefano Pioli Usai Ultras AC Milan Lakukan Protes Aksi Bisu

Liga Italia
Jadwal Semifinal Liga Champions: PSG Vs Dortmund, Bayern Vs Real Madrid

Jadwal Semifinal Liga Champions: PSG Vs Dortmund, Bayern Vs Real Madrid

Liga Champions
Susy Susanti Bangga Perjuangan Indonesia di Thomas dan Uber Cup 2024

Susy Susanti Bangga Perjuangan Indonesia di Thomas dan Uber Cup 2024

Badminton
Guinea Serius Tatap Indonesia, Panggil Eks Barcelona dan Tunjuk Pelatih Senior

Guinea Serius Tatap Indonesia, Panggil Eks Barcelona dan Tunjuk Pelatih Senior

Timnas Indonesia
Tour of Turkiye Jadi Bukti Sepak Terjang Brand Asal Indonesia bersama Atlet Balap Sepeda Internasional

Tour of Turkiye Jadi Bukti Sepak Terjang Brand Asal Indonesia bersama Atlet Balap Sepeda Internasional

Sports
Piala Asia U17 Wanita 2024, Tekad Satoru Mochizuki untuk Garuda Pertiwi

Piala Asia U17 Wanita 2024, Tekad Satoru Mochizuki untuk Garuda Pertiwi

Timnas Indonesia
Playoff Olimpiade Paris 2024, 4 Perbandingan Indonesia dan Guinea

Playoff Olimpiade Paris 2024, 4 Perbandingan Indonesia dan Guinea

Timnas Indonesia
Lando Norris Menangi Balapan F1 Kali Pertama, Asapi Verstappen

Lando Norris Menangi Balapan F1 Kali Pertama, Asapi Verstappen

Internasional
Ester Nurumi Bersyukur, Bangga, dan Petik Pelajaran di Piala Uber 2024

Ester Nurumi Bersyukur, Bangga, dan Petik Pelajaran di Piala Uber 2024

Badminton
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke