Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Liverpool Vs Real Madrid, Klopp Tersiksa Memori Final Paris

KOMPAS.com - Juergen Klopp mengaku tak kuat menyaksikan kembali kekalahan Liverpool dari Real Madrid di final Liga Champions musim lalu.

Juergen Klopp akan mendampingi Liverpool bertanding melawan Real Madrid pada leg pertama babak 16 besar Liga Champions 2022-2023.

Laga Liverpool vs Real Madrid bakal digelar di Stadion Anfield, Rabu (22/2/2023) pukul 03.00 dini hari WIB.

Bagi Liverpool, laga dini hari nanti akan menjadi pertemuan ke-10 mereka dengan Real Madrid di kompetisi Eropa.

Sebelum ini, kali terakhir The Reds menghadapi Los Blancos adalah pada final Liga Champions 2021-2022.

Kala itu, laga dilangsungkan di Stade de France, Saint-Denis, Perancis, 28 Mei 2022, dan Liverpool kalah 0-1 akibat gol Vinicius Junior.

Kekalahan itu mengakibatkan kekecewaan dan kesedihan mendalam bagi kubu Liverpool, termasuk pelatih Juergen Klopp.

Juru taktik asal Jerman itu bahkan mengaku dirinya tak kuasa menonton tayangan ulang final 2022 karena begitu menyiksa.

Meski begitu, Klopp tetap melakukannya untuk menganalisis kekuatan lawan.

"Kami memainkan final ini di Paris dan saya tidak menontonnya kembali sejak saat itu hingga akhir pekan ini," ucap Klopp, dikutip dari talkSPORT, Selasa (21/2/2023).

"Saya segera menyadari dan tahu mengapa saya tidak menontonnya kembali! Tetapi saya harus (menontonnya). Laga itu layaknya penyiksaan bagi kami," imbuhnya.

"Kami main bagus dan bisa memenangkan pertandingan. Tapi kami tidak melakukannya. Mereka mencetak gol penentu dan kami tidak," tutur Klopp.

Klopp merasa bahwa Liverpool musim lalu layak menang di final, tetapi pengalaman Real Madrid jad faktor penghalang.

“Anda bisa melihat dalam pertandingan betapa berpengalamannya Real Madrid. Mereka tidak kehilangan kepercayaan diri sedetik pun," ucap Klopp.

"Mereka tahu ancaman dari kami akan datang dan mereka bertahan dengan dalam bersama," ujar mantan arsitek Borussia Dortmund itu.

https://bola.kompas.com/read/2023/02/21/12400078/liverpool-vs-real-madrid-klopp-tersiksa-memori-final-paris

Terkini Lainnya

Daftar Skuad Irak Saat Melawan Timnas Indonesia

Daftar Skuad Irak Saat Melawan Timnas Indonesia

Liga Indonesia
Putri KW Lolos ke 8 Besar Malaysia Masters 2024, Prinsip Jadi Kunci Kemenangan

Putri KW Lolos ke 8 Besar Malaysia Masters 2024, Prinsip Jadi Kunci Kemenangan

Badminton
Malaysia Masters 2024: Lolos Perempat Final, Rehan/Lisa Sempat Buru-buru dan Takut

Malaysia Masters 2024: Lolos Perempat Final, Rehan/Lisa Sempat Buru-buru dan Takut

Badminton
Final Championship Series Liga 1, 'Cocoklogi' Persib Juara 1994, 2014, Dejavu 2024?

Final Championship Series Liga 1, "Cocoklogi" Persib Juara 1994, 2014, Dejavu 2024?

Liga Indonesia
Hasil Malaysia Masters 2024: Putri KW dan Rehan/Lisa ke Perempat Final

Hasil Malaysia Masters 2024: Putri KW dan Rehan/Lisa ke Perempat Final

Badminton
Bek Selangor FC Jadi Korban Perampokan, Kehilangan Motor hingga Paspor

Bek Selangor FC Jadi Korban Perampokan, Kehilangan Motor hingga Paspor

Internasional
Kieran McKenna Tertarik ke Chelsea, Siap Gantikan Pochettino

Kieran McKenna Tertarik ke Chelsea, Siap Gantikan Pochettino

Liga Inggris
Lookman Bawa Atalanta Juara, Ada Peran Gasperini dan Keluarga

Lookman Bawa Atalanta Juara, Ada Peran Gasperini dan Keluarga

Internasional
Maarten Paes 'Tak Terkalahkan', 8 Penyelamatan bagi FC Dallas

Maarten Paes "Tak Terkalahkan", 8 Penyelamatan bagi FC Dallas

Liga Lain
Jadwal Final Championship Series Persib Vs Madura United Akhir Pekan Ini

Jadwal Final Championship Series Persib Vs Madura United Akhir Pekan Ini

Liga Indonesia
Jadwal Malaysia Masters 2024, 7 Wakil Indonesia Tanding di 16 Besar

Jadwal Malaysia Masters 2024, 7 Wakil Indonesia Tanding di 16 Besar

Badminton
Atalanta Juara Liga Europa, Parma Kenang Memori 25 Tahun Silam

Atalanta Juara Liga Europa, Parma Kenang Memori 25 Tahun Silam

Liga Lain
Atalanta Juara Liga Europa, Gasperini Sanjung Para Pemain La Dea

Atalanta Juara Liga Europa, Gasperini Sanjung Para Pemain La Dea

Liga Lain
Kata Xabi Alonso Setelah Leverkusen Terkapar di Final Liga Europa

Kata Xabi Alonso Setelah Leverkusen Terkapar di Final Liga Europa

Liga Lain
FIFA Dorong Uji Coba Aturan Offside Baru, Perubahan Terbesar dalam 30 Tahun

FIFA Dorong Uji Coba Aturan Offside Baru, Perubahan Terbesar dalam 30 Tahun

Internasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke